29 Kampus Swasta di Provinsi DIY, Politeknik, Institut hingga Akademi Semua Ada

Rabu, 23 Agustus 2023 - 12:17 WIB
Universitas Teknologi Yogyakarta (UTY) merupakan salah satu kampus swasta di DIY. UTY memiliki 19 program Sarjana, 5 program Diploma, dan 3 program Pascasarjana. Foto/laman UTY
YOGYAKARTA - Ini daftar 29 kampus swasta di Provinsi DIY. Julukan kota pendidikan yang disematkan ke Kota Yogyakarta selama ini memang sulit terbantahkan. Perguruan tinggi bertebaran di sudut-sudut Kota Gudeg dan juga kota-kota sekitarnya yang masuk wilayah DIY.

Selain perguruan tinggi negeri, kalian juga bisa menemukan banyak kampus swasta di Yogyakarta. Dari yang terdaftar sebagai universitas, politeknik, akademi, sekolah tinggi, hingga institut.

Beberapa kampus swasta tersebut berlokasi di dalam kota Yogyakarta, dan ada juga di daerah sekitarnya, seperti Bantul, Sleman, dan Gunung Kidul. Semuanya tersebar di seluruh penjuru DIY. Dirangkum dari berbagai sumber, berikut ini adalah daftar 29 kampus swasta yang ada di Yogyakarta, baik dalam bentuk universitas, politeknik, sekolah tinggi, institut, maupun akademi.

Daftar 29 Perguruan Tinggi Swasta di DIY

1.Universitas Islam Indonesia (UII)



Universitas Islam Indonesia (UII) awalnya dikenal dengan nama Sekolah Tinggi Islam. Pendirian tersebut didasari keprihatinan bahwa banyak mahasiswa yang bersekolah di sekolah milik kolonial Belanda.

Didirikan pada 8 Juli 1945, hingga sekarang UII memiliki 3 program studi D3, 25 program studi S1, 13 program Magister, 4 program doktor, dan 3 program profesi. Secara lengkap dapat dilihat pada laman www.uii.ac.id.

2. Universitas Ahmad Dahlan (UAD)



Diresmikan pada 19 Desember 1994, mulanya Universitas Ahmad Dahlan (UAD) dikenal sebagai IKIP Muhammadiyah Yogyakarta. IKIP Muhammadiyah sendiri berkembang dari FKIP Muhammadiyah Jakarta yang memiliki cabang di Yogyakarta.

Saat ini, UAD memiliki lima program pendidikan: Sarjana Terapan, Sarjana, Magister, Profesi, dan Doktor, dengan total sebelas fakultas. Jika kalian berminat kuliah di UAD, kalian dapat melihat info lengkapnya di https://uad.ac.id.

3. Universitas Atma Jaya (UAJY)

Universitas Katolik Atma Jaya Indonesia di Yogyakarta sebelumnya merupakan bagian dari Universitas Katolik Atma Jaya Indonesia yang ada di Jakarta. Tetapi, kemudian berpisah pada tahun 1973 dan membantuk Universitas Atma Jaya Yogyakarta (UAJY).
Dapatkan berita terbaru, follow WhatsApp Channel SINDOnews sekarang juga!
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More