Simak Tenggat Waktunya, Tanggal Ini Batas Akhir Pendaftaran UTBK-SNBT 2024

Selasa, 02 April 2024 - 09:57 WIB
loading...
Simak Tenggat Waktunya,...
Batas akhir pendaftaran Ujian Tulis Berbasis Komputer Seleksi Nasional Berbasis Tes (UTBK-SNBT) 2024 dilakukan pada 5 April pukul 15.00 WIB mendatang. Foto ilustrasi/Ist
A A A
JAKARTA - Kapan terakhir pendaftaran UTBK-SNBT 2024? Bagi kamu yang berminat mendaftar UTBK SNBT 2024, pertanyaan ini sangat penting. Dengan mengetahui batas akhir pendaftaran UTBK SNBT maka calon pendaftar bisa mengatur waktu pendaftaran agar tidak terjadi kepadatan di akhir. Untuk info lebih jelasnya, artikel kali ini akan membahasnya, simak ya!

Deadline Pendaftaran UTBK-SNBT 2024


Batas akhir pendaftaran Ujian Tulis Berbasis Komputer Seleksi Nasional Berbasis Tes (UTBK-SNBT) 2024 tinggal hitungan hari tepatnya hingga 5 April pukul 15.00 WIB mendatang.

Agar menghindari error pada sistem, peserta disarankan untuk tidak menunggu hingga batas akhir untuk melakukan pendaftaran. Pendaftaran UTBK-SNBT 2024 dilakukan secara daring melalui Portal SNPMB di tautan https://portal snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/ menggunakan akun siswa masing-masing. Di akhir prosesnya, siswa akan diarahkan untuk membayar biaya pendaftaran sebesar Rp200 ribu melalui lima bank mitra SNPMB.

Panitia SNPMB menyebutkan, siswa memiliki waktu 2x24 jam untuk membayar biaya pendaftaran. Setelahnya, proses pembayaran memiliki waktu untuk menunggu proses konfirmasi. Proses konfirmasi inilah yang bisa menjadi penyebab kegagalan calon mahasiswa baru jika dilakukan mepet waktu pendaftaran.

"Dipastikan ya jangan sampai mepet (mendaftar) karena kalau mepet ya terus nggak sempat bayar maka hilang kesempatan di UTBK-SNBT 2024," demikian pernyataan yang dikutip dari laman YouTube SNPMB BPPP



Jadwal UTBK-SNBT 2024


Pendaftaran UTBK-SNBT: hingga 5 April 2024 pukul 15.00 WIB

Pelaksanaan UTBK gelombang 1: 30 April dan 2-7 Mei 2024

Pelaksanaan UTBK gelombang 2: 14-20 Mei 2024

Pengumuman hasil SNBT: 13 Juni 2024

Masa Unduh sertifikat UTBK: 17 Juni-31 Juli 2024

Ketentuan Penting UTBK-SNBT 2024


1. Batas usia siswa SMA/SMK/MA/MAK sederajat kelas 12 pada tahun 2024 atau siswa yang lulus dari SMA/SMK/MA/MAK sederajat tahun 2022 dan 2023 (gap year) maksimal berusia 22 tahun per 1 Juli 2024.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1100 seconds (0.1#10.140)