Selamat, 3 Lulusan MAN IC Serpong Raih Full Scolarship di Jepang

Senin, 21 Juni 2021 - 13:11 WIB
loading...
Selamat, 3 Lulusan MAN...
Tiga lulusan Madrasah Aliyah Negeri Insan Cendekia (MAN IC) Serpong tahun 2021 meraih beasiswa penuh di Jepang. Foto/Dok/Humas Kemenag
A A A
JAKARTA - Tiga lulusan Madrasah Aliyah Negeri Insan Cendekia (MAN IC) Serpong tahun 2021 meraih beasiswa penuh (full scholarship) di Jepang.

Hal ini disampaikan Kepala MAN IC Serpong, Abdul Basit, Minggu (20/6/2021). "Alhamdulillah, tradisi mengirim siswa terbaik MAN IC Serpong kuliah di luar negeri, terus berlanjut. Tahun ini ada tiga siswa yang dapat beasiswa kuliah di Jepang," ujarnya.



Ketiga siswa tersebut, pertama adalah Ferano Kabinawa Ramadhan. Dia diterima pada Major Digital Business Innovation Tokyo International University.

Kedua, Farrel Alfaza Marsetyo. Dia diterima pada Major Bioresource and Bioenvironmental Kyushu University.

Ketiga, Cerah Unggun Nireya. Dia diterima pada College of International Relation Ritsumeikan University. Cerah adalah putri dari Wakil Ketua Komisi VIII, TB Ace Hasan Syadzili.



"Ketiganya diterima pada program kelas internasional. Artinya seluruh perkuliahan diberikan dalam Bahasa Inggris sehingga tidak harus pandai Bahasa Jepang di saat keberangkatan atau saat kuliah nanti," ujar Basit.

Meskipun, lanjutnya, untuk kesehariannya, mereka tetap harus menguasai Bahasa Jepang. Masa kuliah akan ditempuh dalam waktu empat tahun untuk undergraduate (Sarjana-S1).

"Melanjutkan kuliah ke luar negeri, khususnya Jepang merupakan impian dari sebagian siswa MAN Insan Cendekia Serpong. Oleh karenanya pendampingan dan bimbingan untuk pilihan karir dilaksanakan secara terjadwal dan skematis. Hingga siswa duduk di kelas 12, pemantapan pilihan karir menjadi semakin terarah dan jelas terhadap apa yang akan dipilih sebagai lanjutan studinya," tuturnya.



Menurut Basit, pandemi tahun ini banyak mengubah rencana dan harapan siswa untuk kuliah ke luar negeri. Meski demikian, ketiga siswa ini tetap melangkah, menjemput mimpi yang kini dapat diraih. Ketersediaan beasiswa untuk kuliah di Jepang memberikan peluang yang sangat baik untuk para pelajar yang bermimpi melanjutkan studi di negeri Anime ini.

"Terlebih, perkuliahan yang disampaikan dalam Bahasa Inggris menjadikan para pelajar lebih percaya diri untuk melanjutkan studi di negara yang sangat maju dengan teknologi namun tetap menjunjung tinggi budaya asli dan keramahannya," tandasnya.
(mpw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
LPDP Buka Beasiswa S2...
LPDP Buka Beasiswa S2 Double Degree ke Jepang, Cocok untuk yang Suka IT
Baru, Beasiswa LPDP...
Baru, Beasiswa LPDP 2025 Ada Try Out untuk Tes Seleksi Bakat Skolastik, Cek Infonya!
Pendaftaran Beasiswa...
Pendaftaran Beasiswa BCA 2026 Dibuka, Kuliah Gratis, Uang Saku, Kesempatan Kerja
PIP 2025 Sudah Diumumkan...
PIP 2025 Sudah Diumumkan Cair, Tapi Kok Belum Masuk? Ini 5 Alasan Belum Diterima
Kumpulan Contoh Soal...
Kumpulan Contoh Soal Skolastik LPDP dan Jawabannya, Referensi Belajar Persiapan Tes
Siswa MAN 4 Jakarta...
Siswa MAN 4 Jakarta Ghifran Majid Diterima di 13 Kampus Ternama Dunia, Apa Rahasianya?
Gaji Lulusan SMK di...
Gaji Lulusan SMK di Jepang, Lebih Besar dari yang Kamu Bayangkan?
500 Pelajar Dunia akan...
500 Pelajar Dunia akan Hadiri AWMUN XII di Bali
Dana BOS Madrasah dan...
Dana BOS Madrasah dan BOP RA 2025 Mulai Dicairkan, Simak Mekanismenya
Rekomendasi
Gelar Halalbihalal,...
Gelar Halalbihalal, Muhammadiyah Tegaskan Komitmennya terhadap Keharmonisan
Libur Panjang Tri Hari...
Libur Panjang Tri Hari Suci, Jalan Tol Dalam Kota Jakarta Padat Merayap
Partai Perindo Anggap...
Partai Perindo Anggap Jawa Barat Sangat Penting untuk Segera Digarap Demi Menang Pemilu 2029
Bang Jago Pasuruan Tantang...
Bang Jago Pasuruan Tantang Duel Polisi di Depan Keluarga, Akhirnya Terkapar Positif Nyabu
Hasil Lobi ke Arab Saudi,...
Hasil Lobi ke Arab Saudi, Menag: Jemaah Indonesia Usia di Atas 90 Tahun Diizinkan Berhaji
Trump Beri Sinyal Damai...
Trump Beri Sinyal Damai dengan China: Mereka Hubungi Saya Beberapa Kali
Berita Terkini
Pendidikan Raja Charles...
Pendidikan Raja Charles III: Lulusan Sekolah Elit, Kini Raja Inggris Tertua Sepanjang Sejarah
2 jam yang lalu
Ini Jalur Masuk UGM...
Ini Jalur Masuk UGM untuk Calon Mahasiswa Tidak Mampu, Cek Jadwal Pendaftarannya
4 jam yang lalu
Ini Alasan PB PGRI Dukung...
Ini Alasan PB PGRI Dukung Kembalinya Jurusan IPA, IPS, dan Bahasa di SMA
6 jam yang lalu
12 Sekolah Ini Terpilih...
12 Sekolah Ini Terpilih Jadi SMA Unggulan Garuda Transformatif, Cek Daftar Lengkapnya
9 jam yang lalu
MNC University dan Asosiasi...
MNC University dan Asosiasi Profesi Fotografi Indonesia Jalin Kerja Sama Perkuat Industri Kreatif
9 jam yang lalu
4 Materi Seleksi Kompetensi...
4 Materi Seleksi Kompetensi PPPK Kemenkumham 2024, Cek Jadwal Lengkapnya di Sini!
10 jam yang lalu
Infografis
Prediksi 3 Lokasi di...
Prediksi 3 Lokasi di Mana Perang Dunia 3 Dapat Terjadi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved