Pelajar Indonesia Raih 7 Medali dan Penghargaan di Asian Physics Olympiad 2022

Kamis, 02 Juni 2022 - 22:19 WIB
loading...
Pelajar Indonesia Raih...
Tim Olimpiade Fisika Indonesia meraih 7 medali dan penghargaan khusus pada ajang Asian Physics Olympiad (APhO) ke-22. Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Tim Olimpiade Fisika Indonesia melanjutkan tradisi perolehan medali pada ajang Asian Physics Olympiad (APhO) ke-22 dengan meraih 2 medali perunggu dan 5 medali honorable mention.

APhO kali ini diselenggarakan oleh India pada 23-31 Mei 2022 dan diikuti oleh 27 negara/teritorial dengan total peserta 218 siswa.



Peserta dari tim Indonesia adalah:

1. Edward Humianto (SMAK 1 Penabur Jakarta): Perunggu
2. John Howard Wijaya (SMA Darma Yudha Pekanbaru): Perunggu
3. Jonathan Tjandra (SMAK Calvin Jakarta): Honorable Mention
4. David Michael Indraputra (SMAK Penabur Gading Serpong, Tangerang): Honorable Mention
5. Christopher Ivan Budiwardhana (SMAK Penabur Gading Serpong, Tangerang): Honorable Mention
6. Berwyn (SMAK 1 Penabur, Jakarta): Honorable Mention
7. Althaaf Syaika Nuhaad (SMA Kesatuan Bangsa, Yogyakarta): Honorable Mention
8. Savero Lukianto Chandra (SMA Fransiskus Bandar Lampung)

Penyelenggara APhO tahun ini adalah India Association of Physics Teachers, dengan pusat penyelenggaraan di Graphic Era Hill University.

APhO 2022 didukung oleh Departemen Energi Atom, Departemen Sains dan Teknologi serta Kementerian Pendidikan pemerintah India melalui Homi Bhabha Center for Science Education.

Peserta APhO tahun ini: Australia, Armenia, Bangladesh, Brazil, China, Hong Kong, India, Indonesia, Iran, Israel, Jepang, Kazakhstan, Kirgizstan, Macau, Malaysia, Mongolia, Rumania, Rusia, Saudi Arabia, Singapura, Taiwan, Tajikistan, Thailand, Turki, Uni Emirat Arab, Uzbekistan dan Vietnam.

Pelaksanaan APhO dilakukan secara daring dengan para peserta harus berkumpul di satu lokasi di masing-masing negara untuk mengikuti tes dengan pengawasan secara daring menggunakan beberapa kamera.

Peserta mengikuti ujian teori dan ujian eksperimen yang diadakan pada hari yang berbeda. Pimpinan tim Indonesia adalah Hendra Kwee, Ph.D., Herry Kwee, Ph.D., Zainul Abidin, Ph.D. dan Jong Anly Tan, Ph.D.

Proses seleksi, pembinaan dan pelatihan dilakukan oleh Yayasan Sinergi Mencerdaskan Tunas Negeri (Simetri) secara daring dalam tiga tahapan dan terbuka umum untuk semua siswa Indonesia tanpa dikenakan biaya.

Pembinaan dan keberhasilan Tim Olimpiade Fisika Indonesia pada APhO tahun ini tidak lepas dari kontribusi dan dukungan PT Bank Central Asia, Tbk sebagai sponsor.
(mpw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Kesiapan Mental Anak...
Kesiapan Mental Anak Dinilai Berpengaruh ke Prestasi Akademik
Siswa MAN 4 Jakarta...
Siswa MAN 4 Jakarta Raih Penghargaan Outstanding Cambridge 2025
Siswi SMP Islam Al-Hamidiyah...
Siswi SMP Islam Al-Hamidiyah Raih Penghargaan Best Position Paper di AYIMUN 16
Pelajar Depok Raih Honourable...
Pelajar Depok Raih Honourable Mention di AYIMUN ke-16 Malaysia
Siswi SMA Labschool...
Siswi SMA Labschool Cirendeu Raih Penghargaan di Malaysia
16 Ribuan Pelajar Indonesia...
16 Ribuan Pelajar Indonesia Antusias Ikuti Kompetisi Cerdas Cermat Digital
Yayasan Waqaf Al Muhajirien...
Yayasan Waqaf Al Muhajirien Jakapermai Beri Apresiasi kepada Siswa Berprestasi
Dazle David Toalu, Siswa...
Dazle David Toalu, Siswa SD yang Harumkan Nama Indonesia di Kompetisi Internasional
Top, Mahasiswa President...
Top, Mahasiswa President University Juarai Kompetisi Dunia BeachHack Tanjung Lesung 2024
Rekomendasi
Putin: Tentara Bayaran...
Putin: Tentara Bayaran Asing yang Bela Ukraina Dianggap Teroris!
Meghan Markle Tolak...
Meghan Markle Tolak Memutuskan Hubungan dengan Keluarga Kerajaan
Sejarah Nuzulul Quran...
Sejarah Nuzulul Qur'an dan Amalan yang Dianjurkan
Prabowo Kumpulkan Para...
Prabowo Kumpulkan Para Rektor Kampus Negeri Dan Swasta Sore Ini, Bahas Apa?
Daftar Polwan Baru Jabat...
Daftar Polwan Baru Jabat Kapolres pada Mutasi Polri Maret 2025, Ini Nama-namanya
Nokia Gagal Melakukan...
Nokia Gagal Melakukan Panggilan Telepon Pertama di Bulan
Berita Terkini
10 Contoh Pantun Pembuka...
10 Contoh Pantun Pembuka untuk Buka Puasa Bersama, Check It Out
3 jam yang lalu
Dukung Akademisi, Educativa...
Dukung Akademisi, Educativa Indonesia Hadirkan Solusi Riset hingga Publikasi Ilmiah
4 jam yang lalu
Lowongan Kerja Sucofindo...
Lowongan Kerja Sucofindo di Rekrutmen Bersama BUMN 2025, IPK 2.5 Bisa Daftar
4 jam yang lalu
Ini Dua Model Pembangunan...
Ini Dua Model Pembangunan Sekolah Rakyat
11 jam yang lalu
UI Soal Desakan Pembatalan...
UI Soal Desakan Pembatalan Gelar Doktor Bahlil: Tidak Relevan
15 jam yang lalu
UI: Bahlil Belum Lulus,...
UI: Bahlil Belum Lulus, Tuntutan Pembatalan Disertasi Tidak Tepat
15 jam yang lalu
Infografis
7 Negara Paling Korup...
7 Negara Paling Korup di Dunia versi Transparency International
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved