8 Hal Ini Bisa Menggagalkan Lolos Tes Seleksi CPNS dan PPPK, Jangan Diremehkan

Rabu, 27 September 2023 - 10:45 WIB
loading...
8 Hal Ini Bisa Menggagalkan...
Ada sejumlah faktor yang berpeluang menggagalkan seseorang bisa lolos seleksi CPNS dan PPPK. Salah satunya formasi yang dipilih tidak sesuai dengan jurusan keilmuan yang dimiliki. Foto/Dok Sindonews
A A A
JAKARTA - Ini sejumlah faktor yang bisa membuat kamu gagal lolos tes seleksi CPNS dan PPPK . Pendaftaran seleksi CPNS dan PPPK 2023 telah dibuka sejak 20 September 2023 lalu. Para pejuang ASN banyak yang menantikan informasi seleksi CPNS dan PPPK 2023 tersebut.

Namun perlu diketahui sebelum mengikuti seleksi CPNS dan PPPK harus ada persiapan yang cukup matang agar dapat lolos dalam setiap tahapan seleksi. Persiapan ini sangat penting diperhatikan agar impian kamu menjadi ASN atau PNS tidak buyar.

Dirangkum dari laman Bapasjaksel.kemenkuham.go.id, ada delapan penyebab yang membuat para peserta CPNS dan PPPK mengalami kegagalan dalam tahapan seleksi selama ini. Artikel kali ini akan memaparkan penjelasannya, simak ya!

8 Penyebab Kegagalan Lolos Seleksi CPNS dan PPPK


1. Formasi yang dipilih tidak sesuai dengan jurusan atau rumpun keilmuan yang dimiliki


Meskipun kamu tertarik untuk memilih formasi tertentu dalam seleksi CPNS dan PPPK, tapi kamu harus tetap memperhatikan dan menyesuaikan dengan latar belakang pendidikan yang kamu miliki

2. Salah unggah dokumen untuk pendaftaran


Dalam mengunggah dokumen untuk melakukan pendaftaran usahakan untuk tidak menggunakan meterai yang tidak sesuai dengan pendaftaran seperti hasil copy paste di Google dan dimintai foto berlatar merah jangan biru, serta memperhatikan persyaratan penting lainnya dari instansi dan formasi yang diminati.

3. Tidak mengikuti perkembangan proses tes seleksi


Usahakan untuk mengikuti setiap perkembangan atau informasi mengenai seleksi CPNS dan PPPK 2023 seperti, dengan memfollow akun resmi instansi yang kamu minati, atau bergabung di group telegram.

4. Tidak menerapkan teknik belajar yang sesuai


Sesuaikan teknik belajar dengan teknik dan waktu yang kamu miliki, apalagi bagi kamu yang memiliki banyak kesibukan seperti sudah berkeluarga atau masih sedang bekerja.

5. Terlalu fokus pada satu pertanyaan dalam CAT


Dalam tes CPNS dan PPPK berbasis komputer atau CAT, peserta dituntut untuk dapat mengerjakan satu soal dalam satu menit, maka dari itu jangan terlalu fokus pada satu soal saja. Jika dirasa kesulitan dalam mengerjakan satu soal maka lewati dan dikerjakan jika ada waktu yang tersisa.


6. Tidak memperhitungkan kuota formasi dan perolehan nilai sendiri


Satu hal yang harus diingat adalah kita tidak hanya bersaing dengan satu atau dua orang saja, dalam seleksi tes CPNS ini kita akan bersaing dengan ribuan orang yang memiliki minat yang sama, dan perolehan nilai yang didapatkan tidak hanya berdasarkan peringkat nilai atau pun passing grade.

7. Tidak siap dengan penempatan di mana saja atau besaran gaji


Dalam pemilihan formasi di seleksi CPNS dan PPPK tidak semua formasi akan sesuai dengan domisili kita, dan tidak semua formasi juga memiliki besaran gaji yang sama.

8. Tidak mendapatkan restu orang tua, wali, atau pasangan


Saat akan menjalankan seleksi tes CPNS usahakan untuk meminta restu dari orangtua atau orang-orang yang ada di sekeliling kita, dan komunikasikan dengan mereka secara baik-baik agar bisa mendapatkan dukungan yang positif dan menambah semangat kita.
(wyn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
4 Materi Seleksi Kompetensi...
4 Materi Seleksi Kompetensi PPPK Kemenkumham 2024, Cek Jadwal Lengkapnya di Sini!
Siapa Calon Guru di...
Siapa Calon Guru di Sekolah Rakyat? Gus Ipul Beri Bocoran Ini
Cara Cek Penetapan NIP...
Cara Cek Penetapan NIP CPNS dan PPPK di Mola BKN, Mudah Banget!
Selamat, 23.339 Peserta...
Selamat, 23.339 Peserta Lulus Seleksi Administrasi Calon PPPK Kemenag Tahap 2
BKN dan Kemendikti Permudah...
BKN dan Kemendikti Permudah ASN Tugas Belajar, Kenaikan Pangkat hingga Kuliah Daring
Tata Cara CPNS dan PPPK...
Tata Cara CPNS dan PPPK 2024 yang Mau Mengundurkan Diri Tanpa Kena Sanksi
Lowongan Sarjana Penggerak...
Lowongan Sarjana Penggerak Pembangunan 2025 Dibuka, Jadi ASN Program Makan Bergizi
Tukin Tak Kunjung Cair,...
Tukin Tak Kunjung Cair, Aliansi Dosen Kirim Karangan Bunga ke Kemendikti Saintek
Apa Arti Kode R3 di...
Apa Arti Kode R3 di Pengumuman Hasil Seleksi Akhir PPPK 2024?
Rekomendasi
Jurus Pramono Bereskan...
Jurus Pramono Bereskan Parkir Liar dengan Sistem Digitalisasi Tanpa Uang Tunai
Pertokoan di Malang...
Pertokoan di Malang Kebakaran, Sejumlah Kendaraan Hangus
Kondisi Terkini Fachri...
Kondisi Terkini Fachri Albar usai Ditangkap Kasus Narkoba, Polisi Pastikan Sehat
Profil Hailey Baldwin,...
Profil Hailey Baldwin, Istri Justin Bieber yang Ternyata Menderita Kista Ovarium
Pembunuh Pria Terbungkus...
Pembunuh Pria Terbungkus Karung dalam Got di Tangerang Ditangkap di Pinang
Laporkan Ahmad Dhani...
Laporkan Ahmad Dhani ke Bareskrim, Rayen Pono Bawa 3 Bukti
Berita Terkini
Panduan Lengkap Rute...
Panduan Lengkap Rute ke Lokasi UTBK 2025 di IPB University: Kampus Dramaga & Sekolah Vokasi
13 menit yang lalu
BINUS University Luncurkan...
BINUS University Luncurkan Program Pendidikan Profesi Arsitek, Cek Keunggulannya
9 jam yang lalu
KIP Kuliah Daerah Resmi...
KIP Kuliah Daerah Resmi Diluncurkan di Maluku Utara
10 jam yang lalu
Setuju dengan Penjurusan...
Setuju dengan Penjurusan di SMA, Rektor Untar Dorong Kajian Mendalam
10 jam yang lalu
5 Contoh Ucapan Galungan...
5 Contoh Ucapan Galungan dan Kuningan 2025 untuk Teman Sekolah
11 jam yang lalu
Serba-serbi UTBK 2025...
Serba-serbi UTBK 2025 Hari Pertama di UPNVJ, Peserta Datang Subuh
11 jam yang lalu
Infografis
Mudah Dilakukan, Ini...
Mudah Dilakukan, Ini Cara Melihat Formasi CPNS dan PPPK 2024
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved