Dies Natalis ke-10, Universitas MH Thamrin Gelar Seminar Sehat Mental Dunia Kuliah

Selasa, 11 Juli 2023 - 17:30 WIB
loading...
Dies Natalis ke-10,...
Jajaran Universitas MH Thamrin dan RS MH Thamrin Cileungsi saat konferensi pers di sela seminar Sehat Mental Dunia Kuliah. Foto/Nuriwan Trihendrawan.
A A A
JAKARTA - Universitas MH Thamrin dan RS MH Thamrin Cileungsi (Member of Radjak Hospital) menggelar seminar kesehatan berjudul “Sehat Mental Dunia Kuliah”. Seminar ini disambut meriah oleh siswa dan mahasiswa Universitas MH Thamrin.

Seminar hasil kolaborasi program Curhat Donk Dok dari Radjak Hospital Group ini digelar di Ngopi Lumbung Padi, Cipayung Puncak, Bogor, Selasa (11/7/2023).

Seminar menghadirkan pembicara yaitu Pangeran Erickson Arthur Siahaan, dokter Spesialis Kedokteran Jiwa di RS MH Thamrin Cileungsi (Member of Radjak Hospital) dengan moderator Dekan Fakultas Kesehatan Universitas MH Thamrin, Atna Permana.

"Seminar kesehatan ini bertujuan untuk memperkenalkan Universitas MH Thamrin dan Layanan Center of Excellence Radjak Hospital ke khalayak luas," kata Ketua Yayasan Pendidikan Abdul Radjak, Universitas MH Thamrin, Abdul Barry, saat menjelaskan kepada pers, di sela acara.

Baca juga: Kiprah KAGAMA, Organisasi Alumni UGM yang Diikuti Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan

Universitas MH Thamrin sudah berdiri sejak 2013 dan memasuki tahun ke 10. Universitas MH Thamrin saat ini terdiri dari fakultas Fakultas Kesehatan, Fakultas Komputer, Fakultas Ekonomi dan Bisnis serta Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan.

Untuk memeriahkan Dies Natalis Universitas MH Thamrin yang ke 10 maka Universitas MH Thamrin mengadakan rangkaian kegiatan berupa Community Festival: Sinergi Membangun Indonesia yang Berkelanjutan.

Kegiatan Community Festival tersebut antara lain yaitu Seminar Kesehatan, Seminar Multimedia, Seminar Investasi Berkelanjutan, Lomba Trading, Lomba E-sport, Lomba Content Creator, Lomba Futsal, Lomba Got Talent, Bakti Sosial, Bazaar serta Pentas Seni yang dapat diikuti oleh siswa siswi sekolah.

Dipandu oleh MC Najwa Andini, mahasiswa Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas MH Thamrin, dilanjutkan dengan sambutan dari Rektor Universitas MH Thamrin dr Daeng Mohammad Faqih yang juga mantan Ketua Umum Ikatan Dokter Indonesia (IDI).

Acara dilanjutkan Pengenalan Program Curhat Dong Dok dan Center of Excellent Radjak Hospital Marcomm Radjak Hospital, Maria Fransisca Uli, yang menyampaikan informasi mengenai program Curhat Dong Dok serta Center of Excellent dari RS MH Thamrin Cileungsi (Member of Radjak Hospital), layanan Center of Excellent dari Radjak Hospital Cileungsi adalah Trauma Center, Bedah Thoraks dan Kardiovaskular serta Bedah Mulut.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3173 seconds (0.1#10.140)