Mengapa Kuliah di Luar Negeri Lebih Cepat daripada di Indonesia, Ini Penjelasannya

Kamis, 06 April 2023 - 21:02 WIB
loading...
Mengapa Kuliah di Luar...
Harvard University Amerika Serikat. Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Mengenyam pendidikan di luar negeri menjadi idaman bagi kebanyakan pelajar Indonesia. Namun, ada beberapa aspek yang perlu dipertimbangkan sebelum memutuskan kuliah di luar negeri .

Pertama adalah pemilihan universitas yang tepat. Dikhawatirkan, apabila salah memilih universitas, kegiatan belajar tidak maksimal.



Setelah itu, hal yang harus diperhatikan adalah biaya pendidikan. Berkuliah di luar negeri tentu memerlukan biaya yang cukup besar.

Guna menghemat biaya, pelajar bisa mencari negara dengan kampus yang mempunyai biaya kuliah terjangkau. Selain itu, dapat juga mencari beasiswa yang memberikan pembayaran penuh atau part time.

Sejumlah negara menjadi tujuan pelajar Indonesia untuk melanjutkan pendidikannya, seperti Amerika Serikat, Inggris, Jerman, Australia, hingga Belanda. Masing-masing negara menawarkan karakter dan sistem pendidikan yang berbeda.



Lalu kenapa seseorang memilih kuliah di luar negeri? Salah satu faktor tersebut adalah durasi pendidikan di luar negeri yang terbilang cepat.

Misalnya saja kuliah S1 di Inggris, mahasiswa dapat menyelesaikan pendidikannya selama 3 tahun. Kurikulum yang diterima dikombinasikan dengan seminar, lokakarya, serta kuliah yang terdiri modul yang berbeda.

Selain itu ada program jalur cepat dua tahun, yang memungkinkan mahasiswa menyelesaikan pendidikan sarjananya lebih cepat.

Lulus dengan cepat di universitas luar negeri bukan sesuatu hal yang mustahil. Mahasiswa juga harus perlu mencari informasi terkait universitas yang menawarkan program percepatan kuliah.

Semakin cepat lulus, tentu membuat lulusan dapat semakin cepat mencari pekerjaan yang tepat. Namun, masa kuliah yang terbilang cepat ini berimbas pada kian padatnya jadwal perkuliahan yang harus dijalani.

Selain itu, kuliah di luar negeri, kurikulumnya dirancang khusus. Di samping itu pula, universitas di luar negeri menyediakan fasilitas riset yang mumpuni yang memungkinkan mahasiswa terlibat.

Berkuliah di luar negeri juga mempunyai beragam keuntungan. Di antara keuntungan yang bisa diperoleh adalah dapat memperluas jejaring internasional, menambah kualitas diri, mengembangkan kualitas intelektual, penguasaan bahasa asing, dan mendapatkan pengalaman belajar dengan fasilitas terbaik.

Meski demikian, kuliah di Indonesia juga tidak kalah bagus dan bisa dilakukan lebih cepat dari masa rata-rata kuliah 4 tahun. Tak sedikit mahasiswa yang mampu lulus S1 dengan cepat, yakni dalam waktu 3,5 tahun.
(mpw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
8 Beasiswa SMA Luar...
8 Beasiswa SMA Luar Negeri Terbaik 2025, Mana Negara Favoritmu?
7 Universitas Swasta...
7 Universitas Swasta Indonesia Terbaik yang Tembus Peringkat Dunia QS WUR 2025
Jalur SMMPTN Barat 2025...
Jalur SMMPTN Barat 2025 Dibuka 4 Mei, Ini Persyaratan dan Jadwal Selengkapnya
Didukung Para Guru Besar,...
Didukung Para Guru Besar, USG Siap Cetak SDM Unggul di Gresik
Kapan Pengumuman SNBP...
Kapan Pengumuman SNBP 2025? Catat Tanggal, Jam, dan 41 Link di Sini
SPAN-PTKIN 2025 Digelar,...
SPAN-PTKIN 2025 Digelar, Jaring Calon Mahasiswa Bertalenta Tinggi
MNC University Jajaki...
MNC University Jajaki Kerja Sama Strategis dengan Balai Besar Jakarta
Bingung Pilih Jurusan...
Bingung Pilih Jurusan Kuliah? Ini Tips dari UGM agar Tak Salah Langkah
MNC University dan SMK-SMA...
MNC University dan SMK-SMA Arjuna Lampung Hadirkan Kurikulum Terintegrasi dan Beasiswa untuk Generasi Berprestasi
Rekomendasi
Trust Indonesia Desak...
Trust Indonesia Desak Dewan Pers Tertibkan Media Abal-Abal yang Kerap Memeras
Ancol Rombak Jajaran...
Ancol Rombak Jajaran Komisaris: Mantan Bos Garuda Jadi Komut, Ada Juga Cak Lontong
Musprov 2025, Mayjen...
Musprov 2025, Mayjen TNI Mar Oni Junianto Terpilih Jadi Ketua Umum TI DKI Jakarta
Ketua DPP Perindo: Ekosistem...
Ketua DPP Perindo: Ekosistem Politik Masih Belum Ramah Perempuan
Petualangan Seru Wisata...
Petualangan Seru Wisata Kereta di Pegunungan Alpen Swiss, Cuma Rp600 Ribuan!
Dengar Curhat Pelaku...
Dengar Curhat Pelaku Ekraf Jatim, Yovie Widianto: Tingkatkan Daya Saing dengan Teknologi
Berita Terkini
Haier Group Perkuat...
Haier Group Perkuat Hubungan Budaya Lewat Peluncuran Beasiswa di Indonesia
1 jam yang lalu
Riwayat Pendidikan Danjen...
Riwayat Pendidikan Danjen Kopassus Mayjen TNI Djon Afriandi, Lulusan Terbaik Akmil 1995
2 jam yang lalu
8 Beasiswa SMA Luar...
8 Beasiswa SMA Luar Negeri Terbaik 2025, Mana Negara Favoritmu?
3 jam yang lalu
Rayakan Hari Kartini,...
Rayakan Hari Kartini, BINUS Shecodes Society dan IAIS Soroti Peran Perempuan di Era AI
6 jam yang lalu
Pedoman Upacara Bendera...
Pedoman Upacara Bendera Hardiknas 2025 Sesuai Aturan Kemendikdasmen
7 jam yang lalu
Pejuang UTBK! Kampus...
Pejuang UTBK! Kampus Maranatha Beri Beasiswa Khusus, Segini Skor Minimumnya
7 jam yang lalu
Infografis
3 Alasan Rizky Ridho...
3 Alasan Rizky Ridho Layak Merumput di Klub Luar Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved