IPB University Mulai Vaksinasi Dosen dan Tenaga Pendidik

Senin, 08 Maret 2021 - 20:37 WIB
loading...
IPB University Mulai...
Suasana vaksinasi yang dilakukan di IPB International Convention Center (IICC), Bogor. Foto/IPB University
A A A
JAKARTA - IPB University bersama Dinas Kesehatan Kota Bogor melakukan vaksinasi pencegahan infeksi Covid-19 bagi pendidik di Kota Bogor. Vaksinasi dilakukan selama tiga hari dalam pekan ini dan akan dilanjutkan tiga hari lagi untuk vaksinasi kedua pada dua minggu yang akan datang.

“Alhamdulillah hari ini kita vaksinasi para dosen dan tenaga kependidikan di IPB University yang berdomisili di Kota Bogor. Kami sedang menunggu juga vaksinasi untuk yang berdomisili Kabupaten Bogor,” ujar Rektor IPB University Prof Arif Satria melalui siaran pers, Senin (8/3). “Semoga dalam waktu dekat semua dosen dan tenaga kependidikan di IPB University bisa divaksinasi,” harapnya.



Vaksinasi hari pertama ini, Senin (8/3) bertempat di IPB International Convention Center (IICC), Bogor. Vaksinasi diberikan kepada 1.600 orang, baik dosen maupun tenaga kependidikan. Sekurangnya ada 1.479 orang dari IPB University, 50 orang dari Universitas Ibnu Khaldun dan 71 orang dari Universitas Pakuan.

Tak hanya dosen dan tenaga kependidikan, vaksinasi juga diberikan untuk para guru SD, SMP dan SMA di Kota Bogor. Koordinator Vaksinator Klinik IPB University, dr Naufal Muharam Nurdin mengatakan, ada sekitar 1.600 orang yang akan divaksin setiap harinya.

Ia menerangkan, vaksinasi akan dilakukan dua dosis dengan dibantu tim medis Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Bogor. “Pada dosis pertama, imunnya belum terbentuk secara sempurna, dosis kedua kita sebut sebagai booster sehingga diharapkan dapat memperkuat imun kita dalam memproduksi antibodi. Antibodi inilah yang mencegah virus bisa menginfeksi,” terang dr Naufal.



Untuk dosis kedua dilakukan setelah 14 hari ke depan bagi yang berusia di bawah 60 tahun. Sementara bagi yang usianya 60 tahun ke atas, dosis kedua diberikan setelah empat minggu kemudian.

Dia juga meyakinkan masyarakat agar tidak ragu atau takut untuk divaksin. Vaksin memang mungkin dapat menimbulkan Kejadian Ikutan Pasca Imunisasi (KIPI) berupa reaksi alergi ringan (seperti merah atau gatal), atau berat (seperti sesak nafas hingga syok anafilaktik).

Namun, ia menegaskan, secara umum vaksinasi ini aman. “Sejauh ini sudah ada 2,2 juta orang yang telah mendapat vaksinasi (data sampai 4 maret) dan belum dilaporkan muncul gejala berat. Dengan vaksinasi kita bisa mengurangi kasus yang ada dan mengurangi jumlah sumber infeksi,” kata dr Naufal.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Hati-Hati! Makan Berlebihan...
Hati-Hati! Makan Berlebihan Saat Lebaran Bisa Picu Stroke, Ini Tips dari Ahli Gizi IPB
5 Daerah dengan Progres...
5 Daerah dengan Progres Penyaluran Tunjangan Guru Tertinggi di Indonesia, Karang Asem Hampir 100 %
25 Contoh Ucapan Hari...
25 Contoh Ucapan Hari Raya Idulfitri 2025 untuk Teman dan Guru Sekolah
10 Ucapan Selamat Hari...
10 Ucapan Selamat Hari Raya Nyepi 2025 yang Cocok Dibagikan Murid kepada Guru
SMA Taruna Nusantara...
SMA Taruna Nusantara Buka Lowongan Guru 2025, Sekolah Berasrama Terbaik di Indonesia
25 Ucapan Selamat Idul...
25 Ucapan Selamat Idul Fitri 2025 dari Murid untuk Guru, Singkat Namun Penuh Ketulusan
5 Ucapan Selamat Idulfitri...
5 Ucapan Selamat Idulfitri 1446 H untuk Guru, Penuh Doa dan Makna
IPB Masuk 50 Besar Dunia...
IPB Masuk 50 Besar Dunia dalam QS WUR 2025, Peringkat 1 di ASEAN
Lulus SNBP 2025 di ITS,...
Lulus SNBP 2025 di ITS, IPB, dan ITB? Berikut Biaya Kuliahnya untuk Semua Jurusan
Rekomendasi
Pemudik Padati Jalan...
Pemudik Padati Jalan Sukabumi, Jarak 4,8 Km Terpaksa Harus Ditempuh 45 Menit
Panik! Pemain Timnas...
Panik! Pemain Timnas U-17 Ketahuan Main Medsos, Coach Nova: Fokus, Jangan Terlena Kemenangan
Arus Balik, One Way...
Arus Balik, One Way Lokal Digelar di Tol Salatiga-Banyumanik Semarang
Warga Palestina Ramai...
Warga Palestina Ramai Ucapkan Selamat Tinggal saat Israel Hujani Gaza dengan Bom
73.000 Kendaraan Lintasi...
73.000 Kendaraan Lintasi Tol Cipali Menuju Jakarta Hari Ini, Arus Balik Ramai Lancar
China yang Demokratis...
China yang Demokratis Ada di Taipei: Refleksi 50 Tahun Wafatnya Chiang Kai-shek
Berita Terkini
Red Sparks Comeback...
Red Sparks Comeback Berkat Megawati Hangestri! Ini Profil Pendidikan Sang Bintang Voli Dunia
9 jam yang lalu
Dana PIP 2025 Cair Tanggal...
Dana PIP 2025 Cair Tanggal 10 April! Ini Daftar Penerima dan Cara Pencairannya
10 jam yang lalu
Himbau atau Imbau, Mana...
Himbau atau Imbau, Mana Kata yang Baku Menurut KBBI?
19 jam yang lalu
Jejak Pendidikan Giorgio...
Jejak Pendidikan Giorgio Chiellini, Legenda Juventus yang Punya Gelar S2 dari Universitas Turin
1 hari yang lalu
5 Kosakata Bahasa Indonesia...
5 Kosakata Bahasa Indonesia yang Penulisannya Sering Salah
1 hari yang lalu
Jurusan D3 dan D4 Paling...
Jurusan D3 dan D4 Paling Diminati di SNBT 2024, Politeknik Mana Paling Unggul?
2 hari yang lalu
Infografis
10 Makanan Khas Lebaran...
10 Makanan Khas Lebaran di Indonesia selain Opor dan Ketupat
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved