Politeknik LP3I Jakarta Kenalkan Dunia Kampus ke Mahasiwa Baru

Jum'at, 20 September 2019 - 21:32 WIB
Politeknik LP3I Jakarta...
Politeknik LP3I Jakarta Kenalkan Dunia Kampus ke Mahasiwa Baru
A A A
JAKARTA - Politeknik LP3I Jakarta menggelar Pengenalan Sistem Pendidikan dan Lingkungan (PSPL) di Keong Mas, TMII, Jakarta. Kegiatan tahunan itu dihadiri oleh manajemen LP3I dan 1.402 dari 1.537 mahasiswa baru dari seluruh Kampus Politeknik LP3I Jakarta.

Untuk diketahui Politeknik LP3I Jakarta memiliki 15 kampus, yaitu LP3I Kramat Raya, Jakarta Utara, Cibinong, Blok M, Pondok Cabe, Pondok Gede, Cikarang, Bekasi, Pasar Minggu, Cileungsi, Depok, Cimone, Jakarta Timur, Sudirman Tangerang, dan Ciledug.

PSPL merupakan momentum untuk menyampaikan pesan kepada mahasiswa baru sebagai anak bangsa, bahwa mahasiswa adalah generasi muda beriman yang harus disertai ilmu dan bimbingan pengajaran tepat. Sehingga kedudukan karakter potensi serta semangatnya akan terus menguat dan mengakar.

“Tahun ini kami mengangkat tema ‘Vokasi Solusi Pasti Untuk Negeri’ yang mengarah kepada tiga kompetensi. Yaitu, skill, knowledge & technology sesuai dengan program studi masing-masing, dan etika profesi yang sesuai standar dunia kerja,” ujar Direktur Politeknik LP3I Jakarta, Jaenudin Ahmad dalam keterangan tertulisnya, Jumat (20/9/2019).

Jaenudin Ahmad berharap, dengan diadakannya PSPL ini, maka mahasiswa baru Politeknik LP3I Jakarta dapat mengetahui dan mengenal lebih jauh tentang proses pendidikan vokasi, perkuliahan, penempatan kerja, familiar dengan sesama mahasiswa, dan manajemen kampus. Di samping itu, untuk menunjang inovasi dan kreativitas seni mahasiswa baru.

PSPL tahun ini memberikan nuansa berbeda karena pada saat bersamaan diadakan acara Wisuda ke-XX Politeknik LP3I Jakarta. Pada momen ini dilakukan lepas sambut antara mahasiswa baru dengan para wisudawan.

“Hal ini akan memberikan energi positif kepada mahasiswa baru untuk termotivasi dalam melaksanakan perkuliahan selama tiga tahun. Dan akan merasakan bagaimana bahagianya bisa diwisuda nantinya,” pungkasnya.
(kri)
Berita Terkait
Paradoks Pendidikan...
Paradoks Pendidikan Tinggi
Kualitas Universitas...
Kualitas Universitas Oxford Tak Terkalahkan di Dunia
iSB Sediakan Jurusan...
iSB Sediakan Jurusan Akuntansi Internasional, Ini Sejumlah Keunggulannya
100 Program Studi Vokasi...
100 Program Studi Vokasi Akan Dipadukan dengan Dunia Industri dan Kerja
Pengalaman 36 Tahun,...
Pengalaman 36 Tahun, Universitas Terbuka Ingin Bantu PT Lain
Tingkatkan Kualitas...
Tingkatkan Kualitas Pendidikan, Pemkab Langkat Hadirkan Smartboard untuk Siswa
Berita Terkini
Jadwal Libur Lebaran...
Jadwal Libur Lebaran 2025 untuk Anak Sekolah, Masuk Kembali 9 April
1 jam yang lalu
Cara Cek dan Link Pengumuman...
Cara Cek dan Link Pengumuman Hasil SNBP 2025 di Unair, ITS, UPN Jatim, dan Unesa
2 jam yang lalu
MNC University dan Politeknik...
MNC University dan Politeknik Tempo Jalin Kerja Sama dalam Tridharma Perguruan Tinggi
3 jam yang lalu
Link Cek Pengumuman...
Link Cek Pengumuman SNBP 2025 UI, UGM, ITB, dan IPB University
3 jam yang lalu
Perbandingan Jumlah...
Perbandingan Jumlah Peserta yang Lulus SNBP 5 Tahun Terakhir, Terus Meningkat?
8 jam yang lalu
Pengumuman Kelulusan...
Pengumuman Kelulusan SNBP 2025 Hari Ini Jam 3 Sore, Cek Hasil di Mana?
9 jam yang lalu
Infografis
Upaya Mengatasi Banjir...
Upaya Mengatasi Banjir di Jakarta, 13 Sungai Dikeruk
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved