Cari Informasi Penerimaan Mahasiswa Baru ITB, Cek Link di Sini

Rabu, 03 Februari 2021 - 12:12 WIB
loading...
Cari Informasi Penerimaan...
Institut Teknologi Bandung (ITB) meluncurkan portal informasi baru untuk penerimaan mahasiswa yakni Admission ITB. Foto/ist
A A A
JAKARTA - Institut Teknologi Bandung (ITB) meluncurkan portal informasi baru untuk penerimaan mahasiswa yakni Admission ITB. Portal ini berisi segala informasi penerimaan mahasiswa di kampus berkelas dunia tersebut.

Dikutip dari laman resmi ITB di https://www.itb.ac.id/ , portal informasi admission.itb.ac.id ini berisi dengan tampilan dan fitur-fitur baru mengenai informasi pendaftaran mahasiswa baru dengan tampilan modern di kampus yang berpusat di Bandung ini.

Admission ITB ini berisi informasi pendaftaran mulai dari syarat pendaftaran, jadwal pendaftaran dan biaya pendidikan di kampus negeri yang didirikan tahun 1959 ini.

Laman ini juga menyajikan menu informasi sekolah dan fakultas. Dimana informasi yang disajikan berisi tentang program studi dan jenjang pendidikan atau studi yang ada di ITB. Cek juga fitur pencarian/search yakni langkah cepat mencari informasi yang dituju dengan fitur search. Cek Link

Portal Admission ITB juga menampilan menu event dan berita yang berisi update informasi terbaru mengenai pendaftaran mahasiswa baru.

Sebelumnya diberitakan, ITB tahun ini menerima 4.620 mahasiswa baru. ITB akan membuka 3 jalur penerimaan yakni seleksi nasional masuk perguruan tinggi negeri (SNMPTN), seleksi bersama masuk perguruan tinggi negeri (SBMPTN) dan jalur mandiri.

Direktur Pendidikan ITB Dr Techn. Arief Hariyanto menjelaskan, tahun ini ITB akan menerima 4.620 mahasiswa baru dengan kuota yang disediakan untuk jalur SNMPTN sebesar 40%, sedangkan kuota untuk jalur SBMPTN sebesar 30%, dan 30% untuk jalur Seleksi Mandiri.
(mpw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.7616 seconds (0.1#10.140)