Apa Enaknya Kuliah di Poltekim? Ini 6 Keuntungannya dari Pendidikan Gratis hingga Ikatan Dinas

Selasa, 09 April 2024 - 09:14 WIB
loading...
Apa Enaknya Kuliah di...
Sekolah Kedinasan Poltekim ini nantinya akan menyelenggarakan pendidikan profesional kedinasan yang akan diarahkan pada penerapan keahlian, serta ilmu pengetahuan di bidang keimigrasian. Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Ini keuntingan kuliah di Poltekim mulai dari pendidikan gratis hingga ikatan dinas . Melanjutkan studi di Sekolah Kedinasan memiliki banyak keuntungan. Salah satu Sekolah Kedinasan itu adalah Politeknik Imigrasi (Poltekim) yang berada di bawah Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumhan). Apa saja kelebihan kuliah di Poltekim? Dikutip dari akun Instagram @kejarkedinasan, artikel kali ini akan membahasnya, simak ya!

Mengenal Poltekim


Poltekim merupakan Sekolah Kedinasan yang berada di bawah naungan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham). Sekolah Kedinasan Poltekim ini nantinya akan menyelenggarakan pendidikan profesional kedinasan yang akan diarahkan pada penerapan keahlian, serta ilmu pengetahuan di bidang keimigrasian.

Sama seperti Sekolah Kedinasan lainnya, menjalani pendidikan di Poltekim juga akan memberikan keuntungan tersendiri. Apa saja? Berikut keuntungannya

6 Keuntungan Kuliah di Poltekim


1. Tidak dipungut biaya kuliah

Keuntungan pertama dari menjalani pendidikan di Poltekim yaitu Sekolah Kedinasan ini tidak dipungut biaya kuliah alias gratis. Hal ini lantaran semua biaya pendidikan sudah ditanggung oleh Kemenkumham secara keseluruhan.

2. Program studi variatif


Keuntungan kedua jika memilih menjalani pendidikan di Poltekim yaitu adanya program studi yang bervariatif. Lulusan dari Sekolah Kedinasan Poltekim akan mendapatkan gelar Sarjana Terapan Imigrasi. Adapun pilihan jurusannya yaitu:

• D4 Hukum Keimigrasian

• D4 Administrasi Keimigrasian

• D4 Manajemen Teknologi Keimigrasian

• D3 Keimigrasian

3. Baju seragam, atribut dan lainnya gratis


Keuntungan selanjutnya yang bisa kamu rasakan apabila memilih menjalani pendidikan di Poltekim yaitu baju seragam, atribut dan lainnya gratis.

Saat kamu menjadi taruna Poltekim, maka kamu akan mendapatkan fasilitas perlengkapan mulai dari ujung kepala sampai dengan ujung kaki secara gratis oleh pihak kampus.


4. Tidak perlu membayar biaya makan


Salah satu keuntungan apabila kamu lebih memilih menjalani pendidikan di Poltekim yaitu tidak perlu membayar biaya makan.
Hal ini lantaran nantinya para Taruna akan disuplai makanan dan gizi yang baik untuk membentuk tubuh yang sehat.

5. Fasilitas kampus yang lengkap


Fasilitas kampus yang lengkap menjadi salah satu keuntungan yang akan kamu terima apabila memilih menjalani pendidikan di Poltekim. Fasilitas yang tersedia di kampus ini yaitu tempat olahraga, seni budaya, komputer, laboratorium praktek keimigrasian, perpustakaan dan tempat ibadah yang memadai.

6. Ikatan dinas


Salah satu keuntungan yang bisa kamu dapatkan jika memilih menjalani pendidikan di Poltekim yaitu adanya ikatan dinas. Nantinya setelah lulus dari pendidikan, para Taruna akan menjadi calon ASN Kemenkumham yang diproyeksikan menduduki formasi Analis Keimigrasian dan ditempatkan di unit pelayanan teknis imigrasi di selurh Indonesia.
(wyn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Beasiswa Garuda 2025...
Beasiswa Garuda 2025 Diluncurkan, Kuliah S1/D4 Gratis dan Ada Uang Saku Bulanan
4 Materi Seleksi Kompetensi...
4 Materi Seleksi Kompetensi PPPK Kemenkumham 2024, Cek Jadwal Lengkapnya di Sini!
LPDP Buka Beasiswa S2...
LPDP Buka Beasiswa S2 Double Degree ke Jepang, Cocok untuk yang Suka IT
8 Sekolah Kedinasan...
8 Sekolah Kedinasan dengan Akreditasi Unggul, Lulus Jadi PNS dan Prajurit Muda
Pendaftaran Beasiswa...
Pendaftaran Beasiswa BCA 2026 Dibuka, Kuliah Gratis, Uang Saku, Kesempatan Kerja
10 Sekolah Kedinasan...
10 Sekolah Kedinasan Gratis yang Banyak Diburu di 2024, Lulus Jadi PNS
Beasiswa Semesta 2025...
Beasiswa Semesta 2025 Resmi Dibuka! Bisa Kuliah Gratis, Gaji Bulanan, Kontrak Kerja
Pengumuman Seleksi Administrasi...
Pengumuman Seleksi Administrasi Beasiswa LPDP Tahap 1 2025, Cek di Sini!
Kampus BUMN Ini Buka...
Kampus BUMN Ini Buka Jalur Beasiswa Kedinasan, Lulus Langsung Kerja di PT Pos Indonesia
Rekomendasi
Kinerja 6 Bulan Pemerintahan,...
Kinerja 6 Bulan Pemerintahan, Sederet Kontroversi Menteri Jadi Catatan
Bank Jatim Gelar Aksi...
Bank Jatim Gelar Aksi Kemanusiaan Donor Darah
Pemprov DKI Potong Pajak...
Pemprov DKI Potong Pajak Pembelian BBM 5%, Harga Bensin Bisa Turun?
Profil 2 Jenderal TNI...
Profil 2 Jenderal TNI Purn yang Ingin Wapres Gibran Lengser, Mantan Menag dan Panglima TNI Era Soeharto
Perkuat Identitas dengan...
Perkuat Identitas dengan Tema Retro, LG Mendefinisikan Ulang Pengalaman Konsumen
Siapa Sahabat Baim Wong...
Siapa Sahabat Baim Wong yang Jadi Teman Curhat Paula Verhoeven di Dalam Kamar?
Berita Terkini
Haier Group Perkuat...
Haier Group Perkuat Hubungan Budaya Lewat Peluncuran Beasiswa di Indonesia
8 menit yang lalu
Riwayat Pendidikan Danjen...
Riwayat Pendidikan Danjen Kopassus Mayjen TNI Djon Afriandi, Lulusan Terbaik Akmil 1995
1 jam yang lalu
8 Beasiswa SMA Luar...
8 Beasiswa SMA Luar Negeri Terbaik 2025, Mana Negara Favoritmu?
2 jam yang lalu
Rayakan Hari Kartini,...
Rayakan Hari Kartini, BINUS Shecodes Society dan IAIS Soroti Peran Perempuan di Era AI
5 jam yang lalu
Pedoman Upacara Bendera...
Pedoman Upacara Bendera Hardiknas 2025 Sesuai Aturan Kemendikdasmen
5 jam yang lalu
Pejuang UTBK! Kampus...
Pejuang UTBK! Kampus Maranatha Beri Beasiswa Khusus, Segini Skor Minimumnya
6 jam yang lalu
Infografis
Ini Alasan Mengapa Tanaman...
Ini Alasan Mengapa Tanaman Ganja Harus Ditanam di Ketinggian
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved