Mengenal Jalur Penerimaan Mahasiswa Baru ITERA, Ada 3 Prodi Baru

Jum'at, 17 Februari 2023 - 07:30 WIB
loading...
Mengenal Jalur Penerimaan...
Institut Teknologi Sumatera (ITERA) membuka jalur SNBP, SNBT, dan jalur mandiri untuk mahasiswa baru di 2023. Foto/Dok/ITERA.
A A A
JAKARTA - Institut Teknologi Sumatera ( ITERA ) membuka penerimaan mahasiswa baru di dua jalur nasional dan satu jalur mandiri yang terbagi atas beberapa kategori. Selain itu ada 3 program studi baru yang ditawarkan untuk mahasiswa.

Wakil Rektor Bidang Akademik dan Kemahasiswaan ITERA Prof. Dr. Eng. Khairurrijal pada kegiatan Open House ITERA 2023 menuturkan, ITERA memiliki 40 program studi sarjana (S1) dan satu program magister yang bernaung pada tiga jurusan yaitu Jurusan Teknologi Produksi dan Industri, Sains, dan Teknologi Infrastruktur dan Kewilayahan.

“Harapannya dalam waktu dekat, 3 jurusan tersebut segera bertransformasi menjadi fakultas,” katanya, dikutip dari laman ITERA, Jumat (17/2/2023).

Baca juga: UGM Buka 91 Prodi untuk Mahasiswa Baru, Persaingan Masuk Ketat

Dia melanjutkan, ITERA sebagai kampus yang memasuki usia ke-9 tahun telah menambah empat program studi baru. Keempatnya adalah Prodi Pariwisata, Rekayasa Minyak dan Gas, dan Program Studi Rekayasa Instrumentasi dan Automasi.

Program studi yang didirikan di PTN yang berlokasi di Lampung ini adalah salah satu upaya ITERA menjawab permasalahan yang ada di Sumatra dan untuk menghasilkan generasi emas Indonesia.

Ketua Tim Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) ITERA 2023, Dr. Abdul Rajak menyampaikan, ITERA Open House tahun ini lebih meriah, karena diselenggarakan secara langsung di kampus. Sebelumnya, pada masa Pandemi Covid-19 kegiatan diadakan dalam jaringan.

“Lebih dari 500 peserta dari berbagai sekolah di Lampung dan luar Lampung mendaftar dan tertarik mengenal lebih jauh tentang ITERA lewat ITERA Open House,” ujar Dr. Abdul Rajak.

Baca juga: 3 Mahasiswa UGM Wakili Indonesia dalam Young ASEAN Leaders Policy Initiative di Bangkok

Dia juga menjelaskan terkait jalur seleksi penerimaan calon mahasiswa baru ITERA yang terdiri dari tiga jalur, yakni jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) dan Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT).

ITERA juga membuka penerimaan mahasiswa jalur Mandiri, yang terbagi dalam beberapa jalur ujian seperti SMMPTN Barat, Ujian Seleksi Masuk Prestasi Program Studi Baru (USM PB), dan Ujian Seleksi Masuk Prestasi Khusus (USM PK). Jadwal USM PK dan USM PB akan dibuka pada bulan Juli.

“Tahun ini ITERA menyiapkan kuota calon mahasiswa baru dengan kuota masing- masing 40% untuk jalur SNBP dan SNBT dan 20 % untuk jalur mandiri,” ungkapnya.

Secara angka, kuota penerimaan mahasiwa baru ITERA pada 2023, yaitu sebanyak 5.388 orang. Untuk itu, calon mahasiswa diharapkan senantiasa mempersiapkan diri untuk melewati proses pendaftaran tersebut.
(nnz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Dipantau Ketat, Itera...
Dipantau Ketat, Itera Siapkan 196 Pengawas untuk UTBK SNBT 2025
Lolos SNBP, 66 Siswa...
Lolos SNBP, 66 Siswa MAN 13 Jakarta Diterima di Perguruan Tinggi Negeri Favorit
5 PTN yang Sedang Buka...
5 PTN yang Sedang Buka Pendaftaran Jalur Mandiri 2025, Ada Kampus Pilihanmu?
Baru Berusia 15 Tahun...
Baru Berusia 15 Tahun Yuyun Maemunah Diterima di Unesa, Cita-cita Jadi Guru
Kapan Pendaftaran Seleksi...
Kapan Pendaftaran Seleksi Mandiri Universitas Brawijaya 2025 Dibuka? Camaba Siap-siap Ya
Kapan UM PTKIN 2025...
Kapan UM PTKIN 2025 Dibuka? Ini Persyaratan, Alur, dan Biaya Pendaftarannya
Keren Banget, Siswi...
Keren Banget, Siswi Berusia 15 Tahun Ini Berhasil Lulus SNBP 2025 di Unair
Bagaimana Cara Meningkatkan...
Bagaimana Cara Meningkatkan Peluang Diterima di SNBT 2025?
H-3 Penutupan SNBT,...
H-3 Penutupan SNBT, Ini Daya Tampung Prodi Sastra Indonesia di 3 PTN
Rekomendasi
Hennessey Kenalkan Venom...
Hennessey Kenalkan Venom F5 Evolution Bisa Melesat 0-322 Km dalam 10,3 Detik!
Umat Kristiani Khidmat...
Umat Kristiani Khidmat Ikuti Perayaan Ekaristi Hari Raya Paskah di Gereja Katedral
Kantor Pajak Padang...
Kantor Pajak Padang Kebakaran, Kerugian Capai Rp400 Juta
Mercedes Benz G-Class...
Mercedes Benz G-Class Edition Lebih Kuat dari Buatan Tahun 1980-an
Israel Siapkan Skenario...
Israel Siapkan Skenario Serangan Terbatas ke Fasilitas Nuklir Iran
Terinspirasi Perang...
Terinspirasi Perang Revolusi Amerika, Ribuan Demonstran Turun ke Jalanan Melawan Trump
Berita Terkini
Cara Tarik Dana PIP...
Cara Tarik Dana PIP di Teller Bank: Syarat, Dokumen, dan Prosedur Lengkap
4 jam yang lalu
Dipantau Ketat, Itera...
Dipantau Ketat, Itera Siapkan 196 Pengawas untuk UTBK SNBT 2025
5 jam yang lalu
Ambulan atau Ambulans,...
Ambulan atau Ambulans, Mana Kata yang Baku Menurut KBBI?
6 jam yang lalu
10 Ucapan Wafat Yesus...
10 Ucapan Wafat Yesus Kristus untuk Teman Sekolah, Singkat Penuh Makna
6 jam yang lalu
Pendidikan Raja Charles...
Pendidikan Raja Charles III: Lulusan Sekolah Elit, Kini Raja Inggris Tertua Sepanjang Sejarah
18 jam yang lalu
Ini Jalur Masuk UGM...
Ini Jalur Masuk UGM untuk Calon Mahasiswa Tidak Mampu, Cek Jadwal Pendaftarannya
21 jam yang lalu
Infografis
3 Calon Pemain Naturalisasi...
3 Calon Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia Berdarah Jerman
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved