FKG Unpad Tawarkan Program Pertukaran Mahasiswa ke Malaysia dan Jepang
Sabtu, 14 Mei 2022 - 16:02 WIB
JAKARTA - Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Padjadjaran ( Unpad ) menawarkan kesempatan pertukaran mahasiswa melalui program International Undergraduate Program (IUP) yang dibuka kembali pada 2022 ini. Program tersebut menawarkan pertukaran mahasiswa ke Malaysia dan Jepang.
Demikian disampaikan Kepala Kantor Internasional FKG Unpad Dewi Zakiawati dalam acara Open House International Undergraduate Program of Dentistry Unpad secara virtual. Dewi menjelaskan, IUP FKG Unpad sudah dibuka sejak tahun 2003. Tahun ini, FKG Unpad berkesempatan membuka kembali kelas internasional ini.
“Dahulu kita menyebutnya Kelas Pengantar Berbahasa Inggris (KPBI), yang membedakannya adalah kurikulum yang mengikuti dikti, juga terdapat exchange program dengan mitra kerja sama internasional,” kata Dewi, melansir laman resmi Unpad di unpad.ac.id, Sabtu (14/5/2022).
Baca: Mau Ikut Pertukaran Mahasiswa Merdeka 2? Cek Link Pendaftaran dan Syaratnya
Program pertukaran mahasiswa ini mengikutsertakan dua mitra, yaitu International Islamic University Malaysia dan Hiroshima University. Penawaran program di antaranya terdiri short term stay maksimal 3 bulan di International Islamic University Malaysia untuk 10 orang mahasiswa dengan mendapat kesempatan lectures, community dentistry, dan program lain non klinik.
Sementara Hiroshima University menawarkan kesempatan untuk satu orang mahasiswa mengikuti spring program (April-September) dengan keuntungan menambah ilmu kedokteran gigi serta pengalaman hidup merasakan kebudayaan Jepang.
Melalui program outbound dan inbound, mahasiswa diharapkan mendapatkan kesempatan berharga untuk belajar tidak hanya di bidang kedokteran gigi, tetapi juga pengalaman yang lebih luas dalam memajukan keahlian mereka. Ada pula program transcendent berupa program international summer school dentistr.
Kegiatan rutin lain yang biasanya diadakan adalah kuliah pakar yang mengundang para pakar/ahli kedokteran gigi dari luar negeri. Lebih lanjut Dewi mengatakan, kesempatan pertukaran mahasiswa juga terbuka ke universitas di negara lainnya. Unit Internasionalisasi FKG Unpad terus menjajaki kerja sama exchange program dan kerja sama riset.
Baca juga: UIII Buka Pendaftaran Mahasiswa Baru Program MA-PhD Jalur Mandiri dan Beasiswa
Demikian disampaikan Kepala Kantor Internasional FKG Unpad Dewi Zakiawati dalam acara Open House International Undergraduate Program of Dentistry Unpad secara virtual. Dewi menjelaskan, IUP FKG Unpad sudah dibuka sejak tahun 2003. Tahun ini, FKG Unpad berkesempatan membuka kembali kelas internasional ini.
“Dahulu kita menyebutnya Kelas Pengantar Berbahasa Inggris (KPBI), yang membedakannya adalah kurikulum yang mengikuti dikti, juga terdapat exchange program dengan mitra kerja sama internasional,” kata Dewi, melansir laman resmi Unpad di unpad.ac.id, Sabtu (14/5/2022).
Baca: Mau Ikut Pertukaran Mahasiswa Merdeka 2? Cek Link Pendaftaran dan Syaratnya
Program pertukaran mahasiswa ini mengikutsertakan dua mitra, yaitu International Islamic University Malaysia dan Hiroshima University. Penawaran program di antaranya terdiri short term stay maksimal 3 bulan di International Islamic University Malaysia untuk 10 orang mahasiswa dengan mendapat kesempatan lectures, community dentistry, dan program lain non klinik.
Sementara Hiroshima University menawarkan kesempatan untuk satu orang mahasiswa mengikuti spring program (April-September) dengan keuntungan menambah ilmu kedokteran gigi serta pengalaman hidup merasakan kebudayaan Jepang.
Melalui program outbound dan inbound, mahasiswa diharapkan mendapatkan kesempatan berharga untuk belajar tidak hanya di bidang kedokteran gigi, tetapi juga pengalaman yang lebih luas dalam memajukan keahlian mereka. Ada pula program transcendent berupa program international summer school dentistr.
Kegiatan rutin lain yang biasanya diadakan adalah kuliah pakar yang mengundang para pakar/ahli kedokteran gigi dari luar negeri. Lebih lanjut Dewi mengatakan, kesempatan pertukaran mahasiswa juga terbuka ke universitas di negara lainnya. Unit Internasionalisasi FKG Unpad terus menjajaki kerja sama exchange program dan kerja sama riset.
Baca juga: UIII Buka Pendaftaran Mahasiswa Baru Program MA-PhD Jalur Mandiri dan Beasiswa
tulis komentar anda