Mahasiswi Unesa Ini Sukses Jalani IISMA di Ceko Sembari Menyelesaikan Skripsi
Sabtu, 29 April 2023 - 05:30 WIB
Penelitian ini dianggap penting, karena banyak produk kecantikan di Indonesia yang iklannya menggunakan selebritas luar negeri, utamanya Korea. “Saya percaya semua aspek yang terpancar dari iklan itu saling berhubungan dan membentuk makna tertentu. Kombinasi warna dan penggunaan kalimat persuasif sangat penting untuk strategi marketing, termasuk desain dan copywriting,” tukasnya.
Setelah melewati berbagai tantangan, Syifaa berhasil menuntaskan skripsinya. Dia kembali ke Indonesia membawa oleh-oleh berupa skripsi dan pengalaman belajar di Negeri Seribu Kastil. Dia kemudian maju sidang skripsi dan dinyatakan lulus beberapa waktu lalu.
Selain soal skripsi, Syifaa juga menceritakan pengalaman lainnya di sana. Dia merasa tertarik dengan atmosfer pendidikan di Ceko yang di antaranya memulai pembelajaran dengan menuliskan ekspektasi atau hal-hal yang ingin dipelajari mahasiswa. Strategi itu membuat Syifaa merasa mendapat hal yang diinginkan dan pembelajaran yang diikuti menjadi tidak sia-sia.
Selain itu, Ceko atau setidaknya di sekitar kawasan tempat tinggal dan belajarnya Syifaa lingkungannya sangat bersih dan tidak ditemukan orang yang membuang sampah sembarangan. Sistem tata kelola lingkungan di sana yaitu Reduce, Reuse, Recycle (3R) dan pengelolaanya maksimal.
Penggunaan kantong plastik sangat dikurangi dan banyak menggunakan kantong berbahan non-plastik. Bungkus-bungkus banyak menggunakan kertas. Kalau belanja harus membawa kantong sendiri.
“Kalau di kita (Indonesia, red) sudah ada sistem 3R di tiap kelurahan bahkan. Kalau di sana (Ceko, red) itu gak bisa sembarang simpan sampah di tongnya, harus dipilah dulu. Misalnya tidak dilakukan, setahu saya ada peringatan gitu,” bebernya.
Apa rahasia Syifaa bisa lolos IISMA dan di sana bisa langsung menyelesaikan skripsi? Terkait program IISMA, kata Syifaa, ada beberapa yang harus dipenuhi. Pertama, tentukan tujuan dan target terlebih dahulu. Artinya perlu direncanakan sejak semester awal.
Kedua, kemampuan bahasa Inggris yang harus dicicil jauh-jauh hari sehingga mendapatkan skor bahasa yang disyaratkan. Ketiga, esai yang bermutu. Menulis esai ini bisa dilatih secara berkala dan mintalah teman yang sudah lulus program sebelumnya atau dosen untuk mereview esai.
Setelah melewati berbagai tantangan, Syifaa berhasil menuntaskan skripsinya. Dia kembali ke Indonesia membawa oleh-oleh berupa skripsi dan pengalaman belajar di Negeri Seribu Kastil. Dia kemudian maju sidang skripsi dan dinyatakan lulus beberapa waktu lalu.
Pengalamannya di Ceko
Selain soal skripsi, Syifaa juga menceritakan pengalaman lainnya di sana. Dia merasa tertarik dengan atmosfer pendidikan di Ceko yang di antaranya memulai pembelajaran dengan menuliskan ekspektasi atau hal-hal yang ingin dipelajari mahasiswa. Strategi itu membuat Syifaa merasa mendapat hal yang diinginkan dan pembelajaran yang diikuti menjadi tidak sia-sia.
Selain itu, Ceko atau setidaknya di sekitar kawasan tempat tinggal dan belajarnya Syifaa lingkungannya sangat bersih dan tidak ditemukan orang yang membuang sampah sembarangan. Sistem tata kelola lingkungan di sana yaitu Reduce, Reuse, Recycle (3R) dan pengelolaanya maksimal.
Penggunaan kantong plastik sangat dikurangi dan banyak menggunakan kantong berbahan non-plastik. Bungkus-bungkus banyak menggunakan kertas. Kalau belanja harus membawa kantong sendiri.
“Kalau di kita (Indonesia, red) sudah ada sistem 3R di tiap kelurahan bahkan. Kalau di sana (Ceko, red) itu gak bisa sembarang simpan sampah di tongnya, harus dipilah dulu. Misalnya tidak dilakukan, setahu saya ada peringatan gitu,” bebernya.
Rahasia Sukses Syifaa Lolos IISMA
Apa rahasia Syifaa bisa lolos IISMA dan di sana bisa langsung menyelesaikan skripsi? Terkait program IISMA, kata Syifaa, ada beberapa yang harus dipenuhi. Pertama, tentukan tujuan dan target terlebih dahulu. Artinya perlu direncanakan sejak semester awal.
Kedua, kemampuan bahasa Inggris yang harus dicicil jauh-jauh hari sehingga mendapatkan skor bahasa yang disyaratkan. Ketiga, esai yang bermutu. Menulis esai ini bisa dilatih secara berkala dan mintalah teman yang sudah lulus program sebelumnya atau dosen untuk mereview esai.
tulis komentar anda