10 Jurusan dengan Daya Tampung Terbesar di IPB, Pilihan untuk SNBP SNBT 2024

Selasa, 19 Desember 2023 - 09:38 WIB
loading...
10 Jurusan dengan Daya...
Berikut ini 10 jurusan kuliah dengan daya tampung terbesar IPB University di tahun 2023. Foto/IPB University.
A A A
JAKARTA - Daya tampung jurusan kuliah di IPB University bervariasi kuotanya. Berikut ini 10 jurusan kuliah dengan daya tampung terbesar IPB University di tahun 2023.

IPB University memiliki reputasi akademis yang baik di Indonesia. Perguruan tinggi negeri (PTN) ini telah lama dikenal sebagai salah satu institusi pendidikan tinggi terkemuka di negara ini, terutama dalam bidang ilmu pertanian dan kehutanan.

IPB University juga memiliki fasilitas yang memadai dan lingkungan kampus yang mendukung proses pembelajaran dan penelitian. Kondisi lingkungan kampus dapat memengaruhi pengalaman belajar mahasiswa.

Baca juga: IPB Punya Mata Kuliah Baru Integritas dan Budaya Antikorupsi, Ini yang Akan Dipelajari Mahasiswa

Selain itu IPB University memiliki jaringan alumni yang kuat di berbagai sektor, terutama di industri pertanian dan agribisnis. Ini dapat memberikan Anda akses ke kesempatan kerja dan jejaring profesional setelah lulus.

Bagi kalian yang ingin kuliah di IPB University melalui jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) dan Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) 2024, berikut ini 10 jurusan kuliah dengan daya tampung terbesar pada 2023 sebagai referensi kuliah tahun depan, dikutip dari laman resminya.

10 Jurusan dengan Daya Tampung Terbesar di IPB University

1. Bisnis


SNBP: 78
SNBT: 70

Baca juga: Mau Lolos SNBT 2024, Ini Prediksi Skor untuk Bisa Diterima di IPB University

2. Kedokteran Hewan


SNBP: 75
SNBT: 70

3. Agronomi dan Hortikultura


SNBP: 72
SNBT: 69

4. Nutrisi dan Teknologi Pangan


SNBP: 58
SNBT: 53

5. Agribisnis


SNBP: 57
SNBT: 53

6. Ilmu Komputer


SNBP: 56
SNBT: 53

Baca juga: Ingin Mudah Masuk UGM? Pilih 15 Jurusan Jalur SNBP yang Sepi Peminat Ini

7. Manajemen


SNBP: 56
SNBT: 53

8. Komunikasi dan Pengembangan Masyarakat


SNBP: 54
SNBT: 53

9. Manajemen Hutan


SNBP: 51
SNBT: 46

10. Konservasi Sumberdaya Hutan dan Ekowisata


SNBP: 51
SNBT: 46

Demikian 10 jurusan dengan daya tampung terbesar di IPB University . Perlu diingat, keputusan untuk kuliah di suatu perguruan tinggi harus disesuaikan dengan tujuan pribadi, minat, dan karier Anda.
(nnz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1880 seconds (0.1#10.140)