Anggaran Kemendikbud untuk Perguruan Tinggi akan Naik 70% Tahun Depan

Selasa, 03 November 2020 - 21:29 WIB
loading...
Anggaran Kemendikbud...
Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Nadiem Anwar Makarim. Foto/Dok/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Kemendikbud menaikkan anggaran yang akan disalurkan ke Perguruan Tinggi Negeri (PTN) dan Perguruan Tinggi Swasta (PTS) tahun depan sebanyak 70%. Akan tetapi Kemendikbud menetapkan indikator kinerja utama (IKU) dan capaian program dalam penyaluran dana tersebut.

Diketahui, Kemendikbud meluncurkan program Merdeka Belajar episode enam terkait Transformasi Dana Pemerintah untuk Perguruan Tinggi yang diresmikan langsung oleh Presiden Joko Widodo. (Baca juga: Ini 10 Universitas yang Alumninya Paling Banyak Lulus CPNS 2019 )

Mendikbud Nadiem Anwar Makarim menyampaikan, selama 10 tahun Indonesia telah berhasil meningkatkan jumlah lulusan perguruan tinggi baik negeri dan swasta. Hal ini terlihat dari Angka Partisipasi Kasar (APK) yang naik dari 25% ke 36%. "Ini bukan pencapaian yang mudah. Apresiasi harus diberikan kepada pihak yang sudah berhasil meningkatkan jumlah mahasiswa yang berpartisipasi dalam pendidikan tinggi," katanya pada peluncuran Merdeka Belajar episode 6 secara daring, Selasa (3/11).

Mendikbud menjelaskan, untuk saat ini tidak hanya kuantitas yang dikejar melainkan kualitas. Tidak hanya meningkatkan lulusan yang lebih baik lagi tapi juga jumlah pendanaan. Nadiem menjelaskan, saat ini Kemendikbud memberi perhatian pada peningkatan anggaran. Akan tetapi,katanya, kenaikan anggaran ini harus dikaitkan dalam konteks kinerja untuk mencapai mutu yang pemerintah inginkan.

Nadiem menuturkan, pada 2021 Kemendikbud akan meningkatkan total anggaran yang disalurkan ke PTN dan PTS sebesar 70%. Diketahui, dari data saat paparan Mendikbud, tercatat anggaran yang disalurkan ke PTN dan PTS pada 2020 Rp2,9 triliun. Pada 2021 menjadi Rp4,95 Triliun. (Baca juga: UGM-BATAN Kembangkan Rumput Gama Umami yang Super Unggul, Ini Hasilnya )

Akan tetapi, Nadiem melanjutkan, penyaluran anggaran ini komponen terbesarnya adalah berdasarkan kinerja dan program berbasis proposal yang baik dan berbasis misi diferensiasi masing-masing perguruan tinggi. "Jadinya, kita akan tingkatkan anggaran, tapi dalam kondisi-kondisi bahwa perubahan yang ingin kita harapkan itu tercapai," imbuhnya.

Mendikbud menjelaskan, ada tiga tujuan utama peningkatan pendanaan bagi perguruan tingggi ini. Pertama, adalah untuk melahirkan lulusan yang produktif mendapatkan pekerjaan dalam waktu singkat dan berpenghasilan layak. Kedua agar dosen lebih mengerti kebutuhan dan kompetensi yang relevan dengan kebutuhan nyata di masyarakat. Ketiga, kurikulum dan proses pembelajaran yang mengasah kemampuan kolaborasi dan pemecahan masalah.

"Kita harus berani melakukan perubahan yang sangat dinamis untuk bisa bersaing di tingkat dunia. SDM Indonesia akan bersaing secara global untuk itu kita harus melakukan lompatan,"pungkasnya.
(mpw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
MNC University dan Asosiasi...
MNC University dan Asosiasi Profesi Fotografi Indonesia Jalin Kerja Sama Perkuat Industri Kreatif
Kemendikti Bangun Sistem...
Kemendikti Bangun Sistem Mentorship Antarkampus, Dorong Kolaborasi Riset dan Inovasi
Mendikti Saintek Brian...
Mendikti Saintek Brian Yuliarto: Kampus Harus Berdampak Nyata bagi Daerah Sekitar
Luncurkan Logo Baru,...
Luncurkan Logo Baru, MNC University Terus Berinovasi demi Masa Depan Bangsa
FK Unair Hadirkan 2...
FK Unair Hadirkan 2 Ahli dari China Medical University untuk Program Adjunct Professor
Efisien dan Tepat Sasaran:...
Efisien dan Tepat Sasaran: Mekanisme Tunjangan Langsung ke Rekening, Banjir Pujian Para Guru
7 Perguruan Tinggi di...
7 Perguruan Tinggi di Indonesia yang Punya Hutan Kampus, Luasnya Berhektare-hektare
MNC University-MarkPlus...
MNC University-MarkPlus Institute Perkuat Sinergi Akademik dan Industri
Forum Alumni Telkom...
Forum Alumni Telkom University Dukung Asta Cita Pendidikan Tinggi
Rekomendasi
Angin Puting Beliung...
Angin Puting Beliung Terjang Tapanulis Utara, Atap Rumah Warga Rusak
Freeport Setor Rp7,73...
Freeport Setor Rp7,73 Triliun ke Pusat dan Daerah atas Keuntungan Bersih 2024
Daftar 10 Miliarder...
Daftar 10 Miliarder Olahraga Terkaya versi Forbes di Tahun 2025
KPK Janji Secepatnya...
KPK Janji Secepatnya Panggil Ridwan Kamil
Meluruskan Persepsi...
Meluruskan Persepsi dan Menguak Rahasia MSG Melalui Demo Masak
Beri Solusi Konkret...
Beri Solusi Konkret Kasus Penahanan Ijazah, Gubernur Khofifah: Pemprov Jatim Siap Urus Penerbitan Ulang Ijazah Pekerja yang Ditahan
Berita Terkini
Beasiswa Garuda 2025...
Beasiswa Garuda 2025 Diluncurkan, Kuliah S1/D4 Gratis dan Ada Uang Saku Bulanan
59 menit yang lalu
Jalur SMMPTN Barat 2025...
Jalur SMMPTN Barat 2025 Dibuka 4 Mei, Ini Persyaratan dan Jadwal Selengkapnya
1 jam yang lalu
Riwayat Pendidikan Pemimpin...
Riwayat Pendidikan Pemimpin Umat Katolik Paus Fransiskus yang Meninggal Dunia di Usia 88 Tahun
3 jam yang lalu
10 Ucapan Hari Kartini...
10 Ucapan Hari Kartini untuk Acara Sekolah, Penuh Makna
4 jam yang lalu
Pemprov Jakarta dan...
Pemprov Jakarta dan Sumbar Teken LOI Bidang Pendidikan dengan Malaysia
5 jam yang lalu
Kharisma atau Karisma,...
Kharisma atau Karisma, Mana Kata yang Baku Menurut KBBI?
12 jam yang lalu
Infografis
Usia Pensiun Pekerja...
Usia Pensiun Pekerja di Indonesia Naik Jadi 59 Tahun
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved