8 Universitas Terbaik Australia Gabung ke IISMA, Ini Daftarnya

Rabu, 01 Maret 2023 - 15:29 WIB
loading...
8 Universitas Terbaik...
8 universitas terbaik di Australia bergabung ke program IISMA dan membuka kesempatan mahasiswa Indonesia kuliah di Negeri Kangguru. Foto/Shutterstock.
A A A
JAKARTA - Program Indonesian International Student Mobility Awards ( IISMA ) semakin disambut baik oleh perguruan tinggi luar negeri. Di Australia, ada 8 universitas terbaiknya membuka pintu untuk awardee IISMA belajar di kampus mereka.

8 universitas terbaik di Australia atau dikenal sebagai Group of Eight (Go8), kelompok eksklusif pendidikan tinggi terbaik di Australia ini terdiri atas:

Daftar 8 Universitas Terbaik di Australia untuk IISMA

1. Monash University
2. University of Sydney
3. University of New South Wales
4. University of Queensland
5. Australian National University
6. University of Melbourne
7. University of Western Australia
8. University of Adelaide.

Baca juga: Mau Kuliah S2 Gratis ke Belanda? Intip Beasiswa Ini

Pelaksana Tugas Direktur Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi (Plt. Dirjen Diktiristek) Nizam menyampaikan, bergabungnya perguruan tinggi terbaik Australia yang ada di dalam Go8 ke IISMA merupakan penguatan kerja sama di bidang pendidikan, pertukaran budaya, dan diplomasi antara kedua negara.

"Kerja sama bidang pendidikan antara Pemerintah Australia dengan Kemendikbudristek melalui pelaksanaan program IISMA merupakan langkah strategis meningkatkan kualitas riset dan pendidikan kedua negara," katanya, pada selebrasi di Kedutaan Besar Persemakmuran Australia, dalam keterangan resminya, Rabu (1/3/2023).

Harapan tersebut bukanlah hal yang mustahil mengingat 8 institusi pendidikan tinggi yang tergabung dalam Go8 berada dalam daftar 150 perguruan tinggi terbaik di dunia menurut penilaian dari QS World University Rankings 2023 and Times Higher Education.

Oleh karena itu, Guru Besar UGM itupun menyambut baik partisipasi Negeri Kangguru itu untuk mendukung pelaksanaan Program beasiswa IISMA 2023 dan mendorong sebanyak-banyaknya mahasiswa untuk bergabung.

Sementara itu, antusiasme dan popularitas Program IISMA di kalangan mahasiswa, perguruan tinggi, orang tua mahasiswa, hingga perguruan tinggi luar negeri hingga kini terus meningkat.

Animo dan popularitas yang terus meningkat tersebut didongkrak dengan banyaknya manfaat yang ditawarkan kepada para pihak yang ikut terlibat. Hal tersebut juga diamini oleh Direktur Pembelajaran dan Kemahasiswaan Kemendikbudristek, Sri Gunani Partiwi.

Baca juga: Beasiswa S2 Khusus Wanita ke UK Dibuka, Ada Tunjangan Bulanan Rp20 Juta

"Kemendikbudristek menyambut baik dengan bergabungnya kelompok institusi pendidikan terbaik Australia Go8 dalam program IISMA 2023. Keikutsertaan dan penerimaan Go8 terhadap Program IISMA membuktikan bahwaprogram ini memiliki posisi strategis dalam kemitraan antara berbagai perguruan tinggi terbaik dari kedua negara,” terangnya.

Melalui kerja sama ini, Pemerintah Australia juga berharap para calon peserta Program IISMA 2023 dapat memperkaya diri mereka dengan pengalaman, pengetahuan, dan keterampilan praktis untuk membantu mahasiswa Indonesia mampu memenuhi kebutuhan tenaga kerja saat ini.

"Masuknya Go8 dalam Program IISMA menunjukkan bahwa program ini memang berkualitas dan memiliki arti penting bagi institusi pendidikan tinggi di Australia. Pemerintah Australia menyambut baik dengan dipilihnya Go8 sebagai tujuan mobilitas para penerima beasiswa IISMA tahun 2023,” jelas Rod Commerford, Austrade’s Trade and Investment Commissioner.

