Jadi Sekolah Kedinasan Favorit, Ini 11 Lokasi Kampus PKN STAN Berbagai Kota

Kamis, 25 Juli 2024 - 13:35 WIB
loading...
Jadi Sekolah Kedinasan...
Selain kampus pusat di kawasan Bintaro, Tangerang Selatan, PKN STAN memiliki 9 kampus lain yang tersebar di berbagai lokasi di Indonesia. Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Ini 11 lokasi dan alamat kampus PKN STAN di berbagai kota yang perlu diketahui. Pengumuman hasil seleksi administrasi Politeknik Keuangan Negara atau PKN STAN 2024 sudah diumumkan. Tahap selanjutnya penerimaan PKN STAN memasuki Seleksi Kompetensi Dasar (SKD)

Kampus yang terkenal karena menghasilkan lulusan yang ahli di bidang akuntansi, perpajakan, bea cukai, dan keuangan ini membuka jalur masuk setiap tahun.

Selama ini PKN STAN identik dengan kampus di Bintaro, Tangerang Selatan. Padahal, perlu diketahui ada 11 lokasi kampus PKN STAN di seluruh Indonesia. Di mana saja lokasinya? Artikel kali ini akan membahasnya, simak ya!

11 Lokasi Kampus PKN STAN di Seluruh Indonesia


1. Alamat Kampus Pusat PKN STAN


Lokasi kampus PKN STAN pusat terdapat di Jalan Bintaro Utama, Sektor V, Tangerang Selatan, Banten. Kampus pusat PKN STAN juga dikenal dengan Kampus Ali Wardhana. Kampus utama PKN STAN menyelenggarakan pendidikan berbagai jenjang, mulai dari Diploma I hingga Diploma IV bidang keuangan.

2. Pusdiklat Bea dan Cukai Jakarta Timur


Alamat: Jalan Bojana Tirta Raya No.III, Pisangan Timur, Rawamangun, Kota Jakarta Timur, Daerah Khusus Ibukota Jakarta 13230

3. Balai Diklat Keuangan (BDK) Yogyakarta


Alamat: Jalan Solo KM.11, Purwomartani, Kalasan, Cupuwatu I, Purwomartani, Kecamatan Kalasan, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55571


4. Balai Diklat Keuangan (BDK) Malang


Alamat: Jl. A. Yani Utara No. No.200, Polowijen, Kecamatan Blimbing, Kota Malang, Jawa Timur 65126

5. Balai Diklat Keuangan (BDK) Cimahi


Alamat: Jl. Raya Gadobangkong No.111, Gadobangkong, Kecamatan Ngamprah, Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat 40552

6. Balai Diklat Keuangan (BDK) Medan


Alamat: Jl. Eka Warni, Gedung Johor, Kecamatan Medan Johor, Kota Medan, Sumatera Utara

7. Balai Diklat Keuangan (BDK) Palembang


Alamat: Jl. Sukabangun 2, Sukajaya, Kecamatan Sukarami, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30961

8. Balai Diklat Keuangan (BDK) Balikpapan


Alamat: Jl. MT haryono Dalam No. 97, Gunung Bahagia, Balikpapan Selatan, Gn. Bahagia, Kecamatan Balikpapan Selatan, Kota Balikpapan, Kalimantan Timur 76114

9. Balai Diklat Keuangan (BDK) Denpasar


Alamat: Jl. Kusuma Atmaja, Renon, Kecamatan Denpasar Timur, Kota Denpasar, Bali 80234

10. Balai Diklat Keuangan (BDK) Makassar


Alamat: Jl. Urip Sumoharjo No.4, Pampang, Kecamatan Makassar, Kota Makassar, Sulawesi Selatan 90232

11. Balai Diklat Keuangan (BDK) Manado


Alamat: Jl. Mapanget Raya Km. 0,5, Paniki, Paniki Dua, Kecamatan Mapanget, Kota Manado, Sulawesi Utara
(wyn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1295 seconds (0.1#10.140)