Artis dan Seniman Lulusan ISI Jogja, Top dan Berbakat

Minggu, 12 Desember 2021 - 06:14 WIB
loading...
Artis dan Seniman Lulusan ISI Jogja, Top dan Berbakat
Soimah, artis dan seniman Indonesia yang khas dengan suara medok jawanya, merupakan lulus ISI Jogja, Fakultas Seni Jurusan Karawitan. Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Artis dan seniman lulusan ISI Jogja, yang sudah top dan berbakat kerap kali muncul di layar televisi Indonesia. Dengan talenta dan bakat yang beragam membuat Artis dan Seniman ini banyak digemari oleh masyarakat.

ISI merupakan singkatan dari Institut Seni Indonesia . Dikutip dari isi.ac.id, ISI Yogyakarta adalah sebuah lembaga pendidikan tinggi seni berstatus perguruan tinggi negeri. Bagi kalian yang tertarik, dan mempunyai bakat di bidang seni, ISI Jogja bisa menjadi pilihanmu untuk menempuh pendidikan.



ISI Jogja mempunyai berbagai fakultas dan jurusan seni yang beragam, mulai dari seni tari, musik, teater, film, televisi, desain, seni murni, animasi, fotografi, dan masih banyak lagi. ISI juga telah melahirkan seniman-seniman hebat.

Selain masyarakat umum, ISI Jogja juga melahirkan artis, dan seniman top dan berbakat, mempunyai telanta dan prestasi yang berbeda-beda.

Ini dia potret Artis, dan Seniman lulusan ISI Jogja, Top dan Berbakat:

1. Soimah
Siapa yang tidak tahu Soimah? Sinden, dan entertainer Indonesia yang khas dengan suara medok jawanya itu merupakan lulus ISI Jogja, Fakultas Seni Jurusan Karawitan loh!

Bakat seni memang sudah mengalir di diri Soimah sejak ia kecil. Di mulai sejak memasuki bangku SMA, Soimah sudah memutuskan untuk masuk ke Sekolah Menengah Kesenian Indonesia jurusan Karawitan. Mempunyai bakat suara yang merdu, Soimah kerap kali memenangkan lomba kesenian, seperti Juara 1 lomba nyanyi Bintang Karaoke Dangdut se-Jateng-DIY, dan lain-lain.

Kemudian Soimah melanjutkan pendidikan dengan masuk ISI Jogja, serta bergabung dan bergaul dengan berbagai komunitas, yang menjadikannya terjun ke dunia sinden dan membuat kariernya berkembang di dunia pertelevisian Indonesia.

Selain menjadi sinden, karier Soimah melejit juga karena ia pandai menjadi pembawa acara di beberapa program televisi, seperti di acara Showimah.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1325 seconds (0.1#10.140)