Sejarah Tanggal 20 Oktober Jadi Hari Pelantikan Presiden Indonesia

Minggu, 20 Oktober 2024 - 10:11 WIB
Pelantikan Prabowo Subianto menjadi Presiden Indonesia digelar hari ini, Minggu (20/10/2024). Ada sejarah dibalik dipilihnya tanggal 20 Oktober tersebut. Foto/SINDOnews.
JAKARTA - Pelantikan Prabowo Subianto menjadi Presiden Republik Indonesia (RI) digelar hari ini, Minggu (20/10/2024). Ada sejarah dibalik dipilihnya tanggal 20 Oktober tersebut.

Momen bersejarah Tanah Air dimulai dengan dilantiknya Prabowo Subianto sebagai Presiden dan Gibran Rakabuming Raka sebagai Wakil Presiden (Wapres) pada 20 Oktober 2024.

Baca juga: Presiden Terpilih Prabowo Subianto Tiba di Gedung MPR/DPR



Pelantikan Prabowo-Gibran ini bukan hanya menandai pergantian kepemimpinan tertinggi negara, tetapi juga sebuah simbol penting dalam kehidupan politik dan sejarah bangsa Indonesia.

Prabowo dan Gibran terlihat sudah mendatangi Gedung Nusantara, Kompleks Parlemen, Senayan Jakarta. Bukan memakai jas, mereka kompak memakai baju adat. Seperti Gibran memakai baju adat betawi.

Baca juga: Profil Gibran Rakabuming Raka, Putra Jokowi yang Akan Dilantik Menjadi Wapres

Upacara pelantikan dimulai pada pukul 10.00 WIB dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya. Dilanjutkan dengan mengheningkan cipta, pengucapan sumpah Presiden RI dan Wapres RI.

Pada pukul 10.40 Prabowo akan menyampaikan pidato pertamanya sebagai Presiden RI. Dilanjutkan dengan pembacaa doa dan sidang paripurna MPR akan selesai pada pukul 12.00 WIB.

Baca juga: Prabowo Unggah 3 Foto Diri Hitam Putih Jelang Pelantikan Presiden, Apa Maknanya?
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More