Profil SMAN 6 Depok yang Kepala Sekolahnya Dicopot Dedi Mulyadi Gegara Study Tour

Kamis, 20 Februari 2025 - 15:52 WIB
loading...
Profil SMAN 6 Depok...
Gubernur Jabar Dedi Mulyadi mencopot Kepala Sekolah SMAN 6 Depok lantaran memberangkatkan siswanya study tour. Foto/Instagram SMAN 6 Depok.
A A A
JAKARTA - Hari pertama kerja Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi langsung membuat gebrakan. Ia mencopot Kepala Sekolah SMAN 6 Depok lantaran memberangkatkan siswanya study tour.

Pencopotan ini bermula dari imbauan Dedi Mulyadi kepada pihak sekolah untuk membatalkan study tour siswanya ke Surabaya, Malang, dan Bali.

Baca juga: Hari Pertama Kerja Jadi Gubernur Jabar, Dedi Mulyadi Copot Kepsek SMAN 6 Depok

Dedi beralasan ia mendengar keluhan wali murid yang keberatan dengan biaya study tour yang mengharuskan orang tua merogoh kocek cukup dalam.



Dedi menyebut, biaya awal study tour yang dipatok Rp3,8 juta bisa bengkak sampai Rp5,5 juta jika ditambah dengan uang jajan dan biaya tak terduga lainnya.

Baca juga: Riwayat Pendidikan Dedi Mulyadi, Gubernur Jabar yang Tangani Penyelewengan PIP di Karawang

Namun pihak sekolah tetap memberangkatkan siswanya karena imbauan Dedi itu disampikan dua hari sebelum para murid berangkat study tour.

Kemudian pihak sekolah mengklaim berkoordinasi dengan Dinas Pendidikan Jabar dan juga sudah mendapat persetujuan orang tua dan komite sekolah.

Baca juga: Antisipasi Geng Motor dan Tawuran, Dedi Mulyadi Bakal Buat Kurikulum Wamil di SMA

Kepala Sekolah Dicopot


Dinilai sebagai isu yang meresahkan di masyarakat, tindakan tegas di hari pertama jabatan Dedy Mulyadi adalah mencopot Kepala SMAN 6 Depok karena melanggar aturan larangan study tour ke luar provinsi.

"Saya langsung kerja, hari ini juga langsung kerja. Hari ini sudah ada keputusan tentang penonaktifan Kepala SMA Negeri 6 Depok karena dia melanggar surat edaran gubernur yang tidak boleh siswanya berpergian ke luar provinsi," tegas Dedi usai dilantik di Istana Merdeka, Jakarta, Kamis (20/2/2025).

Dedy juga memerintah Inspektur untuk turun langsung ke lapangan guna memeriksa apakah sekolah melakukan pungutan lain di luar study tour.

Profil SMAN 6 Depok


Dikutip dari Data Pokok Pendidikan (Dapodik), SMAN 6 Kota Depok berdiri sejak tahun 2004. Sekolah yang terakreditasi A ini dipimpin oleh Siti Faizah.

Dilansir dari Instagram resminya, visi SMAN 6 Kota Depok adalah menjadi sekolah unggul dalam prestasi yang berlandaskan keimanan dan ketakwaan, berkarakter berkebangsaan dan berwawasan lingkungan.

Baca juga: Dedi Mulyadi: Tidak Ada Sukses dengan Mengeluh, Hidup Harus Berjuang Tanpa Putus Asa

Sementara misinya antara lain meningkatkan kualitas prestasi siswa yang cerdas dan kompetitif bertaraf nasional dan internasional serta menciptakan sekolah yang nyaman, aman, disiplin, dan kreatif.

Siti Faizah pun pada 2024 mendapatkan penghargaan Satya Lencana Presiden untuk ASN dengan masa kerja 10 tahun. Penghargaan ini diberikan atas kontribusi, dedikasi, dan kerja keras yang telah diberikan selama satu dekade ini.

Sekolahnya pun banyak membuat inovasi, seperti inovasi presensi siswa SMAN 6 Depok dengan barcode untuk meningkatkan efisiensi dan kemudahan dalam proses presensi.

Dengan hanya memindai QR Code yang disediakan di setiap kegiatan, kehadiran siswa akan langsung tercatat secara otomatis dan akurat. Lebih cepat, praktis, dan tentunya ramah lingkungan!.

Kemudian pada SNBT 2024 lalu, sebanyak 56 siswa SMAN 6 Depok lolos seleksi masuk penerimaan perguruan tinggi negeri berdasarkan UTBK ini. Ada yang diterima di Universitas Indonesia (UI), Universitas Negeri Jakarta (UNJ), Polimedia, dan lainnya.

Demikian profil SMAN 6 Depok yang kepala sekolahnya dicopot oleh Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi karena study tour. Semoga informasi ini bermanfaat.
(nnz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
5 Contoh Ucapan Galungan...
5 Contoh Ucapan Galungan dan Kuningan 2025 untuk Teman Sekolah
10 Ucapan Hari Kartini...
10 Ucapan Hari Kartini untuk Acara Sekolah, Penuh Makna
10 Ucapan Wafat Yesus...
10 Ucapan Wafat Yesus Kristus untuk Teman Sekolah, Singkat Penuh Makna
Sekolah Terpadu Sedaya...
Sekolah Terpadu Sedaya Bintang Kembangkan Pendidikan Trilingual
PIP 2025 Sudah Diumumkan...
PIP 2025 Sudah Diumumkan Cair, Tapi Kok Belum Masuk? Ini 5 Alasan Belum Diterima
Apa Syarat Pengajuan...
Apa Syarat Pengajuan PIP 2025? Cek Dokumen yang Harus Disiapkan
13 Pantun Halalbihalal...
13 Pantun Halalbihalal Hari Raya Idulfitri 1446 H untuk Acara di Sekolah
Dana PIP 2025 Cair Tanggal...
Dana PIP 2025 Cair Tanggal 10 April! Ini Daftar Penerima dan Cara Pencairannya
Jadwal Pencairan KJP...
Jadwal Pencairan KJP Plus Bulan April 2025, Orang Tua Simak Ya
Rekomendasi
Siapa yang Menulis Al...
Siapa yang Menulis Al Quran Pertama Kali? Ini Nama-Namanya
Nilai Ekspor Sawit Capai...
Nilai Ekspor Sawit Capai Rp332,5 Triliun, Kepastian Hukum Jadi Keharusan
Daftar Lengkap 10 Saham...
Daftar Lengkap 10 Saham Paling Cuan Pekan Ini: Ada Emiten Melesat 115 Persen
Menteri UMKM Maman Abdurrahman...
Menteri UMKM Maman Abdurrahman Resmi Terpilih Jadi Ketua IKA Trisakti 2025-2029
Isu TNI Masuk Kampus...
Isu TNI Masuk Kampus Hanya Gorengan, Akademisi Unindra Ajak Lawan Narasi Pecah Belah Bangsa
Profil Connie Rahakundini...
Profil Connie Rahakundini Bakrie, Pembawa Dokumen Rahasia Hasto Ternyata Pernah Dituduh Agen Mossad dan KGB
Berita Terkini
Haier Group Perkuat...
Haier Group Perkuat Hubungan Budaya Lewat Peluncuran Beasiswa di Indonesia
2 jam yang lalu
Riwayat Pendidikan Danjen...
Riwayat Pendidikan Danjen Kopassus Mayjen TNI Djon Afriandi, Lulusan Terbaik Akmil 1995
3 jam yang lalu
8 Beasiswa SMA Luar...
8 Beasiswa SMA Luar Negeri Terbaik 2025, Mana Negara Favoritmu?
4 jam yang lalu
Rayakan Hari Kartini,...
Rayakan Hari Kartini, BINUS Shecodes Society dan IAIS Soroti Peran Perempuan di Era AI
7 jam yang lalu
Pedoman Upacara Bendera...
Pedoman Upacara Bendera Hardiknas 2025 Sesuai Aturan Kemendikdasmen
7 jam yang lalu
Pejuang UTBK! Kampus...
Pejuang UTBK! Kampus Maranatha Beri Beasiswa Khusus, Segini Skor Minimumnya
8 jam yang lalu
Infografis
1.000 Prajurit Israel...
1.000 Prajurit Israel yang Meminta Perang Gaza Diakhiri
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved