UGM Ajak Seluruh Elemen Bangsa Bersatu Lawan COVID-19

Senin, 13 April 2020 - 20:55 WIB
Universitas Gadjah Mada (UGM) meminta seluruh komponen bangsa menyatukan energi dan sumber daya untuk memperkuat melawan pandemi COVID-19. Foto/Ilustrasi/UGM
YOGYAKARTA - Universitas Gadjah Mada (UGM) meminta seluruh komponen bangsa menyatukan energi dan sumber daya untuk memperkuat melawan pandemi COVID-19. Bersatu padu dengan mengesampingkan motif politik, sekat-sekat ideologi dan kepartaian, serta kepentingan-kepentingan sempit lainnya.

“Karena solidaritas nasional dan sikap saling bahu membahu seluruh elemen bangsa merupakan tanggung jawab kebangsaan dan kerakyatan yang

melekat erat dalam jati diri UGM, maka segenap sivitas UGM menyampaikan seruan moral ini,” ujar Rektor UGM Prof Panut Mulyono menyampaikan seruan moral solidaritas bangsa dalam menanggulangi wabah COVID-19 secara daring, Senin (13/4/2020).

UGM juga mengajak semua komponen bangsa memperkuat sikap kerelawanan dan kesetiakawanan sosial demi kuatnya solidaritas nasional dalam



melawan COVID-19. Seruan melawan COVID-19 juga ditujukan segenap pimpinan universitas untuk terus memberikan dukungan baik finansial

maupun nonfinansial guna penanganan COVID-19, termasuk membantu kelompok-kelompok rentan.

“Demikian seruan moral ini kami sampaikan, dengan senantiasa memohon perlindungan dan pengampunan kepada Tuhan Yang Maha Esa, kita semua

berharap tragedi kemanusiaan COVID-19 segera berlalu dari Tanah Air dan seluruh muka bumi. Salam sehat dan solidaritas bangsa!"

tandasnya.
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More