Sri Ratna Laksmiastuti Octavian Luncurkan Buku Penyakit Gingiva pada Anak

Minggu, 03 Desember 2023 - 08:07 WIB
loading...
Sri Ratna Laksmiastuti...
Buku Penyakit Gingiva pada Anak yang ditulis oleh Dr. drg. Sri Ratna Laksmiastuti Octavian. Foto/Istimewa.
A A A
JAKARTA - Penyakit jaringan penyangga gigi bersama karies gigi, merupakan penyakit gigi dan mulut yang paling banyak dijumpai di masyarakat, termasuk pada anak.

Gingiva atau gusi merupakan jaringan penyangga gigi yang tampak secara klinis dalam rongga mulut. Prevalensi penyakit periodontal/periodontitis di Indonesia menurut Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas) 2018 adalah sebesar 74,1%.

Baca juga: Fadli Zon Luncurkan Buku Pesona Wayang Indonesia

Perhatian para dokter gigi dan orang tua umumnya lebih terfokus pada karies gigi atau gigi berlubang. Penyakit periodontal yang gejala awalnya berupa gingivitis atau keradangan pada gingiva bila tidak dirawat dengan baik akan dapat mengakibatkan kerusakan yang lebih parah, melibatkan kerusakan jaringan penyangga gigi yang lebih dalam.

Penelitian dan pembahasan tentang tentang penyakit periodontal pada anak tidak sebanyak seperti pembahasan dan penelitian tentang karies.

Sri Ratna Laksmiastuti Octavian Luncurkan Buku Penyakit Gingiva pada Anak

Dr. drg. Sri Ratna Laksmiastuti Octavian. Foto/Istimewa

Buku “Penyakit Gingiva pada Anak” ditulis dan diterbitkan untuk memperkaya khasanah ilmu pengetahuan kedokteran gigi, khususnya ilmu kedokteran gigi anak.

Baca juga: Buku Kisah Kedekatan Kapolri dengan Masyarakat dan Mahasiswa Resmi Dirilis

Buku ini antara lain membahas tentang definisi, epidemiologi, faktor etiologi, faktor risiko, pathogenesis, klasifikasi, aspek genetik, aspek mikrobiologi, penegakkan diagnosis dan penatalaksanaan penyakit gingiva pada anak.

Buku ini dapat menjadi referensi dan bahan pertimbangan untuk sejawat dokter gigi dan tenaga kesehatan lain dalam praktik sehari-hari, juga untuk para mahasiswa kedokteran gigi dalam menjalani kegiatan klinik profesi.

Pengetahuan yang memadai serta pemahaman yang baik tentang penyakit gingiva pada anak diharapkan dapat berkontribusi pada tujuan mulia yaitu meningkatkan derajat kesehatan gigi dan mulut anak Indonesia.

Dr. drg. Sri Ratna Laksmiastuti Octavian, Sp.KGA adalah Dokter Gigi Spesialis Kedokteran Gigi Anak yang sehari-hari bekerja sebagai Staf Pengajar di Bagian Ilmu Kedokteran Gigi Anak, Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Trisakti Jakarta.
(nnz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
7 Dokter Spesialis Paling...
7 Dokter Spesialis Paling Dibutuhkan Masyarakat, Bisa Jadi Pilihan Mahasiswa Kedokteran
Apa Itu PPDS Anestesi?...
Apa Itu PPDS Anestesi? Tahapan Penting Menjadi Dokter Spesialis
15 Jurusan Kedokteran...
15 Jurusan Kedokteran Gigi Terbaik versi EduRank 2025, Cocok untuk SNBT
Beasiswa LPDP Ini Dibuka...
Beasiswa LPDP Ini Dibuka Tiap Awal Bulan, Bisa Kuliah Gratis dan Uang Saku Bulanan
Syarat Pendaftaran Beasiswa...
Syarat Pendaftaran Beasiswa LPDP Afirmasi 2025, Simak Persyaratan Umum dan Khususnya
Riwayat Pendidikan Fifi...
Riwayat Pendidikan Fifi Aleyda Yahya, Eks Presenter yang Jadi Dirjen Komdigi
Anggota BPKH Raih Gelar...
Anggota BPKH Raih Gelar Doktor Ilmu Ekonomi dengan Riset Keberlanjutan Dana Haji
Apa Itu Prodi Anestesi...
Apa Itu Prodi Anestesi yang Kini Jadi Sorotan Hukum?
7 Perbedaan Dokter Koas...
7 Perbedaan Dokter Koas dan Residen, Nomor 5 Gelarnya Tidak Sama
Rekomendasi
7 Fadilah Surat Maryam...
7 Fadilah Surat Maryam Ayat 30-35, Nomor Terakhir Meningkatkan Keimanan
Futsal Nation 2025 Resmi...
Futsal Nation 2025 Resmi Digelar, MNCTV Tayangkan Laga Pembuka antara Unggul FC vs Cosmo JNE
Suku Bunga Acuan Ditahan...
Suku Bunga Acuan Ditahan 5,75 Persen, Begini Penjelasan Lengkap BI
Paula Verhoeven soal...
Paula Verhoeven soal Rekaman Suara Minta Maaf ke Baim Wong: Aku Tidak Mau Diceraikan
3 Pemain Timnas Uzbekistan...
3 Pemain Timnas Uzbekistan U-17 yang Layak Main di Eropa, Nomor 1 Striker Potensial
PAN Beri Sinyal Dukung...
PAN Beri Sinyal Dukung Prabowo di Pilpres 2029, Cak Imin: Tergesa-gesa Amat
Berita Terkini
Serba-serbi UTBK 2025...
Serba-serbi UTBK 2025 Hari Pertama di UPNVJ, Peserta Datang Subuh
8 menit yang lalu
50 Contoh Soal Pilihan...
50 Contoh Soal Pilihan Ganda OSN IPS SD 2025 Lengkap Beserta Kunci Jawaban
35 menit yang lalu
Siap-siap, Presiden...
Siap-siap, Presiden Prabowo akan Umumkan Kembalinya Penjurusan SMA pada Hardiknas 2025
1 jam yang lalu
50 Contoh Soal OSN IPA...
50 Contoh Soal OSN IPA SD 2025 Lengkap Beserta Kunci Jawabannya!
1 jam yang lalu
Prodi Sains Komunikasi...
Prodi Sains Komunikasi MNC University Gelar Kuliah Praktisi, Mahasiswa Diajak Asah Kreativitas dan Kembangkan Ide Konten di Media Sosial
7 jam yang lalu
Penjurusan SMA Bakal...
Penjurusan SMA Bakal Hidup Lagi, Prabowo Beri Arahan Khusus ke Mendikdasmen
9 jam yang lalu
Infografis
Jerman Persiapkan Anak-anak...
Jerman Persiapkan Anak-anak Hadapi Krisis Perang Dunia III
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved