5 Perusahaan Multinasional Bergengsi Rekomendasi untuk Fresh Graduate

Selasa, 28 Februari 2023 - 10:30 WIB
5 perusahaan multinasional bergengsi rekomendasi untuk fresh graduate. Foto/SINDOnews.
JAKARTA - Perusahaan multinasional banyak diburu oleh para pencari kerja khususnya fresh graduate . Banyak yang bermimpi bekerja di perusahaan multinasional karena gaji yang tinggi dan kesempatan ditempatkan di luar negeri.

Dikatakan perusahaan multinasional karena tipe perusahaan ini umumnya berada di negara industri dan memiliki kantor cabang atau anak perusahaan lain di beberapa negara lainnya, termasuk di Indonesia.

Selain gaji tinggi dan dikirim ke luar negeri, bekerja di perusahaan multinasional memiliki budaya kerja yang cenderung mengedepankan performa dan kemampuan. Kualitas pekerjaan tidak dihitung dari hirarki berdasar usia, pengalaman kerja, hingga gelar akademis.

Baca juga: Mahasiswa ITS Inovasikan Alga Merah untuk Tangani Ruam Kulit



Selain itu, kebanyakan perusahaan multinasional menggunakan teknologi canggih dalam sistem kerjanya. Dengan jaringan luas hingga ke internasional, pengetahuan dan wawasan pekerjanya pasti akan bertambah.

Bagi kalian para fresh graduate yang hendak mencari pekerjaan di perusahaan multinasional di Tanah Air, berikut ini lima perusahaan multinasional bergengsi untukmu.

1. Google

Google sudah menjadi perusahaan teknologi dunia yang juga membuka kantor cabang di Indonesia. Tak ayal keberadaannya pun menjadi incaran para fresh graduate .

Google yang didirikan oleh duo mahasiswa doktoral Stanford University yaitu Larry Page dan Sergey Brin ini berlokasi di Pacific Century Place Tower 45 SCBD, Jakarta Selatan.
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More