PKKMB ITS Diikuti 6.361 Mahasiswa Baru, Rektor Ingatkan Hal Ini

Senin, 29 Juli 2024 - 20:35 WIB
loading...
PKKMB ITS Diikuti 6.361...
Sebanyak 6.361 mahasiswa baru (maba) mengikuti rangkaian Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) 2024 di ITS. Foto/Ist
A A A
SURABAYA - Sebanyak 6.361 mahasiswa baru (maba) mengikuti rangkaian Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PKKMB) 2024 di Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS).

Rangkaian PKKMB ITS dimulai dengan kegiatan Pelatihan Spiritual dan Kebangsaan (PSB) selama tujuh hari ke depan mulai Senin (29/7/2024).

Rektor ITS Ir Bambang Pramujati ST MScEng PhD menyampaikan, PSB ini merupakan sebuah momen yang sangat berharga bagi para maba ITS. Agenda ini merupakan hari pertama bagi para maba ITS 2024 secara resmi menjalani kegiatan menuntut ilmu di kampus pahlawan ini selama beberapa tahun ke depan.



Bambang juga mengingatkan bahwa di balik terpilihnya para maba ITS 2024 ini, terdapat banyak pendaftar yang gagal menggapai impiannya berkuliah di ITS. Setidaknya lebih dari 10 orang pendaftar yang memperebutkan satu kursi di ITS.

“Oleh karena itu, kalian yang merupakan orang-orang terpilih di sini harus memanfaatkan kesempatan yang luar biasa ini sebaik-baiknya,” tegasnya mengingatkan.

Ia menekankan, banyak sekali hal yang dapat dicoba selama masa perkuliahan di selain soal akademik. Menurutnya, mahasiswa juga harus aktif mencari berbagai pengalaman di luar pembelajaran di kelas seperti berorganisasi, mengikuti lomba, aktif di unit kegiatan mahasiswa (UKM), atau yang lainnya. “Di sana anda dapat meningkatkan softskill, salah satunya kemampuan dalam berkomunikasi,” ucapnya.

Bambang mengungkapkan, ITS berkomitmen memberikan mahasiswanya kesempatan untuk berkembang seluas-luasnya, baik di bidang akademik maupun non-akademik.

“Tujuannya agar para lulusan ITS nanti tidak hanya unggul dalam bidang akademik, tapi juga non-akademik,” tambah dosen Departemen Teknik Mesin tersebut.

Sementara itu, Ketua Pelaksana PSB ITS 2024 Imam Safawi Ahmad SSi MSi menyebutkan bahwa agenda ini diikuti oleh 6.361 maba ITS 2024. Adapun materi yang disampaikan adalah Kebangsaan dan Nasionalisme, Psikologi, Karakter Budi Pekerti ITS, Spiritual, serta Cerdas Emosional dan Intelektual.

Nantinya, PSB ITS akan dilaksanakan di beberapa tempat di lingkungan kampus ITS, yaitu Graha Sepuluh Nopember, Gedung Pusat Robotika, Masjid Manarul Ilmi, Gedung Pascasarjana, Menara Sains (Tower 1), dan Teater A.

Dosen yang akrab disapa Isa tersebut menerangkan, materi-materi yang disampaikan akan sangat penting bagi mahasiswa nantinya. Tujuannya agar para mahasiswa mampu memiliki kesadaran sebagai anak bangsa yang berjiwa nasionalis dan mampu meneladani sikap para pejuang 10 November. “Agar para mahasiswa siap memberikan kontribusi sesuai dengan bidangnya masing-masing,” tandasnya
(wyn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Tes Online Rekrutmen...
Tes Online Rekrutmen Bersama BUMN 2025 Dimulai Hari Ini, Simak 5 Hal Penting Berikut
Cara Cek Jadwal Tes...
Cara Cek Jadwal Tes RBB BUMN 2025, Mudah Banget!
Kapan Pendaftaran Seleksi...
Kapan Pendaftaran Seleksi Mandiri Universitas Brawijaya 2025 Dibuka? Camaba Siap-siap Ya
Kapan UM PTKIN 2025...
Kapan UM PTKIN 2025 Dibuka? Ini Persyaratan, Alur, dan Biaya Pendaftarannya
Jadwal dan Cara Daftar...
Jadwal dan Cara Daftar Jalur Mandiri UGM 2025, Simak di Sini!
Jadwal Pendaftaran SIMAK...
Jadwal Pendaftaran SIMAK UI 2025, Camaba Siap-siap Ya
Jadwal dan Persyaratan...
Jadwal dan Persyaratan Pendaftaran Jalur Ketua OSIS 2025 di IPB University
Golden Ticket Unesa...
Golden Ticket Unesa 2025 Dibuka 10 Maret, Ini Syarat, Cara Daftar, dan Jadwal Lengkapnya
Bingung Pilih Jurusan...
Bingung Pilih Jurusan Kuliah? Ini Tips dari UGM agar Tak Salah Langkah
Rekomendasi
Pramono Ingin Benahi...
Pramono Ingin Benahi Fasilitas Olahraga dan Gabungkan 3 Taman di Jaksel
Pramono Akan Pindahkan...
Pramono Akan Pindahkan Patung MH Thamrin ke Jalan Thamrin
Sinopsis Sinetron Kau...
Sinopsis Sinetron 'Kau Ditakdirkan Untukku' Eps 7-8: Penyesalan Devan Atas Sikapnya pada Alya
Prihatin Masalah Kesehatan...
Prihatin Masalah Kesehatan Ibu Hamil, FK Unair Adakan Bakti Sosial di Tambaksari
Jadwal Misa Malam Paskah...
Jadwal Misa Malam Paskah di Gereja Katedral Jakarta Hari Ini
3 Pelabuhan Afrika yang...
3 Pelabuhan Afrika yang Dibangun China, Jejak Kuat Tiongkok di Jalur Perdagangan Global
Berita Terkini
Ini Jalur Masuk UGM...
Ini Jalur Masuk UGM untuk Calon Mahasiswa Tidak Mampu, Cek Jadwal Pendaftarannya
33 menit yang lalu
Ini Alasan PB PGRI Dukung...
Ini Alasan PB PGRI Dukung Kembalinya Jurusan IPA, IPS, dan Bahasa di SMA
1 jam yang lalu
12 Sekolah Ini Terpilih...
12 Sekolah Ini Terpilih Jadi SMA Unggulan Garuda Transformatif, Cek Daftar Lengkapnya
5 jam yang lalu
MNC University dan Asosiasi...
MNC University dan Asosiasi Profesi Fotografi Indonesia Jalin Kerja Sama Perkuat Industri Kreatif
5 jam yang lalu
4 Materi Seleksi Kompetensi...
4 Materi Seleksi Kompetensi PPPK Kemenkumham 2024, Cek Jadwal Lengkapnya di Sini!
6 jam yang lalu
Mana Penulisan yang...
Mana Penulisan yang Benar Menurut KBBI, Pondasi atau Fondasi?
9 jam yang lalu
Infografis
Solidaritas Antar Anggota...
Solidaritas Antar Anggota Retak, Ini 3 Tanda Kehancuran NATO
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved