Sosialisasi Beasiswa 5.000 Doktor, Kemenag Dorong Dosen PTKI Bergelar Doktor

Rabu, 23 Desember 2020 - 14:52 WIB
loading...
Sosialisasi Beasiswa...
Pembekalan Para Penerima Beasiswa 5000 Doktor Luar Negeri dari Kementerian Agama. Foto/Dok/Humas Kemenag
A A A
JAKARTA - Kementerian Agama (Kemenag) terus menggencarkan sosialisasi Program Beasiswa 5.000 Doktor untuk dosen tetap Perguruan Tinggi Keagamaan Islam (PTKI). Melalui program ini, Kemenag berharap semua dosen di PTKI se-Indonesia nantinya bergelar doktor.

Direktur Jenderal Pendidikan Islam (Pendis) Kemenag, Prof Muhammad Ali Ramdhani mengatakan, program beasiswa 5.000 doktor ini adalah serangkaian aktivitas yang telah berjalan lima tahun dan diharapkan dapat mengakselerasi pembangunan SDM unggul. (Baca juga: Penerima Beasiswa 5000 Doktor Diharapkan Menjadi Agen Perubahan )

Menurut dia, proses peningkatan SDM ini dilakukan melalui jalur peningkatan pendidikan formal, di mana para dosen dikirim ke berbagai perguruan tinggi yang memadai untuk meningkatkan kapasitas dan kapabilitas dosen.

“Kita berikhtiar mudah-mudahan semua dosen PTKI kedepannya doktor karena saat ini baru tercapai 13,7 persen atau 5.435 doktor dan 32.889 dosen masih tahap magister,” ujarnya di Jakarta, Selasa (22/12/2020).

Ali Ramdhani meyakini bahwa pembangunan SDM bukan segalanya, tetapi tanpa pembangunan SDM maka tidak ada apa-apanya, bahkan tidak substansial dan esensial. Karena itu, program beasiswa 5.000 doktor ini merupakan salah satu upaya Kemenag untuk meningkatkan SDM. (Baca juga: Ini Pesan Menteri Agama untuk Penerima Program 5000 Doktor )

Dia mengatakan, pendidikan akan berjalan efektif apabila diikhtiarkan bersama untuk mencapai visi Indonesia emas, yaitu pembangunan manusia, ilmu pengetahuan- teknologi (Iptek), dan kebutuhan peningkatan kualitas PTKI untuk menjadi epicentrum Indonesia di mata dunia.

“Maka dibutuhkan sebuah formula strategis bagi operasionalisasi dan penataan kebijakan, kita punya slogan good teacher, good education," ucapnya.

Sementara itu, Direktur Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam (Diktis) Kemenag, Prof Suyitno menjelaskan, pada 2020 merupakan tahun akreditasi nasional. Karena itu, menurut dia, akreditasi mau tidak mau menjadi program utama para rektor PTKI dan Kemenag sangat berkepentingan melakukan penguatan SDM.

“Diharapkan nanti PTKI se-Indonesia 2030 ke atas sudah masuk daya saing internasional dan beberapa perguruan tinggi kita diakui sebagai destinasi dunia atau world class university (WCU),” kata Prof Suyitno.
(mpw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Riwayat Pendidikan Chandra...
Riwayat Pendidikan Chandra Wijaya, Dosen Promotor Bahlil Lahadalia yang Disanksi UI
UI Soal Desakan Pembatalan...
UI Soal Desakan Pembatalan Gelar Doktor Bahlil: Tidak Relevan
UI: Bahlil Belum Lulus,...
UI: Bahlil Belum Lulus, Tuntutan Pembatalan Disertasi Tidak Tepat
Bahlil Lahadalia Klaim...
Bahlil Lahadalia Klaim Belum Tahu Disuruh UI Minta Maaf soal Disertasinya
Rektor UI Tunda Kenaikan...
Rektor UI Tunda Kenaikan Pangkat Promotor hingga Kepala Prodi terkait Disertasi Bahlil
UI Belum Putuskan Sidang...
UI Belum Putuskan Sidang Ulang Disertasi Bahlil Lahadalia
Rektor UI Minta Bahlil...
Rektor UI Minta Bahlil Sampaikan Permohonan Maaf soal Disertasinya
Bahlil Soal Polemik...
Bahlil Soal Polemik Gelar Doktor: Saya Mahasiswa, Ikut Apa Pun Putusan UI
Begini Keputusan Akhir...
Begini Keputusan Akhir Rektor UI soal Gelar Doktor Bahlil yang Kontroversial
Rekomendasi
Rusia Sebut Pemimpin...
Rusia Sebut Pemimpin Uni Eropa Adalah 'Anjing' yang Penyayang, Berikut 3 Penyebabnya
Mutasi TNI Terbaru,...
Mutasi TNI Terbaru, Jenderal Agus Subiyanto Geser 3 Pati TNI AU Jadi Staf Khusus KSAU
Pernikahan Kate Middleton...
Pernikahan Kate Middleton dan Pangeran William Berakhir Mengejutkan
Keluarga Kerajaan Bakal...
Keluarga Kerajaan Bakal Menyetujui Pencabutan Gelar Pangeran Harry dan Meghan Markle
7 Pati Bintang 1 Dapat...
7 Pati Bintang 1 Dapat Promosi Jabatan dan Kenaikan Pangkat dari Panglima TNI
5 Skenario Timnas Indonesia...
5 Skenario Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026
Berita Terkini
Ramadan 2025, IKA PPM...
Ramadan 2025, IKA PPM Santuni Puluhan Anak Yatim Piatu
11 jam yang lalu
Pameran STEAM SMA Labschool...
Pameran STEAM SMA Labschool Jakarta: Kolaborasi Ilmu, Kreativitas, dan Inovasi
14 jam yang lalu
Mengenal 4 Jalur Seleksi...
Mengenal 4 Jalur Seleksi Mandiri UGM 2025, Dibuka 18 Maret
17 jam yang lalu
MNC University Jalin...
MNC University Jalin Kerja Sama dengan Politeknik Siber Cerdika Internasional
17 jam yang lalu
Gagal SNBP 2025? Unesa...
Gagal SNBP 2025? Unesa Buka Jalur Golden Ticket, Otomatis Diterima
18 jam yang lalu
Ingin Lulus SNBP 2025?...
Ingin Lulus SNBP 2025? Amalkan Doa Ini untuk Hasil Terbaik
19 jam yang lalu
Infografis
Jarang Dilirik, 4 Beasiswa...
Jarang Dilirik, 4 Beasiswa Luar Negeri dengan Benefit Selangit
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved