Ini Skor Tertinggi dan Terendah untuk Lolos UTBK SNBT di Unair, Kedokteran Berapa?

Selasa, 02 April 2024 - 08:15 WIB
loading...
Ini Skor Tertinggi dan...
Gambaran skor tertinggi dan terendah UTBK SNBT di Universitas Airlangga (Unair). Foto/Unair.
A A A
SURABAYA - Ini gambaran skor tertinggi dan terendah UTBK SNBT di Universitas Airlangga (Unair). Skor ini bisa menjadi patokan untuk lolos ke Unair melalui jalur tes.

Wakil Rektor Akademik, Kemahasiswaan dan Alumni Prof Dr Bambang Sektiari Lukiswanto menjelaskan, rata-rata nilai untuk prodi sangat variatif tergantung oleh pendaftar, semakin tinggi skor pendaftar akan semakin tinggi skor minimalnya.

Skor Tertinggi dan Terendah


Pada tahun-tahun sebelumnya skor tertinggi di Unair yang tertinggi datang dari jurusan Statistika dengan skor nilai 803,95.

Baca juga: Rektor Ungkap Kriteria Prestasi untuk Lolos SNBP 2024 di Unair

Kemudian disusul dengan 781,87 untuk prodi kedokteran, 765,9 prodi Manajemen, 765,66 untuk prodi Teknologi Sains Data, dan skor 762 untuk prodi Rekayasa Nanoteknologi.

Kemudian untuk rata rata nilai di beberapa prodi pada tahun sebelumnya seperti Kedokteran 735,59, Teknologi Sains Data 704, Sistem Informasi 688, Kedokteran Gigi 688, Statistika 685.

Pada prodi tertentu dengan nilai rata rata yang agak rendah seperti Akuakultur 598, Ilmu Sejarah 592, D4 Perbankan dan Keuangan 593, Manajemen Perkantoran Digital 580, D3 Keperawatan 556.

Lokasi UTBK di Unair


Lokasi dalam pelaksanaan ujian SNBT di Unair akan berlangsung di tiga kampus, yakni Dharmahusada-A, Dharmawangsa-B, Kampus Merr-C. Ujian ini terdiri dari 28 sesi dengan 24.640 kursi. Hal tersebut membuat Unair menjadi penampung tertinggi bagi peserta UTBK di Surabaya.

Menurut Prof Bambang, pembagian ruang ujian meliputi 18 ruangan dengan menampung tiap sesi 880 peserta UTBK yang terbagi di Kampus Dharmahusada-A. Pada FK dan FKG, ada sebanyak 260 peserta. Kemudian pada Kampus Dharmawangsa-B tepatnya pada FEB, FV, dan GKB-B dengan kapasitas 235 peserta. Kampus Merr-C yakni di Gedung Nanizar Zaman, dan GKB lantai 8 dengan total kapasitas 385 peserta.

Baca juga: Pendaftaran Golden Ticket Unair 2024 Dibuka Hari Ini, Jalur Khusus Tanpa Tes

Bagi peserta dari luar kota disarankan hadir sehari sebelum tes sehingga dapat melakukan orientasi lokasi. Hal tersebut untuk mengetahui dimana mereka melakukan ujian tersebut. Dengan diharapkan peserta dapat menghadiri tes 30 menit sebelum tes dilaksanakan.

Prof Bambang mengatakan bahwa pada tahun kemarin Unair selesai hanya dengan satu gelombang saja. Akan tetapi, kata dia, Unair akan mengusahakan untuk melakukan pemerataan pada tahun ini.

“Pada tahun ini kami usahakan dua gelombang. Gelombang satu pada tanggal 30 April, kemudian berlanjut pada tanggal 2-7 Mei 2024. Sementara itu, gelombang dua pada tanggal 17-20 Mei 2024,” katanya, dikutip dari laman Unair, Selasa (2/4/2024).

Ia melanjutkan, calon mahasiswa yang telah lolos SNBP tidak dapat mendaftar di jalur SNBT dan jalur Mandiri. Hal ini berlaku juga untuk peserta yang lolos jalur SNBT yang telah melakukan registrasi. Kebijakan ini menjadi cara untuk mengatasi pemerataan dalam bidang pendidikan.
(nnz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
FKH Unair Masuk 100...
FKH Unair Masuk 100 Besar Dunia di QS WUR 2025: Satu-Satunya di Indonesia!
Berapa Passing Grade...
Berapa Passing Grade untuk Lolos UTBK SNBT 2025 di UIN Bandung? Cek Bocorannya
Ada Sejak Abad 15 Masehi,...
Ada Sejak Abad 15 Masehi, Pakar Unair Ungkap Sejarah Malam Takbiran di Indonesia
Panitia SNPMB Beri Kesempatan...
Panitia SNPMB Beri Kesempatan Peserta Antrean SNBT 2025 untuk Selesaikan Pendaftaran
Keren Banget, Siswi...
Keren Banget, Siswi Berusia 15 Tahun Ini Berhasil Lulus SNBP 2025 di Unair
Bagaimana Cara Meningkatkan...
Bagaimana Cara Meningkatkan Peluang Diterima di SNBT 2025?
Perhatian, Ini 10 Kesalahan...
Perhatian, Ini 10 Kesalahan Fatal yang Bisa Menyebabkan Siswa Gagal Lolos UTBK SNBT 2025
Jalur Mandiri Unair...
Jalur Mandiri Unair untuk Siswa Eligible yang Tidak Lolos SNBP 2025 Dibuka, Ini Syaratnya
3 Lokasi Pusat UTBK...
3 Lokasi Pusat UTBK 2025 di Unair, Peserta Ujian Harus Memakai Kemeja Putih
Rekomendasi
Awasi Efek Lanjutan...
Awasi Efek Lanjutan Tarif AS, Baja Impor Bisa Membanjiri Pasar RI
Dituduh Masuk Rumah...
Dituduh Masuk Rumah Kades Tanpa Izin, Remaja Ditabrak Motor lalu Ditelanjangi Keliling Kampung
Puncak Arus Balik, Lalin...
Puncak Arus Balik, Lalin dari Tol Cipularang Dialihkan Menuju Jalur Fungsional Tol Japek II Selatan
97.000 Kendaraan Melintas,...
97.000 Kendaraan Melintas, Arus Balik di Tol Palikanci-Cipali Padat Merayap
Hasil Fulham vs Liverpool:...
Hasil Fulham vs Liverpool: The Cottagers Comeback, Skor 3-1 di Babak Pertama
Mengakali Tarif Impor...
Mengakali Tarif Impor Terbaru Trump, Industri Tekstil Sebut Bisa dengan Kapas
Berita Terkini
13 Rektor ITS dari Masa...
13 Rektor ITS dari Masa ke Masa, Dokter, Militer, hingga yang Diangkat Jadi Menteri
10 jam yang lalu
10 Sekolah Kedinasan...
10 Sekolah Kedinasan Gratis yang Banyak Diburu di 2024, Lulus Jadi PNS
12 jam yang lalu
Ayah Maia Estianty Ternyata...
Ayah Maia Estianty Ternyata Mantan Rektor ITS dan Arsitek Legendaris, Ini Profilnya
14 jam yang lalu
Penerima PIP Dicek Lewat...
Penerima PIP Dicek Lewat DTKS Kemensos! Simak Cara Lengkap dan Syaratnya
16 jam yang lalu
Cara Cek Apakah Kamu...
Cara Cek Apakah Kamu Penerima PIP 2025 atau Bukan, Mudah dan Cepat!
17 jam yang lalu
Handal atau Andal, Mana...
Handal atau Andal, Mana Kata yang Baku Menurut KBBI?
1 hari yang lalu
Infografis
10 Makanan Khas Lebaran...
10 Makanan Khas Lebaran di Indonesia selain Opor dan Ketupat
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved