3 Tips Membagi Waktu Belajar saat Puasa Lengkap dengan Jadwalnya

Jum'at, 24 Maret 2023 - 13:12 WIB
loading...
3 Tips Membagi Waktu Belajar saat Puasa Lengkap dengan Jadwalnya
Terdapat sejumlah tips waktu belajar saat puasa yang bisa diketahui. Foto DOK ist
A A A
JAKARTA - Terdapat sejumlah tips waktu belajar saat puasa yang bisa diketahui. Dengan memahaminya, tidak ada alasan berpuasa menghambat Anda untuk belajar.

Ramadan merupakan waktu yang tepat, tak hanya untuk mengumpulkan pahala sebanyak-banyaknya, namun juga membiasakan diri agar lebih disiplin dalam menggunakan waktu.

Berada di bulan puasa, tentu bukan menjadi ajang untuk bermalas-malasan, akan tetapi harus tetap bisa semangat untuk belajar. Terlebih belajar adalah bagian dari ibadah.



Oleh karena itu, agar kita tetap bisa semangat saat menjalani hari-hari sebagai pelajar di bulan puasa ini, penting untuk mengetahui tips waktu belajar saat puasa.

Tips Belajar saat Puasa

Berikut tiga tips waktu belajar saat puasa.

1. Belajar setelah sahur

Tidur setelah sahur terkadang membuat kita merasa lemas ketika bangun dari tidur. Hal ini diakibatkan karena siklus tidur yang tidak optimal, sehingga lebih baik memaksimalkan tidur di malam hari.

Apabila pada malam harinya kita cukup beristirahat, maka akan terasa lebih segar ketika akan memulai aktifitas di pagi hari, misalnya untuk kegiatan mengaji yang kemudian dilanjutkan dengan belajar.

2. Belajar di waktu sore hari

Di sore hari atau ketika menjelang buka puasa, menjadi waktu yang cocok untuk review materi pelajaran yang telah didapatkan dari sekolah. Namun jika berada di akhir pekan atau tidak ada materi pelajaran yang didapat, waktu sore hari bisa dimanfaatkan untuk belajar hal-hal baru.

Hal-hal baru yang dimaksud diantaranya adalah membaca buku, mendengarkan lagu atau membantu ibu di rumah untuk menyiapkan menu buka puasa.

3. Belajar di malam hari

Belajar di malam hari atau setelah melaksanakan shalat tarawih juga bisa menjadi waktu yang baik untuk belajar. Pada waktu itu, tubuh telah terisi makanan dan otak akan menjadi lebih awas dan mudah dalam menyerap pelajaran.

Kalian bisa membuka dan mereview materi yang telah dipelajari sebelumnya. Selain itu, kalian juga bisa mengerjakan tugas pelajaran untuk keesokan harinya.


Contoh Jadwal Belajar di Bulan Puasa

Setelah mengetahui waktu belajar, alangkah baiknya kalian juga mempunyai jadwal sendiri untuk menyusun kegiatan sehari-hari. Berikut contoh susunan jadwal belajar di bulan puasa yang bisa dijadikan referensi.

Pukul 03.00-05.00: Tahajud, sahur, dan shalat subuh.
Pukul 05.00-06.00: Mengaji dan belajar.
Pukul 06.00-07.00: Olahraga dan mandi pagi.
Pukul 07.00-11.00: Salat duha, belajar, dan mengikuti kegiatan pembelajaran di sekolah
Pukul 11.00-12.00: Bersantai.
Pukul 12.00-13.00: Salat zuhur dan mengaji.
Pukul 13.00-15.00: Tidur siang.
Pukul 15.00-16.00: Salat asar dan mandi sore.
Pukul 16.00-17.00: membaca ulang atau review materi hasil pembelajaran
Pukul 17.00-19.00: Ngabuburit, buka puasa dan shalat maghrib
Pukul 19.00-21.00: Tarawih, tadarus Al Qur’an, belajar.
Pukul 21.00-03.00: Tidur.

Itulah ulasan mengenai tips waktu belajar saat puasa dan contoh jadwal belajarnya. Mudah-mudahan dengan adanya bulan suci Ramadan menjadikan diri kita menjadi lebih disiplin dan lebih semangat ketika menggunakan waktu untuk belajar.
(bim)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1912 seconds (0.1#10.140)