ITS Terima Peraih Nilai UTBK-SNBT Tertinggi di Indonesia, Ini Skornya

Selasa, 20 Juni 2023 - 19:14 WIB
loading...
ITS Terima Peraih Nilai...
ITS menerima 1.947 camaba dari 20.001 pendaftar dari hasil SNBT 2023. Tercatat peraih nilai UTBK tertinggi diterima di ITS dari Departemen Teknik Informatika. Foto/Dok/ITS
A A A
JAKARTA - Institut Teknologi Sepuluh Nopember ( ITS ) menerima sebanyak 1.947 calon mahasiswa baru dari 20.001 pendaftar dari hasil Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) 2023.

Dari hasil seleksi nasional tersebut, tercatat peraih nilai Ujian Tulis Berbasis Komputer ( UTBK ) tertinggi diterima di ITS dari Departemen Teknik Informatika.



Kepala Subdirektorat Admisi Direktorat Pendidikan ITS Dr Eng Unggul Wasiwitono ST MEngSc menjelaskan bahwa berbeda dari tahun sebelumnya, SNBT ITS tahun ini tidak hanya diperuntukkan bagi pendaftar program sarjana (S1).

Pada periode ini, pendaftar program vokasi atau jenjang sarjana terapan (D4) juga turut mengambil bagian dalam perebutan kursi calon mahasiswa baru ITS tahun akademik 2023/2024 mendatang.

Sebagai salah satu PTN terbaik di Indonesia, ITS berhasil menempati posisi ke-4 berdasarkan rerata nilai UTBK tertinggi sebesar 656,70 pada program S1.



Sedangkan pada program vokasi, ITS berhasil menempati peringkat ke-8 dengan rerata nilai sebesar 590,22.

Tak hanya itu, pada tahun ini peserta peraih nilai UTBK tertinggi nasional juga diraih oleh calon mahasiswa baru Departemen Teknik Informatika ITS dengan nilai sebesar 827,94.

Lebih lanjut, dosen Departemen Teknik Mesin ITS tersebut membeberkan bahwa dari 1.947 orang yang diterima di ITS tersebut sebanyak 1.606 orang merupakan calon mahasiswa baru regular dan 341 orang calon mahasiswa dari program Kartu Indonesia Pintar – Kuliah (KIP-K).

Sedangkan untuk Departemen Teknik Informatika sebagai penerima calon mahasiswa baru terbanyak yakni sebanyak 81 orang dari 2.577 orang peminat.

Angka tersebut disusul oleh Departemen Teknik Mesin dan Teknik Elektro masing-masing sebanyak 72 calon mahasiswa baru dari 864 peminat dan 845 peminat, serta Departemen Teknik Sistem dan Industri sebanyak 61 calon mahasiswa baru dari 1.045 peminat.

Kendati telah dinyatakan lolos, Unggul mengimbau seluruh calon mahasiswa baru yang telah diterima untuk memperhatikan pengumuman jadwal dan persiapan registrasi ulang pada laman its.ac.id/admission secara berkala.

Ia mengingatkan, kegagalan dalam melakukan tahapan ini dapat menyebabkan diskualifikasi pada calon mahasiswa. “Selamat dan semangat, semoga hasil ini menjadi awalan yang baik untuk bertumbuh bersama dalam keluarga besar ITS,” tutup Unggul.
(mpw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
UTBK 2025 Diikuti 860.975...
UTBK 2025 Diikuti 860.975 Peserta, Berapa Orang yang Akan Diterima di SNBT?
5 Doa Mustajab Menghadapi...
5 Doa Mustajab Menghadapi UTBK 2025, Bikin Fokus, Tenang, dan Nilai Tembus Langit!
Jalur SMMPTN Barat 2025...
Jalur SMMPTN Barat 2025 Dibuka 4 Mei, Ini Persyaratan dan Jadwal Selengkapnya
Dipantau Ketat, Itera...
Dipantau Ketat, Itera Siapkan 196 Pengawas untuk UTBK SNBT 2025
Lolos SNBP, 66 Siswa...
Lolos SNBP, 66 Siswa MAN 13 Jakarta Diterima di Perguruan Tinggi Negeri Favorit
5 PTN yang Sedang Buka...
5 PTN yang Sedang Buka Pendaftaran Jalur Mandiri 2025, Ada Kampus Pilihanmu?
Jurusan D3 dan D4 Paling...
Jurusan D3 dan D4 Paling Diminati di SNBT 2024, Politeknik Mana Paling Unggul?
Bagaimana Cara Meningkatkan...
Bagaimana Cara Meningkatkan Peluang Diterima di SNBT 2025?
Perhatian, Ini 10 Kesalahan...
Perhatian, Ini 10 Kesalahan Fatal yang Bisa Menyebabkan Siswa Gagal Lolos UTBK SNBT 2025
Rekomendasi
Borong Employee Experience...
Borong Employee Experience Awards 2025, Bukti Komitmen Tim Human Capital ACC
Gerakan #IndonesiaCerah...
Gerakan #IndonesiaCerah Pertanyakan Motif Kelompok yang Selalu Menyudutkan Jokowi
Tim Hukum Hasto Sebut...
Tim Hukum Hasto Sebut Adanya Dugaan Pencatutan Nama Pimpinan Partai oleh Saeful Bahri
Bareskrim Tangguhkan...
Bareskrim Tangguhkan Penahanan 4 Tersangka Kasus Pagar Laut Tangerang, Termasuk Kades Kohod
Usai Dilaporkan ke Bareskrim...
Usai Dilaporkan ke Bareskrim dan MKD, Ahmad Dhani Ngaku Salak Ketik Pono Jadi Porno
Isu Matahari Kembar...
Isu Matahari Kembar Muncul dari Hasil Rentetan Peristiwa
Berita Terkini
UNJ Wisuda 2.026 Lulusan...
UNJ Wisuda 2.026 Lulusan di GOR Berstandar Internasional, Ini Pesan Rektor
5 jam yang lalu
Unhan Cetak 426 Lulusan...
Unhan Cetak 426 Lulusan Unggul, Wamenhan Beri Pesan Penting
6 jam yang lalu
Deretan Kampus Terbaik...
Deretan Kampus Terbaik Bandung, UK Maranatha Unggul di Posisi Top 5
6 jam yang lalu
Pendidikan Welber Jardim,...
Pendidikan Welber Jardim, Skuad Timnas Indonesia Keturunan Brasil yang Dikontrak Sao Paulo FC di Usia 17 Tahun
7 jam yang lalu
Cerita Rovan dan Rohmat,...
Cerita Rovan dan Rohmat, 2 Mahasiswa Disabilitas Netra Raih Gelar Sarjana di UNJ
8 jam yang lalu
Belajar Tanpa Batas,...
Belajar Tanpa Batas, Peran Platform Digital Penting dalam Pelatihan Guru
8 jam yang lalu
Infografis
10 Negara Penghasil...
10 Negara Penghasil Emas Terbesar di Dunia, Termasuk Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved