Seleksi CPNS 2023 Dibuka September, Berapa Formasi untuk Guru?

Jum'at, 11 Agustus 2023 - 13:30 WIB
Baca juga: 20 Contoh Majas Metafora dan Artinya

Sementara Plt Kepala Badan Kepegawaian Negara Haryono Dwi Putranto menjelaskan, mekanisme CPNS 2023 itu akan disesuaikan dengan kebutuhan kelompok jabatan, yaitu jabatan fungsional dan jabatan pelaksana.

Kebutuhan jabatan fungsional ditetapkan sesuai dengan jumlah pegawai yang akan pensiun. Sementara untuk kelompok jabatan pelaksana (administrasi), selain disesuaikan dengan proyeksi pensiun pegawai juga menyesuaikan kebutuhan SDM yang bisa digantikan dengan proses digitalisasi.

Jadwal Seleksi



Mengenai kapan seleksi CPNS 2023 ini akan dimulai? Azwar Anas menyebutkan bahwa proses seleksinya akan dimulai pada September 2023. Dia menekankan jika prosesnya akan berjalan secara adil dan tidak ada titip menitip.

Proses yang adil dan transparan ini dilakukan, karena menurut Anas, sesuai arahan Presiden Joko Widodo yang ingin agar ASN itu bisa melahirkan kinerja yang berdampak kepada masyarakat.
(nnz)
Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More