Pengertian, Ciri, dan Contoh Teks Pidato

Sabtu, 29 Juli 2023 - 15:33 WIB
Teks pidato secara sederhana adalah teks berisi ungkapan pikiran terhadap sesuatu untuk disampaikan di depan umum. Foto/Ist
JAKARTA - Pengertian, ciri, dan teks pidato menarik untuk kita simak. Teks pidato secara sederhana adalah teks berisi ungkapan pikiran terhadap sesuatu untuk disampaikan di depan umum. Pidato menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) adalah pengungkapan pikiran dalam bentuk kata-kata yang ditunjuk kepada orang banyak. Pidato bertujuan untuk mempengaruhi orang lain agar mengikuti dan melakukan yang kita minta secara sukarela.

Teks pidato memuat gagasan, ungkapan pikiran, dan pendapat mengenai suatu hal yang akan disampaikan di depan umum. Orang yang melakukan pidato disebut orator. Pidato sering kita temukan dalam kehiduapan sehari-hari, seperti di sekolah, kegiatan keagamaan, dan lingkungan sekitar. Mari kita simak penjabaran mengenai pengertian, ciri, dan contoh teks pidato.

Berikut pengertian, ciri, dan contoh teks pidato

Pengertian, Ciri, dan Contoh Teks Pidato

Pengertian Teks Pidato

Teks pidato adalah teks yang berisi ungkapan pikiran, pendapat, gagasan, dan pengetahuan seseorang terhadap sesuatu untuk disampaikan di depan umum. Pidato sering dilakukan pada acara-acara peresmian, acara sekolah, acara lingkungan, dan acara formal. Tujuan dari pidato adalah untuk memperngaruhi pendengar agar sepaham dan mengikuti kemauan yang kita sampaikan secara sukarela.



Orang yang melakukan pidato disebut orator, dalam sebuah pidato oratot akan menyampaikan ini pidato sesuai tema yang telah ditentukan. Pidato disampaikan menggunakan bahasa yang baik dan dapat diterima oleh semua audiens. Pidato biasanya dibacakan oleh orang-orang yang memiliki kuasa atau dianggap penting. Adapun ciri atau karakteristik dari teks pidato.

Ciri Teks Pidato

1. Memiliki tujuan yang jelas.

2. Mengandung sebuah kebenaran.

3. Bersifat informatif dan efektif.

4. Disampaikan dengan artikulasi, volume, dan intonasi yang jelas.

5. Teks diakhiri dengan kesimpulan.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More