Calon Jurnalis Merapat! Ini 7 Kampus dengan Jurusan Ilmu Komunikasi dan Media Favorit di Indonesia

Selasa, 17 September 2024 - 08:20 WIB
loading...
Calon Jurnalis Merapat!...
Universitas Indonesia (UI) menjadi salah satu perguruan tinggi favorit yang memiliki jurusan Ilmu Komunikasi dan Media di Indonesia. Foto ilustrasi/Ist
A A A
JAKARTA - Ini 7 kampus dengan jurusan Ilmu Komunikasi dan Media favorit di Indonesia yang perlu calon mahasiswa ketahui. Indonesia memiliki banyak universitas dengan jurusan dan fasilitas yang bersaing satu sama lain demi menggaet calon mahasiswa baru.

Dari sekian banyak prodi, Jurusan Ilmu Komunikasi dan Media menjadi salah satu pilihan yang perlu dipertimbangkan. Dikutip dari YouTube KISMIS (Kisi Kisi Komunikasi), artikel kali ini akan membahas daftar 7 kampus dengan Jurusan Ilmu Komunikasi dan Media terbaik di Indonesia, simak ya!

7 Kampus dengan Jurusan Ilmu Komunikasi dan Media Terbaik di Indonesia


1. Universitas Indonesia (UI)


Universitas Indonesia atau UI menawarkan peminatan yang cukup khusus seperti hubungan masyarakat, komunikasi dan media, jurnalisme, dan periklanan. Mengingat namanya yang cukup besar, tidak heran UI menjadi salah satu kampus yang banyak diminati.

2. Universitas Airlangga (Unair)


Universitas Airlangga atau Unair merupakan salah satu perguruan tinggi negeri yang berada di Jawa Timur. Kampus ini memiliki reputasi nasional dan internasional yang terkemuka, fasilitas modern, lingkungan akademik yang kondusif, dan kerap kali terlibat dalam banyak riset.

Universitas Airlangga juga memiliki program studi lengkap salah satunya ilmu komunikasi yang berada dibawah lingkup organisasi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Airlangga.

3. Bina Nusantara (Binus University)


Binus menggabungkan antara teori dan konsep ilmu komunikasi dan penyiaran sehingga program studinya terbagi menjadi dua konsentrasi, yaitu jurnalisme penyiaran dan penyiaran kreatif.


4. Universitas Diponegoro (Undip)


Program studi komunikasi di universitas Diponegoro sudah bekerja sama dengan banyak perguruan tinggi dalam dan luar negeri, baik dalam program pertukaran pelajar maupun pengembangan kurikulum ilmu komunikasi.

Program studinya juga dibagi menjadi dua, yaitu jurnalistik dan komunikasi strategis.Kampus ini juga bekerjasama dengan beberapa lembaga atau perusahaan dalam penempatan magang mahasiswa maupun pengembangan karir lulusan universitas tersebut.

5. Universitas Gadjah Mada (UGM)


UGM menawarkan Prodi S1 ilmu komunikasi yang studinya dibagi menjadi empat konsentrasi, yaitu jurnalisme, hubungan masyarakat, media hiburan, dan periklanan.

6. Universitas Padjadjaran (Unpad)


Universitas Padjadjaran atau Unpad menawarkan program studi diantaranya ilmu komunikasi, ilmu perpustakaan, jurnalistik, hubungan masyarakat, manajemen komunikasi, televisi dan film, serta menajemen produksi media.

7. Universitas Brawijaya


Jurusan Ilmu komunikasi di universitas Brawijaya ini termasuk ke Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik.Untuk meningkatkan kualitas, mereka berusaha mendapatkan akreditasi internasional dari acejmc.
(wyn)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Jalur SMMPTN Barat 2025...
Jalur SMMPTN Barat 2025 Dibuka 4 Mei, Ini Persyaratan dan Jadwal Selengkapnya
Kapan Pengumuman SNBP...
Kapan Pengumuman SNBP 2025? Catat Tanggal, Jam, dan 41 Link di Sini
SPAN-PTKIN 2025 Digelar,...
SPAN-PTKIN 2025 Digelar, Jaring Calon Mahasiswa Bertalenta Tinggi
Bingung Pilih Jurusan...
Bingung Pilih Jurusan Kuliah? Ini Tips dari UGM agar Tak Salah Langkah
Calon Mahasiswa Perlu...
Calon Mahasiswa Perlu Tahu, Ini Daya Tampung Fakultas Bahasa dan Seni Unesa
Calon Mahasiswa Perlu...
Calon Mahasiswa Perlu Tahu, Ini Daya Tampung Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Malang
10 Jurusan di SNBP yang...
10 Jurusan di SNBP yang Paling Ketat Persaingannya, Nomor 1 Manajemen UPI
73 Gelar untuk Prodi...
73 Gelar untuk Prodi Sarjana dan D4, Begini Penulisannya yang Benar Sesuai EYD
Pilih Universitas Negeri...
Pilih Universitas Negeri atau Kampus Swasta? Ini Perbedaannya yang Perlu Diketahui
Rekomendasi
Anies, Ganjar, hingga...
Anies, Ganjar, hingga Megawati Hadiri Pengukuhan Pengurus DPP Hanura
Progres Pembangunan...
Progres Pembangunan Pelabuhan Patimban Tembus 78,9%, Menhub Target Rampung Oktober 2025
Tarif Trump dan Ilusi...
Tarif Trump dan Ilusi Perlindungan
Ungkap Tantangan Perempuan...
Ungkap Tantangan Perempuan di Politik, Ketua DPP Perindo: Stigma Tak Bisa Lebih Baik
Pramono Anung Bakal...
Pramono Anung Bakal Turun Langsung Pantau Pemutihan Ijazah Siswa yang Ditahan Sekolah
DAmandita Sentul Tawarkan...
D'Amandita Sentul Tawarkan Rumah Smart Living Pure Nature Rp700 Jutaan
Berita Terkini
Berapa Gaji Lulusan...
Berapa Gaji Lulusan S1 Columbia University? Angkanya Bikin Penasaran!
3 jam yang lalu
PIS Buka Beasiswa Crewing...
PIS Buka Beasiswa Crewing Talent Scouting, Lulus Dikontrak Jadi Pelaut di Kapal Pertamina
3 jam yang lalu
Haier Group Perkuat...
Haier Group Perkuat Hubungan Budaya Lewat Peluncuran Beasiswa di Indonesia
6 jam yang lalu
Riwayat Pendidikan Danjen...
Riwayat Pendidikan Danjen Kopassus Mayjen TNI Djon Afriandi, Lulusan Terbaik Akmil 1995
7 jam yang lalu
8 Beasiswa SMA Luar...
8 Beasiswa SMA Luar Negeri Terbaik 2025, Mana Negara Favoritmu?
8 jam yang lalu
Rayakan Hari Kartini,...
Rayakan Hari Kartini, BINUS Shecodes Society dan IAIS Soroti Peran Perempuan di Era AI
11 jam yang lalu
Infografis
Kota dengan Durasi Puasa...
Kota dengan Durasi Puasa Ramadan Terlama dan Tersingkat di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved