Beasiswa Indonesia Maju Persiapan S1 Luar Negeri Dibuka Oktober, Simak Infonya

Kamis, 05 Oktober 2023 - 05:50 WIB
loading...
Beasiswa Indonesia Maju...
Beasiswa Indonesia Maju Persiapan S1 Luar Negeri akan dibuka Oktober 2023 mendatang. Foto/Freepik.
A A A
JAKARTA - Beasiswa Indonesia Maju Program Persiapan Sarjana Luar Negeri Angkatan 4 akan segera dibuka Oktober mendatang. Beasiswa ini tersedia untuk memperbesar kesempatan pelajar Indonesia kuliah di luar negeri .

Beasiswa Indonesia Maju atau BIM merupakan program beasiswa yang disediakan Kemendikbudristek untuk siswa berprestasi bidang akademik dan non akademik.

BIM pada dasarnya terbagi dua yaitu beasiswa bergelar (degree) dan beasiswa non gelar (non degree). Untuk BIM Program Persiapan S1 Luar Negeri adalah beasiswa non gelar yang dibawah naungan Pusat Prestasi Nasional (Puspresnas) Kemendikbudristek.

Baca juga: 5 Beasiswa Pertukaran Mahasiswa Jenjang S1 dan S2 yang Buka Pendaftaran, Yuk Kuliah Gratis

Laman Puspresnas menyatakan Beasiswa Indonesia Maju Program Persiapan S1 Luar Negeri 2023 akan dibuka pada Oktober. Berikut ini ketentuan pendaftaran sebagai persiapan menuju pendaftaran nanti.

Ketentuan Beasiswa Indonesia Maju Program Persiapan S1 Luar Negeri 2023

1. Sasaran


BIM Program Persiapan S1 Luar Negeri Angkatan 4 akan diberikan kepada siswa kelas XI semester 1 tahun pelajaran 2023-2024 jenjang SMA/SMK/MA dan sederajat yang berprestasi tingkat nasional dan atau internasional pada kompetisi riset dan inovasi, seni budaya, dan olahraga.

Peserta yang meraih prestasi di luar Puspresnas/BPTI bisa mendaftar BIM asalkan melakukan pendaftaran kurasi talenta terlebih dulu.

2. Fasilitas

Baca juga: Buka Akses Pendidikan, GrabScholar Beri Beasiswa 1.158 Pelajar Indonesia

Penerima BIM Program Persiapan S1 Luar Negeri Angkatan 4 akan menerima sejumlah fasilitas seperti:

1. Kursus dan tes SAT/ACT
2. Kursus dan tes TOEFL iBT/IELTS
3. Program pengayaan non akademik
4. Kursus pengayaan akademik lainnya
5. Layanan college counselling
6. Aplikasi/pendaftaran ke perguruan tinggi

3. Apakah peserta BIM Program Persiapan S1 Luar Negeri otomatis mendapatkan beasiswa S1 luar negeri?

Jawabannya tidak. Alumni BIM Program Persiapan tidak otomatis mendapatkan BIM bergelar S1 luar negeri. Peserta yang berhasil mendapatkan LoA dari perguruan tinggi luar negri tujuan akan mengikuti seleksi lanjutan untuk selanjutnya direkomendasikan sebagai penerima beasiswa S1 luar negeri.

Pada BIM Persiapan S1 Luar Negeri sebelumnya, pendaftaran dilakukan secara online pada laman Pendaftaran Program Beasiswa Indonesia Maju Program Persiapan S1 Luar Negeri : https://bim-pusatprestasinasional.kemdikbud.go.id/.

Seleksi BIM Program Persiapan S1 Luar Negeri yang dilakukan terdiri dari Seleksi Administrasi dan Prestasi, Seleksi substansi dan wawancara.

Sekian informasi mengenai Beasiswa Indonesia Maju Program Persiapan S1 Luar Negeri. Semoga informasi ini bermanfaat bagi pembaca setia SINDOnews.
(nnz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2005 seconds (0.1#10.140)