Anggaran Kemendikbud untuk Perguruan Tinggi akan Naik 70% Tahun Depan

Selasa, 03 November 2020 - 21:29 WIB
loading...
Anggaran Kemendikbud...
Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Nadiem Anwar Makarim. Foto/Dok/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Kemendikbud menaikkan anggaran yang akan disalurkan ke Perguruan Tinggi Negeri (PTN) dan Perguruan Tinggi Swasta (PTS) tahun depan sebanyak 70%. Akan tetapi Kemendikbud menetapkan indikator kinerja utama (IKU) dan capaian program dalam penyaluran dana tersebut.

Diketahui, Kemendikbud meluncurkan program Merdeka Belajar episode enam terkait Transformasi Dana Pemerintah untuk Perguruan Tinggi yang diresmikan langsung oleh Presiden Joko Widodo. (Baca juga: Ini 10 Universitas yang Alumninya Paling Banyak Lulus CPNS 2019 )

Mendikbud Nadiem Anwar Makarim menyampaikan, selama 10 tahun Indonesia telah berhasil meningkatkan jumlah lulusan perguruan tinggi baik negeri dan swasta. Hal ini terlihat dari Angka Partisipasi Kasar (APK) yang naik dari 25% ke 36%. "Ini bukan pencapaian yang mudah. Apresiasi harus diberikan kepada pihak yang sudah berhasil meningkatkan jumlah mahasiswa yang berpartisipasi dalam pendidikan tinggi," katanya pada peluncuran Merdeka Belajar episode 6 secara daring, Selasa (3/11).

Mendikbud menjelaskan, untuk saat ini tidak hanya kuantitas yang dikejar melainkan kualitas. Tidak hanya meningkatkan lulusan yang lebih baik lagi tapi juga jumlah pendanaan. Nadiem menjelaskan, saat ini Kemendikbud memberi perhatian pada peningkatan anggaran. Akan tetapi,katanya, kenaikan anggaran ini harus dikaitkan dalam konteks kinerja untuk mencapai mutu yang pemerintah inginkan.

Nadiem menuturkan, pada 2021 Kemendikbud akan meningkatkan total anggaran yang disalurkan ke PTN dan PTS sebesar 70%. Diketahui, dari data saat paparan Mendikbud, tercatat anggaran yang disalurkan ke PTN dan PTS pada 2020 Rp2,9 triliun. Pada 2021 menjadi Rp4,95 Triliun. (Baca juga: UGM-BATAN Kembangkan Rumput Gama Umami yang Super Unggul, Ini Hasilnya )
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Gaji Dosen Honorer Ternyata...
Gaji Dosen Honorer Ternyata Segini! Cek Kisaran Terbarunya di Sini
Apa Itu Kampus Berdampak...
Apa Itu Kampus Berdampak yang Diluncurkan Kemendikti pada Hari Pendidikan Nasional 2025?
Universitas Sanata Dharma...
Universitas Sanata Dharma Kukuhkan 3 Guru Besar Baru
MNC University Jalani...
MNC University Jalani Proses Asesmen Lapangan oleh Asesor BAN-PT
Wujudkan Tridarma Perguruan...
Wujudkan Tridarma Perguruan Tinggi, Unika Atma Jaya Kukuhkan 3 Profesor
Institut Pariwisata...
Institut Pariwisata Trisakti Gelar Internship Expo 2025, Jembatani Mahasiswa dan Dunia Industri
Bukan dengan Paksaan,...
Bukan dengan Paksaan, Tetapi dengan Cahaya: Mendidik untuk Masa Depan yang Lebih Cerah
Danantara Bakal Suntik...
Danantara Bakal Suntik Dana ke BUMN Baru Agrinas Pangan Nusantara
Sejumlah Masalah Melanda...
Sejumlah Masalah Melanda Program MBG, Ombudsman: Belum Didukung Anggaran Memadai
Rekomendasi
Wamen Ekraf Dukung Indonesian...
Wamen Ekraf Dukung Indonesian Idol sebagai Wadah bagi Talenta Muda
India Rilis Video Sistem...
India Rilis Video Sistem Rudal S-400 Tembak Jatuh Rudal Nuklir Pakistan, lalu Dihapus
Menjelang Iduladha,...
Menjelang Iduladha, Hati-hati dengan 8 Kesalahan saat Berkurban Ini
Eks Marinir RI Satria...
Eks Marinir RI Satria Kumbara Ikut Perang Melawan Ukraina, Menteri Hukum Bicara Status Kewarganegaraannya
Liverpool Pecahkan 2...
Liverpool Pecahkan 2 Rekor di Liga Inggris saat Dikalahkan Brighton 2-3
Biodata dan Agama Syahrini,...
Biodata dan Agama Syahrini, Penyanyi yang Tampil di Red Carpet Festival Film Cannes 2025
Berita Terkini
Cek Jadwal OSN 2025...
Cek Jadwal OSN 2025 untuk Jenjang SD, SMP, dan SMA
Nilai Ambang Batas Kelulusan...
Nilai Ambang Batas Kelulusan Tes Tahap 2 Rekrutmen BUMN 2025
Unesa Buka Pendaftaran...
Unesa Buka Pendaftaran Seleksi Mandiri 2025, Jalur Prestasi dan Disabilitas!
5 Sekolah Kedinasan...
5 Sekolah Kedinasan Terbaik di Jakarta, Nomor 1 dan 2 Lulus Jadi Calon PNS
Kolaborasi Global: Farmasi...
Kolaborasi Global: Farmasi UP dan IYSA Gelar Kompetisi Sains Internasional WSEEC
Jadwal SPMB Jakarta...
Jadwal SPMB Jakarta 2025 untuk Penerima KJP Plus dan PIP
Infografis
Prabowo: Yang Tidak...
Prabowo: Yang Tidak Mau Bekerja untuk Rakyat, Saya akan Singkirkan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved