Begini Protokol Kesehatan UTBK SBMPTN di UNS

Jum'at, 09 April 2021 - 13:10 WIB
loading...
Begini Protokol Kesehatan...
Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta. Foto/Dok/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Senin (12/4) akan menjadi awal pelaksanaan Ujian Tulis Berbasis Komputer Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri ( UTBK SBMPTN ) 2021. Simak apa saja protokol kesehatan (prokes) yang wajib dipatuhi di Pusat UTBK Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta.

Dikutip dari instagram resmi UNS di @uns.official, Jumat (9/4), peserta UTBK di Pusat UTBK UNS tidak diwajibkan membawa hasil rapid test, test antigen, swab atau surat sehat.



Tetapi peserta wajib mematuhi protokol kesehatan Covid-19 dan tata tertib UTBK sesuai ketentuan Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT).

Prokes apa saja yang harus dikenakan saat UTBK?
1. Peserta wajib
a. menggunakan masker medis
b. memakai masker menutupi mulut dan hidung
c. membawa hand sanitizer serta alat tulis pribadi
d. kondisi sehat dan suhu badan dibawah 37 derajat celcius. JIka pengecekan oleh petugas menunjukkan suhu tubuh diatas 37 derajat maka peserta dapat beristirahat 10 menit kemudian cek suhu tubuh lagi. Jika suhu tetap melebihi ketentuan maka peserta segera memeriksakan diri ke pos kesehatan Pusat UTBK UNS.
e. menjaga jarak minimal 1,5 m dengan orang lain
f. mencuci tangan dengan sabun dan air di tempat yang telah disediakan
g. menunggu diluar gedung ujian sebelum dipersilakan masuk oleh petugas
h. membasuh tangan dengan hand sanitizer yang diberikan petugas keamanan sebelum memasuki gedung ujian.



2. Peserta disarankan menggunakan baju lengan panjang, bawahan panjang dan sepatu tertutup.
3. Peserta hanya diperbolehkan:
a. membawa barang yang diperlukan saat ujian
b. diantar oleh maksimal 1 orang dan dipantau oleh petugas keamanan. Setelah pengantaran, pengantar wajib meninggalkan kampus UNS
4. Selama berada di lingkungan kampus UNS, peserta dilarang:
a. melakukan kontak fisik dengan orang lain
b. berkerumun
c. mengobrol, makan dan minum didalam gedung lokasi ujian
d. peserta wajib mengikuti tata tertib UTBK sesuai ketentuan LTMPT



Petunjuk teknis LTMPT mewajibkan peserta mengetahui ruang ujian dan lokasi ujian sehari sebelum pelaksanaan UTBK secara daring. Peserta dianjukan mengecek lokasi ujian secara online melalui laman spmb.uns.ac.id mulai H-2.

Jika terdapat perubahan waktu, apakah harus mencetak kembali kartu UTBK? Setelah ditetapkan LTMPT, maka jadwal bersifat permanen dan tidak ada relokasi tempat ujian. Oleh karena itu, peserta tidak perlu mencetak kartu kembali.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2207 seconds (0.1#10.140)