Minim Guru, Yonif 755/Kostrad Bantu Mengajar di Pedalaman Papua

Minggu, 12 Mei 2019 - 10:38 WIB
Minim Guru, Yonif 755/Kostrad...
Minim Guru, Yonif 755/Kostrad Bantu Mengajar di Pedalaman Papua
A A A
JAKARTA - Jumlah tenaga pengajar yang minim, mendorong anggota Yonif 755/Kostrad yang sedang bertugas di daerah pedalaman Papua untuk membantu mengajar di SD Inpres Benawa. Benawa merupakan salah satu Distrik di Kabupaten Yalimo, Provinsi Papua yang letaknya jauh di pedalaman.
"Karena itu, Sekolah Dasar (SD) Inpres yang ada di daerah Benawa saat ini kondisinya tengah mengalami kekurangan tenaga pengajar," kata Danyonif 755/Yalet Kostrad Mayor Inf Agus Rediyanto dalam rilis tertulisnya kepada wartawan, Sabtu 11 Mei 2019.
Melihat kondisi akan minimnya tenaga pendidik yang ada di sekolah tersebut, Agus mengatakan, anggotanya yang sedang melaksanakan tugas disana merasa terpanggil dan ikut bertanggung jawab untuk memberikan yang terbaik bagi para generasi penerus bangsa Indonesia kedepan.

"Pos kita (Yonif 755 Kostrad) di Benawa terpanggil membantu mewujudkan masa depan siswa-siswi di SD Inpres Benawa tersebut," tambah Mayor Agus.

Lebih lanjut lulusan Akmil 2002 ini pun menjelaskan bahwa kegiatan yang dilaksanakan anggotanya itu berkat adanya permintaan dari Kepala Sekolah tersebut.

"Atas seizin Kepala Sekolah maka kegiatan mengajar ini menjadi program Satgas yang berada di Pos Benawa, dalam rangka meningkatkan pengetahuan generasi muda," tuturnya.

Ia berharap dengan adanya program ini dapat membantu meningkatkan semangat dan mewujudkan cita-cita pelajar di Benawa sama seperti dengan para pelajar yang ada di daerah lain.

"Walaupun dengan segala keterbatasan fasilitas yang ada, hal itu tidak bisa membatasi semangat siswa siswi SD Inpres Benawa untuk belajar guna meraih cita-cita mereka," pungkasnya.

Sementara itu, Kepala Sekolah SD Inpres Benawa Yuli Kogoya mengucapkan banyak terimakasih serta menyambut baik kegiatan mengajar yang di lakukan oleh anggota pos Satgas 755 Kostrad.

"Saya lihat mereka juga dapat mengikuti kegiatan belajar dengan baik, semoga mereka kelak bisa menjadi para penerus Nusa dan Bangsa," kata Kogoya.
(mhd)
Berita Terkait
Panglima Kodam Iskandar...
Panglima Kodam Iskandar Muda Pimpin Upacara Penutupan Pendidikan TNI AD di Aceh
Melihat Pusat Pendidikan...
Melihat Pusat Pendidikan Kavaleri Berkuda Kodiklatad
KSAD Targetkan 900 Perwira...
KSAD Targetkan 900 Perwira Ikut Pendidikan Seskoad Tiap Tahun
Pendidikan Pasukan Elite...
Pendidikan Pasukan Elite Raider Ditutup, Ini Pesan Khusus Danpusdiklatpassus
Dibuka Danpusdiklatpassus,...
Dibuka Danpusdiklatpassus, Pendidikan Kopassus Angkatan 106 Diikuti Prajurit Kopasgat
Pemuda Muhammadiyah...
Pemuda Muhammadiyah Desak KSAD Terapkan Pendidikan Online
Berita Terkini
Antri atau Antre, Mana...
Antri atau Antre, Mana Penulisan yang Benar?
1 jam yang lalu
NTT Ditarget Jadi Lokasi...
NTT Ditarget Jadi Lokasi Pertama Peresmian Sekolah Unggulan Garuda
1 jam yang lalu
Lolos SNBP, 66 Siswa...
Lolos SNBP, 66 Siswa MAN 13 Jakarta Diterima di Perguruan Tinggi Negeri Favorit
10 jam yang lalu
Ini 49 PTN Satker yang...
Ini 49 PTN Satker yang Akan Menerima Tukin Dosen, Cek Kampusmu
14 jam yang lalu
Dosen MNC University...
Dosen MNC University Dorong BUMDES Perkuat Kolaborasi untuk Promosi Digital
16 jam yang lalu
Tingkatkan Jumlah Mahasiswa...
Tingkatkan Jumlah Mahasiswa Penerima, Mendikti Dorong Pemda Inisiasi KIP Kuliah Daerah
19 jam yang lalu
Infografis
Tentara China Ikut Perang...
Tentara China Ikut Perang Bantu Rusia Melawan Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved