10.483 Peserta UTBK SNBT 2023 akan Menjalani Ujian di Universitas Andalas

Kamis, 27 April 2023 - 07:30 WIB
10.483 peserta UTBK SNBT 2023 akan menjalani ujian di Universitas Andalas. Foto/Dok/Unand.
JAKARTA - Sebanyak 10.483 peserta memilih melakukan ujian di pusat Ujian Tulis Berdasarkan Komputer ( UTBK ) Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) Universitas Andalas ( Unand ).

Meski UTBK bisa digelar dalam dua gelombang namun Universitas Andalas hanya melakukan UTBK dalam satu gelombang saja. Yakni pada 8 – 14 Mei 2023. Peserta kemudian bisa menanti pengumuman hasil seleksi SNBT pada 20 Juni 2023.

17 Lokasi Ujian

Wakil Rektor I Universitas Andalas Prof. Mansyurdin mengungkapkan, tersedia 17 lokasi ujian di Kampus Limau Manis dengan 16 penanggung jawab lokasi.



“Untuk lokasi ini, nantinya peserta akan lebih dimudahkan dengan adanya scan QR Code (google map) serta juga akan ada pemandu dari Menwa, Pramuka, dan juga Satpam Universitas Andalas,” katanya, dikutip dari laman Unand, Kamis (27/4/2023).

Wajib Masker



Terkait bidang kesehatan Prof. Mansyur mengikuti Protokol Kesehatan (Prokes) sesuai standar sekarang. “Peserta wajib memakai masker tetapi kalaupun luput, panitia juga akan menyediakan masker cadangan di lokasi ujian,” sambungnya.

Baca juga: Ini Prodi Paling Diminati di Universitas Jember Jalur SNBT 2023

1.255 Unit PC Siap untuk UTBK

Lebih lanjut, ia mengatakan untuk kesiapan Personal Computer (PC) dan jaringan, Universitas Andalas menyediakan jumlah PC laik sebanyak 1.255 unit dan ditambah dengan 125 cadangan serta kerja sama dengan Telkom.

"Untuk Sumatra Barat sendiri terdapat tiga lokasi pusat UTBK SNBT yakni Universitas Andalas, Universitas Negeri Padang (UNP), dan Institut Seni Indonesia (ISI) Padang Panjang," sambungnya.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More