Di Hadapan 1.024 Wisudawan, Ini Harapan Rektor Uhamka

Selasa, 28 Juni 2022 - 20:20 WIB
loading...
Di Hadapan 1.024 Wisudawan,...
Uhamka mewisuda 1024 lulusan yang berasal dari Program Magister, Sarjana, dan Ahli Madya Uhamka Gelombang 2. Foto/Dok/Uhamka
A A A
JAKARTA - Universitas Muhammadiyah Prof. DR. HAMKA ( Uhamka ) mewisuda 1.024 lulusan yang berasal dari Program Magister, Sarjana, dan Ahli Madya Uhamka Gelombang 2 untuk tahun akademik 2021/2022.

Prosesi wisuda digelar secara luring dengan tetap menerapkan protokol kesehatan (prokes) di Balai Sidang Jakarta Convention Center (JCC), Selasa (28/6/2022).



Pada wisuda kali ini, Uhamka mengangkat tema 'Profethic University untuk Generasi Unggul di Era Digital'. Saat ini, Uhamka meraih akreditasi Unggul yang merupakan akreditasi terbaik dari yang lainnya.

Rektor Uhamka Prof Gunawan Suryoputro dalam sambutannya mengungkapkan bahwa saat ini Indonesia tengah menjajaki periode yang dinamakan Bonus Demografi.

Di masa ini, Indonesia dikuasai oleh Gen Z, generasi yang diperkirakan akan menjadi roda penggerak yang memiliki peran penting dalam kemajuan Indonesia di masa kini dan masa depan.



“Menurut Sensus 2020, komposisi penduduk Indonesia saat ini menunjukkan Indonesia akan dikuasai oleh Gen Z. Merekalah yang akan berperan penting dalam menggerakkan dan mengembangkan Indonesia ke arah yang lebih baik di masa kini maupun masa depan,” kata Prof Gunawan dalam keterangan pers, Selasa (28/6/2022).

Prof Gunawan melanjutkan, Generasi Z mampu mengungkapkan keinginannya untuk mencetuskan hal kebaharuan. Namun, generasi ini belum bisa mengendalikan diri dalam menghadapi tantangan dan resiko yang akan ditemukan di lingkungan.

Maka dari itu, Uhamka hadir sebagai kampus profetik yang unggul di era digital. Peta jalan Uhamka telah ditetapkan menjadi jawaban dan solusi untuk generasi-generasi muda dunia dan Indonesia ke depan untuk menghadapi bonus demografi 2045. Uhamka berfokus dalam segala aspek yang penting dalam kehidupan.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Kisah Dewi Agustiningsih,...
Kisah Dewi Agustiningsih, Anak Sopir Lulusan SMP Jadi Doktor Termuda UGM dan Jabat Dosen ITB
Berapa Gaji Lulusan...
Berapa Gaji Lulusan S1 Columbia University? Angkanya Bikin Penasaran!
7 Universitas Swasta...
7 Universitas Swasta Indonesia Terbaik yang Tembus Peringkat Dunia QS WUR 2025
Kisaran Gaji Lulusan...
Kisaran Gaji Lulusan S1 Harvard University Berdasar Hasil Survei
UNJ Wisuda 2.026 Lulusan...
UNJ Wisuda 2.026 Lulusan di GOR Berstandar Internasional, Ini Pesan Rektor
Unhan Cetak 426 Lulusan...
Unhan Cetak 426 Lulusan Unggul, Wamenhan Beri Pesan Penting
Cerita Rovan dan Rohmat,...
Cerita Rovan dan Rohmat, 2 Mahasiswa Disabilitas Netra Raih Gelar Sarjana di UNJ
Prodi Sains Komunikasi...
Prodi Sains Komunikasi MNC University Gelar Kuliah Praktisi, Mahasiswa Diajak Asah Kreativitas dan Kembangkan Ide Konten di Media Sosial
Institut Pariwisata...
Institut Pariwisata Trisakti Gelar Internship Expo 2025, Jembatani Mahasiswa dan Dunia Industri
Rekomendasi
Suzuki Akui Penjualan...
Suzuki Akui Penjualan Mobil Hybrid Kalah dari Listrik
Ini Penampakan Makam...
Ini Penampakan Makam Paus Fransiskus yang Sederhana
Elnusa Petrofin Perluas...
Elnusa Petrofin Perluas Distribusi BBM Pembangkit di Kalimantan Barat
Hasil Piala Sudirman...
Hasil Piala Sudirman 2025: Rinov/Pitha Sempurnakan Kemenangan Indonesia atas Inggris 5-0
Pramono Tak Kuasa Tahan...
Pramono Tak Kuasa Tahan Tangis saat Melayat ke Rumah Duka Brando Susanto
Menhan Pakistan: Jihad...
Menhan Pakistan: Jihad Diciptakan oleh Barat
Berita Terkini
Raker PP KAUJE di Madiun,...
Raker PP KAUJE di Madiun, Resmikan Beasiswa Kakak Asuh dan Gagas Kampus UNEJ
6 jam yang lalu
BINUS University Komitmen...
BINUS University Komitmen Cetak Sineas Muda Unggul
12 jam yang lalu
Kisah Dewi Agustiningsih,...
Kisah Dewi Agustiningsih, Anak Sopir Lulusan SMP Jadi Doktor Termuda UGM dan Jabat Dosen ITB
12 jam yang lalu
5 PTN Terima Lulusan...
5 PTN Terima Lulusan dengan Ijazah Hingga 10 Tahun Terakhir, Ada Pilihanmu?
12 jam yang lalu
Pendaftaran OSN 2025...
Pendaftaran OSN 2025 Diperpanjang hingga 2 Mei, Cek Infonya di Sini
14 jam yang lalu
Berapa Gaji Lulusan...
Berapa Gaji Lulusan S1 Columbia University? Angkanya Bikin Penasaran!
1 hari yang lalu
Infografis
Amerika Serikat Unjuk...
Amerika Serikat Unjuk Kekuatan Nuklir di Tengah Ketegangan Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved