3 Beasiswa LPDP Terbaru ke China dan Korsel, Ada yang Lulus Bisa Kerja di Perusahaan Pertambangan

Senin, 29 April 2024 - 10:30 WIB
loading...
3 Beasiswa LPDP Terbaru ke China dan Korsel, Ada yang Lulus Bisa Kerja di Perusahaan Pertambangan
Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) sedang membuka tiga beasiswa prioritas. Foto/SINDOnews.
A A A
JAKARTA - Lembaga Pengelola Dana Pendidikan ( LPDP ) sedang membuka tiga beasiswa prioritas yaitu, beasiswa kerja sama Metalurgi Northeastern University (NEU), beasiswa kerja sama Central South University (CSU), dan beasiswa kerja sama Korea University of Science And Technology (UST).

Asisten Deputi Bidang Industri Maritim dan Transportasi Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Kemenomarves), Muhammad Firdausi Manti mengatakan, program beasiswa prioritas di Northeastern University dan Central South University ialah untuk mendukung program hilirisasi industry berbasis tambang mineral di Indonesia.

“CSU ini berada di provinsi Hunan di Tiongkok. Di sini kota yang cukup baik sekaligus merupakan kota kelahiran metalurgi. Jadi kampus ini cukup bagus dan terkenal,” katanya sembari menjelaskan beasiswa CCSU yang sudah bergulir sejak 2019, dikutip dari lamam LPDP, Senin (29/4/2024).

Baca juga: Syarat dan Cara Daftar Beasiswa LPDP Telkom University yang Perlu Diketahui

Dia menambahkan, beasiswa NEU yang menawarkan ikatan dinas kerja pasca lulus di perusahaan tambang yang operasionalnya berada di Indonesia, yaitu Zhejiang Huayou Cobalt.

“Untuk beasiswa NEU ini ada tambahan mengenai ikatan dinas dua tahun langsung bekerja di Zhejiang Huayou Cobalt yang ada di Indonesia, di site-nya ya, di smelternya baik itu mungkin di Morowali Sulawesi Selatan maupun mungkin di Halmahera” tambahnya.

Beasiswa CSU yang dibuka tahun ini merupakan batch kedua di mana pada 2023 ada 26 orang mahasiswa Indonesia yang berangkat dan menempuh studi di sana.

Kalian yang memiliki minat besar di bidang bidang digital, energi terbarukan (renewable energy), ekonomi biru (blue economy), dan bioteknologi, beasiswa ke UST di Negeri Ginseng ini pun dapat menjadi pilihan.

Admission Staff dari UST Korea Selatan Inhwa Hwang menerangkan, University of Science And Technology merupakan kampus sains bergengsi yang merupakan gabungan dari 32 institut penelitian yang didanai pemerintah. Lokasi kampusnya berada di Daejeon dan memiliki fasilitas penelitian yang tersebar di banyak kota di Korea Selatan.

Baca juga: 3 Beasiswa S2 dan S3 LPDP 2024 Luar Negeri yang Sekarang Masih Buka, Cek Infonya
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1879 seconds (0.1#10.140)