Mahasiswa UMM Rancang Facial Detector, Data Diri Pasien akan Muncul Otomatis

Kamis, 16 Maret 2023 - 17:51 WIB
Dengan demikian, data diri akan ditampilkan secara lengkap. "Biasanya media seperti ini hanya dapat untuk melakukan cek suhu saja, namun punya kami berbeda," tambah Adam.

Adam juga menjelaskan bahwa dalam proses merancang Patient Facial Detector ini dibutuhkan waktu selama beberapa minggu. Sekarang, mereka masih mengembangkan program dan inovasinya agar bisa segera digunakan.

Meski belum rampung, tapi timnya sudah membuat prototipe yang dipamerkan dalam Pameran Perancangan dan Pengembangan Produk (P3) Teknik Industri UMM 2023 lalu. Inovasi Patient Facial Detector ini juga direncanakan untuk ikut di sederet perlombaan di berbagai kompetisi.

"Tentu kami berharap inovasi ini dapat membantu proses dalam mendapatkan layanan kesehatan. Apalagi selama ini lamanya pelayanan kesehatan seringkali diakibatkan administrasi yang rumit. Maka, dengan adanya Patient Facial Detector, proses itu bisa dipersingkat,” pungkasnya.
(mpw)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More