Tips Membuat Esai Kontribusi dari Awardee LPDP UNS

Jum'at, 11 Juni 2021 - 10:31 WIB
loading...
Tips Membuat Esai Kontribusi...
Awardee LPDP UNS membagikan tips membuat esai kontribusi yang menjadi syarat beasiswa LPDP. Foto/Dok/Humas UNS
A A A
JAKARTA - Beasiswa Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) telah membuka pendaftaran sejak Mei lalu. Sejumlah syarat harus dipenuhi para calon pendaftar Beasiswa LPDP, salah satunya adalah esai kontribusi untuk Indonesia.

Melihat hal itu, Ikatan Awardee LPDP Kelurahan Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta mengadakan webinar untuk membahas secara tuntas salah satu syarat itu beberapa waktu lalu.



Ketua Ikatan Awardee LPDP UNS Danan Tricahyono mengatakan, webinar kali ini merupakan seri pertama dari Sosialisasi LPDP yang diadakan oleh Kelurahan UNS. Bulan Juli mendatang akan dilaksanakan acara serupa dengan topik berbeda serta menghadirkan pihak LPDP secara langsung.

“Ini baru webinar pertama dan Insyaallah akan diselenggarakan juga webinar selanjutnya pada Juli mendatang,” ujar mahasiswa Magister Pendidikan Sejarah dilansir dari laman resmi UNS di uns.ac.id, Kamis (10/6).

Febi Junaidi, M.Pd., mahasiswa doktoral UNS hadir sebagai pembicara dalam webinar ini. Febi didapuk menjadi pembicara setelah dua kali didanai LPDP yakni pada jenjang magister dan doktoral. Dalam paparannya, Febi mengingatkan para peserta untuk selalu mengikuti perkembangan syarat pendaftaran dan sering mengecek akun pendaftaran.



Mahasiswa program doktor Pendidikan Bahasa Indonesia ini juga mengingatkan para calon pendaftar untuk menyusun personal statement dan esai kontribusi sebaik mungkin. Febi pun mengimbau para peserta untuk benar-benar memikirkan kontribusi yang ditulis harus terukur.

“Kontribusi yang ditulis dalam esai harus terukur. Idenya itu harus konkret karena akan kita realisasikan pascastudi nanti. Selain itu, kontribusi yang diberikan juga harus bermanfaat untuk masyarakat sekitar kalian,” jelas Febi.

Bagi calon pendaftar yang merasa minder karena belum memiliki pengalaman yang cukup, Febi meminta mereka untuk percaya diri saja. Asalkan tujuan kuliah dan kontribusi yang diberikan sesuai target serta semua syarat terpenuhi, Febi optimistis semua akan lolos seleksi administrasi.
(mpw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Lolos SNBP, 66 Siswa...
Lolos SNBP, 66 Siswa MAN 13 Jakarta Diterima di Perguruan Tinggi Negeri Favorit
LPDP Buka Beasiswa S2...
LPDP Buka Beasiswa S2 Double Degree ke Jepang, Cocok untuk yang Suka IT
Baru, Beasiswa LPDP...
Baru, Beasiswa LPDP 2025 Ada Try Out untuk Tes Seleksi Bakat Skolastik, Cek Infonya!
5 PTN yang Sedang Buka...
5 PTN yang Sedang Buka Pendaftaran Jalur Mandiri 2025, Ada Kampus Pilihanmu?
Pendaftaran Beasiswa...
Pendaftaran Beasiswa BCA 2026 Dibuka, Kuliah Gratis, Uang Saku, Kesempatan Kerja
PIP 2025 Sudah Diumumkan...
PIP 2025 Sudah Diumumkan Cair, Tapi Kok Belum Masuk? Ini 5 Alasan Belum Diterima
Persiapan Tes, Ini Kisi-kisi...
Persiapan Tes, Ini Kisi-kisi Materi dan Contoh Soal Skolastik LPDP
Kumpulan Contoh Soal...
Kumpulan Contoh Soal Skolastik LPDP dan Jawabannya, Referensi Belajar Persiapan Tes
Beasiswa Semesta 2025...
Beasiswa Semesta 2025 Resmi Dibuka! Bisa Kuliah Gratis, Gaji Bulanan, Kontrak Kerja
Rekomendasi
Asabri Jalankan Program...
Asabri Jalankan Program Satria Tingkatkan Kesejahteraan Pensiunan
Hasil Piala Asia U-17...
Hasil Piala Asia U-17 2025: Drama Adu Penalti, Arab Saudi U-17 Kalahkan Korea Selatan U-17
10 Contoh Ucapan Wafat...
10 Contoh Ucapan Wafat Yesus Kristus 2025 untuk Teman Kantor, Penuh Makna
Hasto Tertawa Usai Jalani...
Hasto Tertawa Usai Jalani Sidang Perdana: Masih Belajar sebagai Terdakwa
Uni Eropa Tegaskan Barat...
Uni Eropa Tegaskan Barat Tidak Ada Lagi, AS Bukan Mitra Terpenting
Belum Setahun Sudah...
Belum Setahun Sudah 3 Kali Ganti Pelatih, Begini Kata Jonatan Christie
Berita Terkini
Lolos SNBP, 66 Siswa...
Lolos SNBP, 66 Siswa MAN 13 Jakarta Diterima di Perguruan Tinggi Negeri Favorit
4 jam yang lalu
Ini 49 PTN Satker yang...
Ini 49 PTN Satker yang Akan Menerima Tukin Dosen, Cek Kampusmu
9 jam yang lalu
Dosen MNC University...
Dosen MNC University Dorong BUMDES Perkuat Kolaborasi untuk Promosi Digital
10 jam yang lalu
Tingkatkan Jumlah Mahasiswa...
Tingkatkan Jumlah Mahasiswa Penerima, Mendikti Dorong Pemda Inisiasi KIP Kuliah Daerah
13 jam yang lalu
Mendikti Saintek akan...
Mendikti Saintek akan Luncurkan Program Ini di Hardiknas 2025, Kampus Siap-siap!
14 jam yang lalu
MNC Sekuritas dan MNC...
MNC Sekuritas dan MNC University Resmikan Kerja Sama Edukasi, Sinergi Kembangkan Pasar Modal
16 jam yang lalu
Infografis
Arkeolog Temukan Wajah...
Arkeolog Temukan Wajah Asli Pribumi Eropa Barat dari dalam Gua
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved