Bangga! Mahasiswi Politeknik Ini Raih Beasiswa IISMAVO 2022 dari Kemendikbudristek

Rabu, 15 Juni 2022 - 19:30 WIB
loading...
Bangga! Mahasiswi Politeknik...
Mahasiswi Poliban Kalimantan Selatan, Dinda Nurainunnajah meraih beasiswa IISMAVO 2022 dari Kemendikbudristek. Foto/Ist
A A A
JAKARTA - Mahasiswi Politeknik Negeri Banjarmasin ( Poliban ) Kalimantan Selatan, Dinda Nur'ainunnajah meraih beasiswa Indonesian International Students Mobility Awards for Vocational (IISMAVO) 2022 dari Kemendikbudristek.

Mendapatkan prestasi ini, Dinda berkesempatan untuk belajar di perguruan tinggi pilihannya di Technical University Malaysia Melaka (UTeM) di Major Computer Engineering Technology dengan skema classroom with industrial focus.

Baca juga: Ini 5 Jurusan Kuliah yang Paling Banyak Dicari Perusahaan Bonafid

"Kami bersyukur salah satu mahasiswa kami berprestasi di tingkat nasional," kata Direktur Poliban Joniriadi Rabu (15/6/2022).

Menurut dia, ini merupakan catatan prestasi gemilang, tidak hanya bagi Dinda, tapi juga bagi Poliban dalam mencetak SDM yang berkualitas di dunia pendidikan, dunia usaha dan dunia industri.

Dia menyampaikan Poliban mengusulkan delapan mahasiswa terbaiknya untuk mengikuti seleksi IISMAVO tahun 2022. Namun, hanya satu yang lolos atas nama Dinda, bahkan meraih Award IISMAVO tersebut.

Baca juga: Beasiswa APERTI BUMN 2022 Resmi Dibuka, Ini Dokumen dan Syarat Daftar

"Semangat Dinda ini semoga menginspirasi dan tahun depan lebih banyak lagi mahasiswa Poliban yang lolos seleksi IISMAVO," ujar Joniriadi.

Untuk mendapatkan kesempatan menjadi penerima award IISMA Edisi Vokasi ini, Dinda yang mengambil Program Studi (Prodi) Manajemen Informatika ini harus melewati serangkaian seleksi ketat yang meliputi seleksi administrasi, wawancara dan tes kebinekaan.

Bahkan, sebelum masuk seleksi nasional, Dinda yang juga Duta Kampus Poliban tersebut mengikuti seleksi secara internal untuk IISMA Edisi Vokasi 2022 di kampus Poliban, yang dilaksanakan oleh PIC Tim Pelaksana Tugas Urusan Internasional pada 20 April 2022.

Tidak hanya Dinda, terjaring 21 mahasiswa yang berminat mengikuti program ini. Tapi, hanya delapan mahasiswa yang lolos memenuhi persyaratan direkomendasikan mengikuti seleksi nasional IISMA edisi Vokasi tersebut.

IISMA Edisi Vokasi merupakan sebuah program Merdeka Belajar Kampus Merdeka dari Kemendikbudristek yang diluncurkan pada 14 April 2022.

Melalui program ini, pemerintah memfasilitasi mobilitas mahasiswa vokasi untuk belajar selama satu semester di kampus terkemuka di dunia.

Selain mendapatkan pengalaman kuliah di luar negeri, mahasiswa juga mendapatkan pengalaman magang, kunjungan ke industri, serta berkolaborasi dengan dunia industri melalui tiga skema yang ditawarkan dalam program ini.
(mpw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Kapan Pendaftaran Beasiswa...
Kapan Pendaftaran Beasiswa LPDP Tahap 2 2025 Dibuka? Ini Perkiraan Jadwalnya
Seleksi Mandiri ITB...
Seleksi Mandiri ITB 2025 Dibuka, Ada Jalur Beasiswa dan KIP Kuliah
Menjangkau Pelosok Negeri,...
Menjangkau Pelosok Negeri, Unika Atma Jaya Salurkan Beasiswa Rp44 Miliar
Kapan Dana KJMU 2025...
Kapan Dana KJMU 2025 Cair? Ini Jadwal Resmi dan Syarat Penerimanya
PBNU Buka Pendaftaran...
PBNU Buka Pendaftaran Beasiswa untuk Santri Kuliah di Maroko, Ini Syarat dan Jadwalnya
10 Kriteria Peserta...
10 Kriteria Peserta Beasiswa LPDP yang Berpotensi Lolos Tes Wawancara
Kemenag Buka Seleksi...
Kemenag Buka Seleksi Mahasiswa ke Al-Azhar 2025, Catat Jadwalnya
MNC Asset Management...
MNC Asset Management Mendorong Program Dana Abadi di Seluruh Kampus Indonesia
MNC Asset Management...
MNC Asset Management dan Universitas Binawan Teken MoU Endowment Fund Dukung Beasiswa
Rekomendasi
Rony Parulian dan Rahasia...
Rony Parulian dan Rahasia Pertama: Vokal Khas, Aransemen Berkualitas, dan Keberanian Menyuarakan Isi Hati
Pegadaian Raih Penghargaan...
Pegadaian Raih Penghargaan Program Paling Berkelanjutan dalam Peringatan Hardiknas
Pro Futsal League 2025...
Pro Futsal League 2025 Live di MNCTV: Blacksteel FC Papua dan Bintang Timur Surabaya Tampil
TNI AL Gagalkan Penyelundupan...
TNI AL Gagalkan Penyelundupan 1,9 Ton Narkotika Senilai Rp7 Triliun
Gubernur Khofifah Terima...
Gubernur Khofifah Terima Penghargaan Leading Women Awards 2025
Transformasi KAI Berhasil...
Transformasi KAI Berhasil Layani Ratusan Juta Penumpang Pascapandemi
Berita Terkini
Tim e-Sport MNC University...
Tim e-Sport MNC University Raih Juara 2 Lomba Mobile Legends Dies Natalis STIKES RS Husada Jakarta
SPMB Jawa Barat 2025...
SPMB Jawa Barat 2025 Dimulai 10 Juni, Ini Jadwal dan Kuota Jalurnya
Cara Daftar PPDB Madrasah...
Cara Daftar PPDB Madrasah DKI 2025, Pahami Langkahnya
UPI Resmi Buka Pendaftaran...
UPI Resmi Buka Pendaftaran Jalur Mandiri 2025, Cek Jadwal dan Syaratnya di Sini
Gaji PPPK Lulusan SMA...
Gaji PPPK Lulusan SMA 2025, Cek Besaran, Golongan, dan Tunjangannya
Jawab Kebutuhan Dunia...
Jawab Kebutuhan Dunia Kerja, Matana University Buka Program Magister Manajemen
Infografis
3 Bandara Ini Kembali...
3 Bandara Ini Kembali Mendapatkan Status Internasional
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved