Mengenal Jurusan Desain Interior: Mata Kuliah, Kampus Pilihan dan Prospek Kerjanya

Selasa, 31 Oktober 2023 - 10:49 WIB
loading...
Mengenal Jurusan Desain...
Mahasiswa jurusan desain interior secara umum akan mempelajari perancangan, perencanaan serta penataan suatu ruang dalam bangunan tertentu.Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Ini informasi mengenai jurusan desain interior mulai dari mata kuliah, kampus pilihan yang membuka jurusan ini dan prospek kerjanya. Jurusan Desain Interior belakangan ini cukup menarik minat dan perhatian para calon mahasiswa.

Prospek kerja yang menarik atau masa depan karier yang gemilang jadi salah satu faktor utama kenapa jurusan desain interior banyak diincar calon mahasiswa. Artikel kali ini akan mengulas secara tuntas seputar jurusan desain interior mulai dari mata kuliah yang dipelajari, gelar dan prospek kerjanya di masa depan, simak ya!

Memahami Deskripsi Kuliah Jurusan Desain Interior


Mahasiswa Desain Interior akan mempelajari perancangan, perencanaan serta penataan suatu ruang dalam bangunan tertentu. Ada sejumlah hal yang perlu diperhatikan dalam sebuah aktivitas perancangan, perencanaan, dan penataan tersebut.

Misalnya saja nilai fungsi, tampilan dan estetikanya, hingga mempertimbangkan bagaimana psikologis serta kenyamanan pengguna ruangan tersebut di masa depan. Sepertinya jurusan Desain Interior mirip dengan jurusan Arsitektur. Akan tetapi, perlu dipahami sejak awal bahwa jurusan Arsitektur akan fokus dalam mengkaji keseluruhan suatu rancangan sebuah bangunan.

Sementara untuk desain interior akan berfokus dalam mengkaji optimalisasi pemanfaatan ruang dalam bangunan itu sendiri. Cukup paham bukan perbedaan dari jurusan Desain Interior dan jurusan Arsitektur tersebut.

Mata Kuliah Jurusan Desain Interior


1. Mata Kuliah Dasar Seni Rupa & Desain
2. Mata Kuliah Rupa Dasar 2D dan 3D
3. Mata Kuliah Pengantar Rekayasa & Desain
4. Mata Kuliah Desain Interior
5. Mata Kuliah Ergonomi Desain Interior
6. Mata Kuliah Teknik Presentasi Desain Interior
7. Mata Kuliah Sejarah Desain
8. Mata Kuliah Tinjauan Arsitektur
9. Mata Kuliah Desain Mebel
10. Mata Kuliah Tata Suara dan Cahaya Interior
11. Mata Kuliah Konstruksi & Detail Interior
12. Mata Kuliah Pengantar Psikologi Desain Interior
13. Mata Kuliah Metodologi Desain
14. Mata Kuliah Tipologi Desain Interior
15. Mata Kuliah Utilitas Interior Bangunan
16. Mata Kuliah Etika Profesi Desain Interior


Prospek Karier Lulusan Jurusan Desain Interior


1. Seorang Konsultan Properti
2. Desainer Grafis (Graphic Designer)
3. Kontraktor
4. Perancang Pameran Seni
5. Konsultan Arsitektur
6. Perancang Panggung dan Set Pagelaran
7. Desainer Furnitur
8. Visual Merchandiser

Rekomendasi Kampus yang Memiliki Jurusan Desain Interior


• Telkom University
• BINUS University
• Institut Teknologi Nasional
• Universitas Brawijaya
• Universitas Indonesia
• Universitas Gadjah Mada
• Institut Teknologi Bandung
• Universitas Tarumanagara
• Universitas Trisakti
• Universitas Sebelas Maret
(wyn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
11 Universitas Terbaik...
11 Universitas Terbaik Jurusan Bisnis dan Manajemen di Indonesia 2025
5 Jurusan Kuliah Paling...
5 Jurusan Kuliah Paling Sulit di Dunia, Apa Saja?
Berapa Passing Grade...
Berapa Passing Grade untuk Lolos UTBK SNBT 2025 di UIN Bandung? Cek Bocorannya
Lulusan Sastra Indonesia...
Lulusan Sastra Indonesia Bisa Kerja di Mana Saja? Bukan Cuma Jadi Sastrawan
10 Jurusan D4 Paling...
10 Jurusan D4 Paling Ketat di SNBP 2025, Keperawatan Anestesiologi Hanya Terima 0,94% Pendaftar!
10 Prodi Unand dengan...
10 Prodi Unand dengan Keketatan Tertinggi di SNBP 2025, Intip Prospek Kerjanya
3 Jurusan yang Menjadi...
3 Jurusan yang Menjadi Tren Pilihan Camaba di SNBP 2025, Ada Prodi yang Kamu Suka?
Ini 5 Fakultas/Sekolah...
Ini 5 Fakultas/Sekolah ITB dengan Keketatan Tertinggi pada SNBT 2025, Tertarik?
27 Lowongan Kerja PT...
27 Lowongan Kerja PT KAI di Rekrutmen Bersama BUMN 2025, Segera Kirim Lamaran!
Rekomendasi
Jenderal Rusia Tewas...
Jenderal Rusia Tewas dalam Ledakan Bom Mobil, Kremlin Tebar Ancaman
Profil Gurun Arisastra,...
Profil Gurun Arisastra, Kuasa Hukum Menteri Agama yang Pernah Laporkan Dinar Candy
4 Santri Tewas Akibat...
4 Santri Tewas Akibat Tertimpa Tandon Air Pondok Modern Darussalam Gontor
Profil 2 Jenderal TNI...
Profil 2 Jenderal TNI Purn yang Ingin Wapres Gibran Lengser, Mantan Menag dan Panglima TNI Era Soeharto
3 Dendam Israel ke Paus...
3 Dendam Israel ke Paus Fransiskus, hingga Enggan Mengirim Pejabat Senior ke Pemakaman
Daftar Lengkap 10 Saham...
Daftar Lengkap 10 Saham Paling Cuan Pekan Ini: Ada Emiten Melesat 115 Persen
Berita Terkini
Haier Group Perkuat...
Haier Group Perkuat Hubungan Budaya Lewat Peluncuran Beasiswa di Indonesia
30 menit yang lalu
Riwayat Pendidikan Danjen...
Riwayat Pendidikan Danjen Kopassus Mayjen TNI Djon Afriandi, Lulusan Terbaik Akmil 1995
1 jam yang lalu
8 Beasiswa SMA Luar...
8 Beasiswa SMA Luar Negeri Terbaik 2025, Mana Negara Favoritmu?
2 jam yang lalu
Rayakan Hari Kartini,...
Rayakan Hari Kartini, BINUS Shecodes Society dan IAIS Soroti Peran Perempuan di Era AI
5 jam yang lalu
Pedoman Upacara Bendera...
Pedoman Upacara Bendera Hardiknas 2025 Sesuai Aturan Kemendikdasmen
6 jam yang lalu
Pejuang UTBK! Kampus...
Pejuang UTBK! Kampus Maranatha Beri Beasiswa Khusus, Segini Skor Minimumnya
6 jam yang lalu
Infografis
Jurusan Kuliah yang...
Jurusan Kuliah yang Lulusannya Berpotensi Besar Kerja di BUMN
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved