Mahasiswa UB Kembangkan Minyak Oles Aromaterapi untuk Penderita Autisme

Sabtu, 27 Agustus 2022 - 10:26 WIB
loading...
Mahasiswa UB Kembangkan...
Tim pengembang minyak oles aromaterapi untuk penderita autisme. Foto/Tangkap layar laman UB.
A A A
JAKARTA - Mahasiswa Universitas Brawijaya (UB) memformulasikan sebuah minyak oles yang membantu mencegah tantrum dan stres pada penderita autisme . Minyak tersebut dinamakan MIOPI ((Minyak Oles Aromaterapi).

MIOPI merupakan merek dari produk minyak aromaterapi dengan manfaatnya sebagai obat penghilang stres sekaligus mencegah tantrum pada penderita autisme.

Tim terdiri dari Istiani (FMIPA 2020) sebagai Ketua, bersama dengan empat anggota tim, yaitu Linda Kumalasari (FISIP 2020), Sri Fatonah (FMIPA 2020), Nabila Shafa Yumna Salsabila (FMIPA 2020) dan Farah Tasya Salsabila (FIB 2021), di bawah bimbingan Dra. Sri Wardhani, dosen Fakultas MIPA UB.

Dijelaskan Istiani, Autistic Spectrum Disorder (ASD) atau autisme merupakan kelainan neurodevelopmental yang belum dapat dipastikan penyebabnya. Autisme kemungkinan disebabkan oleh banyak faktor yang sangat kompleks. Secara genetis ditemukan bahwa autisme disebabkan oleh interaksi beberapa gen.

Baca juga: FMIPA UI Kembangkan Teknologi Pemantau Curah Hujan

“Autisme memang tidak dapat disembuhkan. Namun, ada banyak cara yang bisa lakukan agar penderita autisme dapat menyesuaikan diri pada kehidupan sehari-hari, seperti terapi perilaku dan fisik, mengonsumsi obat untuk mengatasi gangguan perilaku dan mood, serta penggunaan Essential Oil atau minyak esensial,” katanya, dikutip dari laman UB, Sabtu (27/8/2022).

Salah satu karakteristik autisme adalah ketidakstabilan dalam meluapkan emosi atau sering kita dengar dengan istilah Tantrum. Saat mengalami tantrum, penyandang autisme biasanya meluapkan emosi dengan menangis, memukul, menendang, menjerit, melemparkan barang, bahkan membenturkan kepala.

Dibandingkan produk sejenis lainnya, MIOPI memiliki keunggulan yakni menggunakan bahan dasar alami berupa ekstrak biji kakao dan cengkih. Kandungan pada biji kakao seperti flavanol, polifenol, theobromine, asam amino triptofan dapat mengurangi kecemasan, menenangkan ketegangan saraf, serta menimbulkan rasa nyaman dan relaksasi. Serta, kandungan kariofilen, anxiolitik pada cengkih bermanfaat sebagai antidepresi dan dapat meningkatkan mood.

Produk MIOPI telah dilakukan beberapa uji yakni uji organoleptik, uji PH, uji GC-MS, dan uji coba langsung ke autisme. Tim telah mendatangi ke tiga tempat penyandang autisme yang ada di Malang yaitu SLB Autisme Laboratorium UM, SLB Autisme River Kids, SLB C Autis Negeri Kedungkandang Kota Malang.

Baca juga: Berusia 15 Tahun, Ary Nur Huda Jadi Mahasiswa Termuda UPN Yogya

“Tujuan kami yaitu untuk mengenalkan produk MIOPI agar manfaatnya dapat dirasakan penyandang autisme untuk mengurangi gejala yang mereka rasakan dan mencegah terjadinya tantrum,” ujar Istiani.

MIOPI dikemas dalam botol roll on 10 mL dengan harga Rp 55.000/botol yang dapat dibawa ke mana saja dan kapan saja. Produk ini sudah diproduksi dan dipasarkan secara massal. Pemasaran dilakukan secara offline melalui Cash on Delivery (COD) dan online.

Nabila menambahkan, sasaran utama dari MIOPI yaitu para orang tua yang memiliki anak berkebutuhan khusus atau autisme. “Target kedepannya, kami akan menggencarkan pemasaran MIOPI, sehingga pembeli tidak terbatas di Pulau Jawa saja. Harapannya, semakin luas daerah pemasaran, maka semakin banyak manfaat MIOPI yang bisa dirasakan oleh penyandang autisme,” pungkas Nabila.
(nnz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Jalur SMMPTN Barat 2025...
Jalur SMMPTN Barat 2025 Dibuka 4 Mei, Ini Persyaratan dan Jadwal Selengkapnya
Lolos SNBP, 66 Siswa...
Lolos SNBP, 66 Siswa MAN 13 Jakarta Diterima di Perguruan Tinggi Negeri Favorit
5 PTN yang Sedang Buka...
5 PTN yang Sedang Buka Pendaftaran Jalur Mandiri 2025, Ada Kampus Pilihanmu?
Kapan Pendaftaran Seleksi...
Kapan Pendaftaran Seleksi Mandiri Universitas Brawijaya 2025 Dibuka? Camaba Siap-siap Ya
Bagaimana Cara Meningkatkan...
Bagaimana Cara Meningkatkan Peluang Diterima di SNBT 2025?
H-3 Penutupan SNBT,...
H-3 Penutupan SNBT, Ini Daya Tampung Prodi Sastra Indonesia di 3 PTN
20 PTN dengan Penerimaan...
20 PTN dengan Penerimaan Mahasiswa Terbanyak di SNBP 2025, Tidak ada UI dan UGM!
Selamat, 173.028 Siswa...
Selamat, 173.028 Siswa Dinyatakan Diterima di PTN melalui Jalur SNBP 2025
Perbandingan Jumlah...
Perbandingan Jumlah Peserta yang Lulus SNBP 5 Tahun Terakhir, Terus Meningkat?
Rekomendasi
Lucky Hakim Disanksi...
Lucky Hakim Disanksi 3 Bulan Magang di Kemendagri usai Liburan Tanpa Izin
Darius Sinathrya Disaranin...
Darius Sinathrya Disaranin Jadi Sugar Daddy, Begini Cuplikan Trailernya
Gubernur Khofifah Kawal...
Gubernur Khofifah Kawal Kualitas Pendidikan Jatim, Pastikan SPMB Berintegritas
Sweet Banget, Luna Maya...
Sweet Banget, Luna Maya Beri Pesan Khusus untuk Maxime Bouttier yang Berulang Tahun
Mengapa Duel Islam Makhachev...
Mengapa Duel Islam Makhachev vs Belal Muhammad Tidak Akan Pernah Terjadi?
Contact Center Perusahaan...
Contact Center Perusahaan Penyedia Outsourching Beri Solusi SDM Terbaik
Berita Terkini
Berapa Skor UTBK Tertinggi...
Berapa Skor UTBK Tertinggi untuk Lolos SNBT di UI, UGM, ITB, dan Unpad 2025?
23 menit yang lalu
5 Ciri-ciri Ijazah Kuliah...
5 Ciri-ciri Ijazah Kuliah Palsu, Begini Cara Mengeceknya
52 menit yang lalu
UTBK 2025 Dimulai Besok,...
UTBK 2025 Dimulai Besok, Perhatikan Tata Tertib Sebelum, Saat, dan Sesudah Ujian Berlangsung
1 jam yang lalu
5 Doa Mustajab Menghadapi...
5 Doa Mustajab Menghadapi UTBK 2025, Bikin Fokus, Tenang, dan Nilai Tembus Langit!
2 jam yang lalu
UTBK EduPro 2025: Kompetisi...
UTBK EduPro 2025: Kompetisi Nasional untuk Guru SMA, Dorong Profesionalisme Pengajar UTBK-SNBT di Indonesia
2 jam yang lalu
Hari Kartini, Dosen...
Hari Kartini, Dosen Sains Komunikasi MNC University Tampil di V Morning Show
8 jam yang lalu
Infografis
Militer China Kepung...
Militer China Kepung Taiwan untuk Simulasi Invasi Besar-besaran
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved