Unpad Bersiap Gelar Perkuliahan Hybrid

Sabtu, 04 Juni 2022 - 14:46 WIB
loading...
Unpad Bersiap Gelar...
Rektor Unpad beserta jajaran saat melakukan peninjauan. Foto/Tangkap layar laman Unpad.
A A A
JAKARTA - Rektor Universitas Padjadjaran ( Unpad ) Prof. Rina Indiastuti menargetkan seluruh fakultas siap menyelenggarakan pembelajaran hybrid mulai tahun akademik 2022/2023 mendatang. Saat ini, persiapan fasilitas fisik untuk ruang kelas hybrid berjalan sesuai perencanaan universitas.

“Mudah-mudahan fasilitasnya sudah siap,” kata Rektor usai meninjau proses renovasi kelas hybrid di Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Fakultas Teknologi Industri Pertanian, dan Fakultas Psikologi di kampus Jatinangor, dilansir dari laman Unpad, Sabtu (4/6/2022).

Rektor mengatakan, model pembelajaran hybrid tidak hanya ditunjang oleh sarana prasarana, tetapi juga keterampilan sumber daya manusianya. Karena itu, dosen dan mahasiswa diharapkan dapat ikut menyesuaikan model pembelajaran berbasis hybrid.

Baca: Ditjen Diktiristek Kembali Buka Program PKL untuk Mahasiswa, 6 Formasi Ditawarkan

Selain itu, para tenaga kependidikan juga harus terampil mengoperasikan perangkat penunjang pembelajaran. Karena itu, Rektor mendorong setiap fakultas untuk menyediakan tenaga kependidikan yang khusus membantu proses pembelajaran hybrid.

“Karena sistem (hybrid) ini sudah diumumkan setahun lalu, seharusnya fakultas sudah memiliki tenaga terampil itu,” tambahnya.

Baca juga: Ahmad Tholabi Resmi Jadi Guru Besar Ilmu Hukum Islam UIN Jakarta

Melalui model hybrid ini, mahasiswa dipersilakan untuk datang ke kampus. Baik untuk mengikuti perkuliahan secara luring ataupun memanfaatkan berbagai fasilitas kampus untuk kuliah secara daring.

Rektor menekankan, kendati model pembelajaran hybrid akan mulai diterapkan di semester mendatang, tidak semua mata kuliah akan di-hybrid-kan. Ada beberapa mata kuliah yang difokuskan untuk hybrid, seperti mata kuliah yang bisa meningkatkan literasi dan keterampilan teknologi mahasiswa hingga mata kuliah yang mengakomodasi mahasiswa dari luar Unpad, baik dalam dan luar negeri.

Selain itu, mata kuliah yang masuk program Merdeka Belajar-Kampus Merdeka akan digelar secara hybrid. Pada intinya, model pembelajaran hybrid adalah mendorong mahasiswa untuk menikmati kembali suasana kelas setelah dua tahun melakukan pembelajaran secara daring. “Tetapi keterampilan penggunaan teknologi sebagai alat bantu pembelajaran tetap dibutuhkan. Itu tujuan dari pembelajaran hybrid,” pungkas Rektor.
(nnz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Biaya Kuliah PPDS Anestesi...
Biaya Kuliah PPDS Anestesi Unpad, Ternyata Mahal Juga!
Seleksi Mandiri Unpad...
Seleksi Mandiri Unpad untuk Hafiz Quran 2025 Dibuka, Tanpa Tes
SNBT 2025, Ini Perbandingan...
SNBT 2025, Ini Perbandingan Daya Tampung Prodi Ilmu Perpustakaan di UI dan Unpad
Ini Daya Tampung Prodi...
Ini Daya Tampung Prodi Ilmu Pemerintahan di Undip, Unpad, dan Unhas
Ini Daya Tampung Prodi...
Ini Daya Tampung Prodi Ilmu Hubungan Internasional di UI, Unpad, dan Undip melalui Jalur SNBT
Pejuang PTN Merapat,...
Pejuang PTN Merapat, Ini Daya Tampung Prodi Ilmu Komunikasi di UI, Unpad, dan Undip
Rincian UKT dan Uang...
Rincian UKT dan Uang Sumbangan Jalur Mandiri Unpad 2025, Pendaftaran Sudah Dibuka!
Daya Tampung Prodi Sastra...
Daya Tampung Prodi Sastra Arab di Unpad dan UI, Cek di Sini
Daya Tampung Prodi Pendidikan...
Daya Tampung Prodi Pendidikan Dokter di UI dan Unpad melalui Jalur SNBT, Cek di Sini
Rekomendasi
Barcelona Juara Copa...
Barcelona Juara Copa del Rey 2025: Tendangan Terukur Kounde Jadi Penentu!
Aaron McKenna Robohkan...
Aaron McKenna Robohkan Eks Juara Dunia Liam Smith, Perpanjang Rekor Menang 20-0
Hyundai Luncurkan Powertrain...
Hyundai Luncurkan Powertrain Hibrida Berkinerja Tinggi
Lempeng Tektonik Berubah...
Lempeng Tektonik Berubah Drastis, Riset Klaim India Mulai Terbagi Jadi Dua
Prediksi Liverpool vs...
Prediksi Liverpool vs Tottenham: Lautan Merah Siap Berpesta!
Upacara Pemakaman Paus...
Upacara Pemakaman Paus Fransiskus Paling Sederhana Dibandingkan Pendahulunya
Berita Terkini
Pendaftaran OSN 2025...
Pendaftaran OSN 2025 Diperpanjang hingga 2 Mei, Cek Infonya di Sini
1 jam yang lalu
Berapa Gaji Lulusan...
Berapa Gaji Lulusan S1 Columbia University? Angkanya Bikin Penasaran!
11 jam yang lalu
PIS Buka Beasiswa Crewing...
PIS Buka Beasiswa Crewing Talent Scouting, Lulus Dikontrak Jadi Pelaut di Kapal Pertamina
12 jam yang lalu
Haier Group Perkuat...
Haier Group Perkuat Hubungan Budaya Lewat Peluncuran Beasiswa di Indonesia
14 jam yang lalu
Riwayat Pendidikan Danjen...
Riwayat Pendidikan Danjen Kopassus Mayjen TNI Djon Afriandi, Lulusan Terbaik Akmil 1995
16 jam yang lalu
8 Beasiswa SMA Luar...
8 Beasiswa SMA Luar Negeri Terbaik 2025, Mana Negara Favoritmu?
17 jam yang lalu
Infografis
Bersiap Perang, 450...
Bersiap Perang, 450 Juta Warga Uni Eropa Diminta Timbun Makanan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved