Jurusan Kedokteran dan Teknik yang Dibutuhkan di Sekolah Perwira TNI 2024, Daftar Segera

Rabu, 25 September 2024 - 10:22 WIB
loading...
Jurusan Kedokteran dan...
Jurusan Kedokteran dan jurusan Teknik dibutuhkan di pendaftaran sekolah perwira PA PK (Perwira Prajurit Karier) TNI 2024. Foto/Dok/SINDOnews.
A A A
JAKARTA - Jurusan Kedokteran dan jurusan Teknik dibutuhkan di pendaftaran sekolah perwira PA PK (Perwira Prajurit Karier) TNI 2024 yang sudah dibuka pendaftarannya. Pendaftaran dilakukan secara online dan daftar ulang langsung di sejumlah Ajendam, Lanud, dan Lanal.

Pendaftaran PA PK TNI 2024 dibuka mulai 23 September hingga 27 Oktober 2024. Penerimaan sekolah perwira TNI ini dibuka untuk lulusan D4, S1, S1 Profesi, dan juga S2 dan usia maksimal 28 hingga 30 tahun.

Baca juga: Penerimaan PA PK TNI 2024 Dibuka Besok, Berikut Ini Persyaratannya

PA PK TNI nantinya adalah prajurit TNI yang akan bersedia menjalani ikatan dinas selama 10 tahun. Mereka akan ditugaskan di seluruh wilayah NKRI.

Pendaftaran PA PK TNI 2024 menerima lulusan perguruan tinggi jenjang D4, S1, S1 Profesi dan S2 dari 115 jurusan kuliah. Tidak hanya jurusan Kedokteran, juga dibutuhkan jurusan kedokteran dan teknik. Dikutip dari laman Rekrutmen TNI, berikut ini informasinya.

Baca juga: Lulusan D4-S2 Merapat! Rekrutmen Perwira Prajurit Karier TNI Reguler Dibuka Hari Ini

16 Jurusan Kedokteran dan Kesehatan


1. Kedokteran Umum

2. Kedokteran Gigi

3. Kedokteran Hewan

4. Gizi

5. llmu Anestesi

6. Farmasi / Apoteker

7. Keperawatan / Ners

8. Keperawatan Anestesiologi

9. Kesehatan Lingkungan

10. Fisioterapi

11. Analis Medis / Kesehatan

12. Rekam Medik

13 .Fisika Medis (S1/S2)

14 .Perekam & Infomasi Kesehatan

15. Radiologi

16. Kesehatan Masyarakat

Baca juga: 10 Alumni Sekolah Perwira TNI Berkarier Moncer, Nomor 2 Tembus Jenderal Bintang 3

23 Jurusan Teknik


1. Teknik Elektromedik

2. Teknik Mesin

3. Teknik Otomotif

4. Teknik Metalurgi

5. Teknik Dirgantara / Teknik Penerbangan

6. Teknik Arsitektur / Arsitektur

7. Teknik Sipil

8. Teknik Manajemen lndustri / Teknik lndustri

9. Teknik Kimla

10. Teknik Elektro / Arus Kuat

11. Teknik Elektronika

12. Teknik Informatika

13. Teknik Komputer

14. TeknikTelekomunlkasi

15. Teknik Multimedia & Jaringan

16. Teknik Geodesi / Teknik Geomatika

17. Teknik Geofisika / Geofisika

18. Teknik Perkapalan

19. Teknik Kelautan

20. llmu Kelautan

21. Teknologi Rekayasa Operasi Kapal

22. Nautika

23. Pelayaran (Teknika)

Cara Pendaftaran PA PK TNI 2024


1. Calon mendaftar secara Online melalui internet dengan Website: https://rekrutmen-tni.mil.id

2. Daftar ulang secara fisik ke tempat pendaftaran yang telah ditentukan dengan menunjukan cetakan formulir pendaftaran (Validasi).

3. Membawa dokumen asli sesuai ketentuan pendaftaran.

4. Membawa semua Blangko yang di Download pada saat daftar online.

5. Wajib membawa surat keterangan sehat dan surat keterangan bebas Narkoba dari Rumah Sakit serta melampirkan kartu BPJS.

Persyaratan


1. Warga Negara Indonesia pria/wanita, bukan prajurit TNI/Polri/PNS.

2. Beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa dan setia kepada NKRI yang berdasarkan Pancasila dan UUD 1945.

3. Sehat jasmani, rohani, dan bebas narkoba.

4. Bersedia ditugaskan di seluruh wilayah NKRI.

5. Tidak memiliki catatan kriminalitas yang dikeluarkan secara tertulis oleh Polri.

6. Tidak bertato/bekas tato dan tidak ditindik/bekas tindik telinganya atau anggota badan lainnya, kecuali yang disebabkan ketentuan agama/adat dan melampirkan surat keterangan dari ketua agama/adat.

7. Bersedia menjalani Ikatan Dinas Pertama (IDP) selama 10 tahun dihitung mulai saat dilantik menjadi perwira.

8. Berusia maksimal 28 tahun untuk D4/S1 dan 30 tahun untuk S1 Profesi dan S2 pada saat pembukaan Dikma.

9. Tinggi badan minimal pria 163 cm dan wanita 157 cm, dengan berat badan seimbang.

10. Belum pernah menikah, dan sanggup tidak menikah selama mengikuti pendidikan pertama, kecuali jurusan Kedokteran Umum dengan ketentuan yang berlaku.

11. Telah lulus dan berijazah D4 / S1 / S1 Profesi dan S2 dengan jurusan/program studi sesuai kebutuhan TNI.

12. Akreditasi universitas dan jurusan/program studi minimal "B" / Baik Sekali (SAAT LULUS).

13. Untuk jurusan/program studi akreditasi "A" / Unggul, IPK tidak kurang dari 2,80.

14. Untuk jurusan/program studi akreditasi "B" / Baik Sekali, IPK tidak kurang dari 3,00.

15. Membawa fotokopi sertifikat akreditasi universitas dan program studi yang dikeluarkan BAN-PT.

16. Bagi yang memperoleh ijazah dari negara lain, harus mendapat pengesahan dari Kemendikbud Ristek, serta dilengkapi transkrip akademik hasil konversi nilai luar negeri ke dalam transkrip dalam negeri.

17. Belum pernah menikah, dan sanggup tidak menikah selama mengikuti pendidikan pertama, kecuali jurusan Kedokteran Umum dengan ketentuan yang berlaku.

18. Bagi yang sudah bekerja harus mendapat persetujuan dari instansinya dan sanggup membuat pernyataan diberhentikan dengÄ…n hormat dari pimpinan instansi yang bersangkutan bila lulus seleksi dan masuk Dikma.

19. Membawa Surat Keterangan Bebas Narkoba dan Surat Kesehatan dari rumah sakit pemerintah.
Memiliki kartu BPJS.

Demikian apa saja jurusan Kedokteran dan Teknik yang dibutuhkan di pendaftaran PA PK TNI 2024 . Semoga informasi ini bermanfaat bagi pembaca setia SINDOnews.
(nnz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1673 seconds (0.1#10.140)