Kuliah Gratis S2/S3 di Turki dengan Beasiswa KOC University Scholarship 2022

Rabu, 29 Juni 2022 - 15:30 WIB
loading...
Kuliah Gratis S2/S3...
Kuliah gratis S2/S3 di Turki dengan beasiswa KOC University Scholarship 2022. Foto/Wanderlust Chloe.
A A A
JAKARTA - Kuliah gratis S2/S3 di Turki bagi calon mahasiswa dari Indonesia bisa ditempuh dengan beasiswa KOC University Scholarship 2022. Segera lakukan pendaftaran karena registrasi akan ditutup pada 1 Juli 2022.

Turki tidak hanya terkenal dengan indahnya destinasi wisata Cappadocianya saja, namun negara yang beribukotakan Ankara ini bisa menjadi tujuan pendidikan karena kualitas pendidikan yang setara dengan Eropa serta biaya hidup murah.

Kalian yang ingin kuliah di negara Eurasia atau negara yang berbatasan dengan benua Eropa dan Asia ini bisa menempuhnya dengan beasiswa KOC University Scholarship yang merupakan program beasiswa yang diselenggarakan oleh KOC University.

Baca: Beasiswa LPDP Tahap 2 Dibuka 4 Juli 2022, Ini Link Pendaftarannya

Dikutip dari laman Ruangguru, KOC University ini ada di Istanbul, Turki, dan salah satu yang terbaik di negara tersebut. KOC University juga terkenal dengan fasilitas risetnya yang mumpuni. KOC University juga masuk dalam 3 besar universitas dengan peringkat tertinggi di Turki menurut penilaian Times Higher Education 2021.

Calon mahasiswa yang lolos beasiswa dari KOC University bisa kuliah gratis karena beasiswa yang ditawarkan adalah fully funded. Beasiswa ini diberikan khusus untuk mahasiswa internasional, termasuk Indonesia. Namun, beasiswa ini hanya ditawarkan bagi kalian yang hendak lanjut ke jenjang S2 dan S3.

Keuntungan Beasiswa KOC University Scholarship 2022

1. Biaya kuliah sebesar 96.500 Lira/tahun atau Rp81 juta untuk program Master dan PhD
2. Uang bulanan sebesar 1500 Lira atau sekitar Rp1,2 juta untuk program master
3. Uang bulanan sebesar 3000 Lira atau sekitar Rp2,4 juta untuk program PhD
4. Uang asrama tempat tinggal sebesar 750 Lira/bulan atau sekitar Rp850 ribu per bulan
5. Asuransi kesehatan
6. Tiket pesawat tiap tahun untuk menghadiri acara ilmiah

Baca juga: Pendaftaran Beasiswa ke Maroko Sudah Dibuka, Ini Syarat dan Dokumen yang Dibutuhkan

Persyaratan Pendaftaran

1. Memiliki sertifikat tes internasional (SATI, SAT II, ACT) atau ijazah internasional (IB, GCSE, French Baccalaureate, ABITUR)
2. Melampirkan Ijazah yang sudah dialih bahasa ke bahasa Inggris atau Turki
3. Melampirkan scan transkrip nilai
4. Surat rekomendasi
5. Surat motivasi mengapa daftar beasiswa KOC University

Para pejuang kuliah di luar negeri yang hendak mendaftar beasiswa KOC University, sebaiknya segera mengumpulkan berkas dan syarat. Hal ini karena pendaftaran beasiswa KOC University akan segera ditutup pada 1 Juli 2022. Untuk informasi lebih lanjut, bisa mengakses laman resminya di https://international.ku.edu.tr/.
(nnz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Beasiswa Garuda 2025...
Beasiswa Garuda 2025 Diluncurkan, Kuliah S1/D4 Gratis dan Ada Uang Saku Bulanan
LPDP Buka Beasiswa S2...
LPDP Buka Beasiswa S2 Double Degree ke Jepang, Cocok untuk yang Suka IT
Baru, Beasiswa LPDP...
Baru, Beasiswa LPDP 2025 Ada Try Out untuk Tes Seleksi Bakat Skolastik, Cek Infonya!
Pendaftaran Beasiswa...
Pendaftaran Beasiswa BCA 2026 Dibuka, Kuliah Gratis, Uang Saku, Kesempatan Kerja
PIP 2025 Sudah Diumumkan...
PIP 2025 Sudah Diumumkan Cair, Tapi Kok Belum Masuk? Ini 5 Alasan Belum Diterima
Kumpulan Contoh Soal...
Kumpulan Contoh Soal Skolastik LPDP dan Jawabannya, Referensi Belajar Persiapan Tes
10 Sekolah Kedinasan...
10 Sekolah Kedinasan Gratis yang Banyak Diburu di 2024, Lulus Jadi PNS
Beasiswa Semesta 2025...
Beasiswa Semesta 2025 Resmi Dibuka! Bisa Kuliah Gratis, Gaji Bulanan, Kontrak Kerja
15 Siswa MAN IC Serpong...
15 Siswa MAN IC Serpong Diterima di Universitas Ternama Dunia, Berikut Daftar Namanya
Rekomendasi
Prudential Dukung Keberlanjutan...
Prudential Dukung Keberlanjutan Lingkungan di Kepulauan Seribu
Laporkan Ahmad Dhani...
Laporkan Ahmad Dhani ke Bareskrim, Rayen Pono Bawa 3 Bukti
Apartemen di Kemayoran...
Apartemen di Kemayoran Kebakaran, Api Terlihat di Balkon
Gelar Reses, Legislator...
Gelar Reses, Legislator Perindo Laurensius Tampubolon Berjuang Maksimal Wujudkan Aspirasi Masyarakat Bengkalis
Kondisi Terkini Fachri...
Kondisi Terkini Fachri Albar usai Ditangkap Kasus Narkoba, Polisi Pastikan Sehat
Drama Korea A Shop For...
Drama Korea A Shop For Killer Lanjut Season 2, Tayang Perdana 2026
Berita Terkini
BINUS University Luncurkan...
BINUS University Luncurkan Program Pendidikan Profesi Arsitek, Cek Keunggulannya
4 jam yang lalu
KIP Kuliah Daerah Resmi...
KIP Kuliah Daerah Resmi Diluncurkan di Maluku Utara
5 jam yang lalu
Setuju dengan Penjurusan...
Setuju dengan Penjurusan di SMA, Rektor Untar Dorong Kajian Mendalam
5 jam yang lalu
5 Contoh Ucapan Galungan...
5 Contoh Ucapan Galungan dan Kuningan 2025 untuk Teman Sekolah
6 jam yang lalu
Serba-serbi UTBK 2025...
Serba-serbi UTBK 2025 Hari Pertama di UPNVJ, Peserta Datang Subuh
6 jam yang lalu
50 Contoh Soal Pilihan...
50 Contoh Soal Pilihan Ganda OSN IPS SD 2025 Lengkap Beserta Kunci Jawaban
7 jam yang lalu
Infografis
10 Kota dengan Konsumsi...
10 Kota dengan Konsumsi Gorengan Tertinggi di Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved