Info Terbaru! Pendaftaran SPAN PTKIN 2024 Diperpanjang hingga 19 Maret

Senin, 18 Maret 2024 - 07:30 WIB
loading...
Info Terbaru! Pendaftaran...
Pendaftaran Seleksi Prestasi Akademik Nasional (SPAN) Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN) diperpanjang hingga 19 Maret 2024. Foto /Ist
A A A
JAKARTA - Pendaftaran Seleksi Prestasi Akademik Nasional (SPAN) Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (PTKIN) diperpanjang hingga 19 Maret 2024. Kamu yang mau berkuliah di Universitas Islam Negeri (UIN) masih ada kesempatan menyusul diundurnya penutupan pendaftaran SPAN PTKIN 2024 hingga 19 Maret 2024. Untuk info lebih jelasnya, artikel kali ini akan membahasnya, simak ya!

Penutupan Pendafaran SPAN PTKIN Diundur hingga 19 Maret 2024


Mengutip laman resmu Kementeran Agama (Kemenag), perpanjangan masa pendaftaran SPAN PTKIN 2024 hanya berlaku bagi siswa yang telah didaftarkan datanya di Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS) oleh pihak sekolah.

"Maka untuk memastikan kelancaran proses seleksi dan finalisasi data calon mahasiswa, kami telah memutuskan untuk memperpanjang periode SPAN PTKIN," demikian bunyi keterangan di laman Kemenag, Sabtu (16/3/2024).

Sebelumnya, pendaftaran SPAN PTKIN 2024 ditutup pada 15 Maret lalu. Dengan adanya perpanjangan ini, calon mahasiswa yang belum sempat daftar bisa memaksimalkan potensinya bisa diterima di PTKIN.



Kemenag meyakini SPAN PTKIN merupakan langkah strategis dalam mendorong peningkatan kualitas pendidikan tinggi Islam di Indonesia. Menurutnya, seleksi ini menjadi landasan yang kuat dalam mengembangkan dan mengevaluasi kualitas pendidikan.

Pendidikan tinggi keagamaan Islam diharapkan dapat terus berkualitas, inklusif, dan berdaya saing secara global. Ahmad menyambut baik calon mahasiswa yang akan mendaftar SPAN PTKIN 2024.

Menurut Ketua Panitia Nasional (PMB PTKIN) 2024, Nyayu Khodijah, perpanjangan masa pendaftaran SPAN PTKIN 2024 ini dilakukan untuk memberikan kesempatan bagi siswa yang memenuhi syarat tetapi belum menyelesaikan proses finalisasi.

Cara Daftar SPAN PTKIN 2024


1. Membuat akun SPAN PTKIN di laman https://siswa.ptkin.ac.id/web/site/register menggunakan NISN, NPSN, tanggal lahir, dan alamat email yang aktif

2. Cek email yang berisi password yang akan digunakan untuk login di laman SPAN PTKIN

3. Login ke laman https://siswa.ptkin.ac.id/web/site/register
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.7020 seconds (0.1#10.140)