Pendaftaran Program IISMA untuk pelaksanaan tahun 2023 sendiri telah dibuka sejak 8 Februari lalu hingga 8 Maret mendatang. Informasi lebih lanjut terkait program ini dapat diakses melalui laman https://iisma.kemdikbud.go.id/
(nnz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Kemenag Segera Buka...
Kemenag Segera Buka Pendaftaran Beasiswa Indonesia Bangkit 2025, Cek Infonya
Beasiswa Taiwan 2025...
Beasiswa Taiwan 2025 untuk S1-S3 akan Dibuka 1 Februari, Cek Infonya
6 Beasiswa Luar Negeri...
6 Beasiswa Luar Negeri untuk Sandwich Generation, Tunjangan Besar Bisa Kerja Part Time
Link Pendaftaran Beasiswa...
Link Pendaftaran Beasiswa LPDP 2025, Dibuka Awal Januari
5 Beasiswa Terbaik di...
5 Beasiswa Terbaik di Luar Negeri Bagi Mahasiswa dan Lulusan S1, Check It Out!
Dua Mahasiswa Prodi...
Dua Mahasiswa Prodi Aktuari President University Raih Beasiswa IISMA 2024 di Jerman dan Hungaria
10 Beasiswa di Timur...
10 Beasiswa di Timur Tengah Tanpa Kewajiban Pulang ke Indonesia, Jenjang S1 hingga S3
Mahasiswa Universitas...
Mahasiswa Universitas BSI Raih Beasiswa IISMA ke Universitas Terbaik di Spanyol
Gaes, Ini 20 Beasiswa...
Gaes, Ini 20 Beasiswa Terbaik yang Buka hingga Akhir Tahun, Kuliah Gratis di Luar Negeri
Rekomendasi
Perang Dagang Menggila,...
Perang Dagang Menggila, Trump Targetkan Kapal-kapal China usai Beijing Boikot LNG AS
Makna Sabtu Suci, Hari...
Makna Sabtu Suci, Hari Hening Jelang Kebangkitan Yesus Kristus di Perayaan Paskah
9 Mayjen TNI Tinggalkan...
9 Mayjen TNI Tinggalkan Militer usai Mutasi TNI Januari-Maret 2025, Ini Daftar Namanya
3 Calon Lawan Gervonta...
3 Calon Lawan Gervonta Davis: Dendam Lama hingga Duel Juara Tak Terkalahkan
Viral! Karakter Film...
Viral! Karakter Film ‘Jumbo’ Dibuat dari Sisa Cukuran Rambut, Ditonton 2 Juta Kali
Jadi Lulusan Tercepat,...
Jadi Lulusan Tercepat, Joy Dokter Subspesialis Aneurisma Otak Raih Rekor MURI
Berita Terkini
4 Materi Seleksi Kompetensi...
4 Materi Seleksi Kompetensi PPPK Kemenkumham 2024, Cek Jadwal Lengkapnya di Sini!
25 menit yang lalu
Mana Penulisan yang...
Mana Penulisan yang Benar Menurut KBBI, Pondasi atau Fondasi?
3 jam yang lalu
Tes Online Rekrutmen...
Tes Online Rekrutmen Bersama BUMN 2025 Dimulai Hari Ini, Simak 5 Hal Penting Berikut
3 jam yang lalu
PB PGRI Desak Tunjangan...
PB PGRI Desak Tunjangan Profesi Guru Dipertahankan di RUU Sisdiknas
12 jam yang lalu
Nilai Ambang Batas Terbaru...
Nilai Ambang Batas Terbaru Rekrutmen Bersama BUMN 2025, Cek Standar Kelulusannya
13 jam yang lalu
Kemendikti Bangun Sistem...
Kemendikti Bangun Sistem Mentorship Antarkampus, Dorong Kolaborasi Riset dan Inovasi
14 jam yang lalu
Infografis
Bukan Senjata Nuklir,...
Bukan Senjata Nuklir, Ini 4 Cara Terbaik Melawan Dominasi Barat
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved