Mahasiswi ITB Carissa Tibia Walidayni Peraih IPK 4,00, Begini Rahasia Belajarnya

Selasa, 28 November 2023 - 11:05 WIB

Tersadar Pentingnya Studi S2 dari Dorongan Orang Tua



Carissa bercerita, motivasi utama dirinya menempuh program magister di ITB awalnya didorong orang tuanya. Namun, setelah mempertimbangkan lebih lanjut, Carissa menyadari bahwa pendidikan S2 telah menjadi hal yang umum saat ini.

Selama menjalani program magister, Carissa merasakan manfaat yang luar biasa. Kemampuan berpikir strategis dan pengambilan keputusan yang berbasis data, analisis yang mendalam untuk memahami masalah, kemampuan berpikir kritis, sistematis, dan kreatif dalam menyusun solusi, serta keterampilan komunikasi yang baik telah menjadi bekal penting dalam membangun nilai dirinya.

Studi S2 Membuka Akses Jaringan



Selain itu, melanjutkan studi ke jenjang S2 membantu Carissa memperluas jaringan profesional. Hal tersebut membantu membangun kariernya. "Prinsip saya selama menjalani S2, yaitu kerja keras (tangguh), kerja cerdas (berstrategi), dan kerja ikhlas (menata niat)," ujar Carissa seperti dikutip dari laman ITB, Senin (27/11/2023).

Menjalani program S2 bukanlah perkara mudah, terutama bagi mahasiswa yang harus berkuliah sambil bekerja atau bahkan sudah berkeluarga. Carissa harus tangguh menghadapi tekanan perkuliahan, penulisan tesis, dan publikasi jurnal.

Bergaul dengan dosen, tendik, kakak tingkat, kolega, dan teman telah membantu Carissa dalam mengumpulkan informasi dan menyusun strategi yang tepat.

Di tengah kesibukannya, Carissa selalu menyempatkan waktu untuk bersosialisasi, yang juga menjadi hiburan sekaligus dukungan dalam menghadapi kejenuhan. Ketika hasil yang diharapkan tidak sesuai, Carissa selalu menata niatnya kembali dan tidak berhenti berusaha.
(wyn)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More