Dorong Gerakan Nasional Gemar Membaca, Perpusnas Gelar Gemilang Perpustakaan 2024

Rabu, 18 September 2024 - 20:58 WIB
Jumpa media Perpusnas terkait penyelenggaraan Gemilang Perpustakaan 2024. Foto/Perpusnas.
JAKARTA - Perpustakaan Nasional Republik Indonesia ( Perpusnas ) akan menggelar malam puncak Gemilang Perpustakaan 2024 pada Jumat (20/9/2024) di Balai Sudirman, Jakarta. Penghargaan Nugra Jasa Dharma Pustaloka (NJDP) akan diberikan pada Gemilang Perpustakaan 2024

Deputi Pengembangan Sumber Daya Perpustakaan Perpusnas Adin Bondar menyatakan NJDP diberikan oleh pemerintah melalui Perpusnas sebagai apresiasi kepada berbagai pihak yang peduli literasi. Dengan begitu, gerakan nasional pembudayaan gemar membaca terus menjadi gerakan sosial yang melibatkan seluruh komponen bangsa.

Baca juga: Berkomitmen pada Pelestarian Naskah Nusantara, Perpusnas Raih Penghargaan UNESCO



“Dengan adanya penghargaan ini diharapkan menjadi motivasi bagi seluruh pegiat dan pelaku pembangunan di bidang literasi,” terangnya, melalui siaran pers, Rabu (18/9/2024).

Undang-Undang Nomor 43 tahun 2007 tentang Perpustakaan mengamanatkan pemerintah pusat dan daerah memberikan penghargaan kepada masyarakat yang berhasil melakukan gerakan pembudayaan kegemaran membaca. Gemilang Perpustakaan 2024 merupakan bentuk perayaan literasi yang dikemas dengan konsep eduasi dan hiburan (edutainment) yang mengusung tema “Literasi Berkelanjutan Menuju Indonesia Maju”.

NJDP diberikan kepada tujuh kategori yakni pegiat literasi, komunitas literasi, kabupaten/kota literasi, pelestari naskah kuno, media massa, jurnalis, dan penghargaan sepanjang masa (lifetime achievement). Selain penghargaan NJDP, dalam Gemilang Perpustakaan 2024 juga diberikan penghargaan kepada pemenang sejumlah perlombaan dan pemilihan yang diselenggarakan Perpusnas.

Baca juga: Koleksi Manuskrip Sunda Perpusnas Capai 1.003 Naskah, Terbanyak di Dunia



Lomba tersebut seperti Lomba Bertutur Bagi Siswa-Siswi SD/MI Tingkat Nasional, Lomba Perpustakaan Sekolah Tingkat SMA/SMK/MA Terbaik, Lomba Inovasi Perpustakaan Perguruan Tinggi, Pemilihan Buku (Pustaka) Terbaik, dan Pustakawan Berprestasi Terbaik Nasional.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More