ISTN Gelar Workshop Praktik Langsung Wiring dan Pemrograman PLC untuk Profesional

Rabu, 05 April 2023 - 21:26 WIB
Pada hari kedua, materi yang dipaparkan berupa Pembahasan Intruksi Programing Haiwell PLC; Mengoperasikan Software Haiwell Cloud SCADA; Desain HMI Haiwell (tag, connection) Alarm, Report, Graphic, Multiscreen; Pengantar Komunikasi Modbus; Praktek Baca Sensor Modbus; dan Integrasi PLC + HMI Outseal + Haiwell.

Menurut Musrifah, 30 peserta workshop rata-rata berasal dari kalangan profesional yang mau mengembangkan dirinya agar mengikuti perkembangan teknologi. Di era industri 4.0, teknologi menjadi salah satu fondasi kuat untuk meningkatkan produktivitas perusahaan.

"Investasi teknologi seperti ini memang terlihat mahal pada awalnya, namun akan berasa manfaatnya di kemudian hari karena biaya yang dikeluarkan seterusnya hanya maintenance dan produktivitas perusahaan meningkat," kata Musrifah.

Selain meningkatkan skill, ISTN yang sudah berdiri sejak 1950 juga menawarkan program perkuliahan Pascasarjana untuk para profesional agar mendapat promosi dari institusinya.

Saat ini Pascasarjana ISTN membuka kelas untuk Program Magister Teknik Mesin, Magister Teknik Elektro, Magister Teknik Industri dan Magister Teknik Sipil.

Para pengajar dari program Pascasarjana minimal berpendidikan S3 yang berasal dari universitas nasional maupun internasional. Tenaga pengajar program magister juga berasal dari profesional yang masih aktif berkiprah baik swasta maupun pemerintah.
(mpw)
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More